Majunya era globalisasi secara tak langsung telah menuntun manusia untuk selalu beradaptasi terhadap perubahan. Hal ini tentu memengaruhi dunia pendidikan, terutama bangku perguruan tinggi.
Dinamisnya kehidupan juga membawa penggiat pendidikan untuk mengekspansi peminatan dan jurusan kuliah terbaru setiap tahunnya. Dari banyaknya minat studi, beberapa di antaranya masuk dalam jurusan kuliah paling langka di dunia.
Hal ini karena jurusan tersebut mempunyai lingkup bidang yang sempit dan kelewat nyentrik. Saking uniknya, banyak orang tidak menyangka bahwa bidang studi tersebut ada di perguruan tinggi dan punya banyak peminat.
Penasaran jurusan apa saja itu?
1. Jurusan zombie
Jurusan ini bisa menjadi pilihan studi buat pencinta film horor bertajuk zombie atau mayat hidup. Buka di Universitas Baltimore, Amerika Serikat, mahasiswa jurusan Zombie akan mempelajari asal usul zombie serta kemungkinan ilmiah yang menyebabkan mereka bisa muncul di masa depan.
Meski terdengar tidak masuk akal, faktanya jurusan atau kelas ini punya banyak peminat. Mayoritas mahasiswanya berasal dari fakultas perfilman yang menyukai film horor.
2. Jurusan sirup maple
Jurusan sirup maple terbuka luas buat kamu yang berminat di bidang kuliner atau entepreneurship. Jurusan ini terbilang cukup seru, karena setiap mahasiswa akan belajar cara pembuatan sirup maple dan turut mencicipinya. Saat menapaki studi ini, kamu akan mendalami ilmu tentang sirup maple, mulai dari pengolahan, penyajian, hingga pada tahap produksi.
Laman The Daily Free Press mengatakan bahwa jurusan sirup maple tersedia di Universitas Alfred, Amerika Serikat. Setelah lulus dari jurusan sirup maple, kamu bisa berkarier di perusahaan sirup maple sebagai quality control, manajer produksi, staff pemasaran, atau bagian pengolahan dan cita rasa.
3. Jurusan berselancar
Kamu punya cita-cita sebagai peselancar profesional? Nah suatu kebetulan, Cornwall University, Ontario, Kanada, menyediakan kelas jurusan berselancar buat kamu yang hobi berselancar di laut.
Mengutip laman resmi Cornwall University, jurusan ini membahas tentang segala hal yang berkaitan dengan selancar. Mulai dari cara berselancar yang benar, industri papan selancar, ilmu kelautan, dan ilmu pariwisata yang menunjang rekreasi pantai atau laut.
Para lulusan jurusan berselancar berkesempatan untuk berprofesi sebagai peselancar dunia, guru berselancar, dan manager perusahaan papan selancar.
4. Jurusan edukasi petualang
Kalau ingin menjadi petualang alam seperti Panji Petualang atau Steve Irwin, nggak ada salahnya kuliah di jurusan satu ini. Jurusan edukasi petualang dikhususkan buat mereka yang hobi bertualang di alam liar.
Kamu bisa menempuh jurusan ini di Plymouth State University, New Hampshire, Amerika Serikat. Jarang berada di gedung kampus, para siswa justru akan menghabiskan banyak waktu untuk mengembara di alam liar. Mahasiswa jurusan ini akan banyak belajar tentang alam, cuaca, dan tanaman atau satwa di alam liar. Seru, bukan?
5. Ilmu jeruk
Sebagai informasi, setiap tahunnya industri kebun dan olahan jeruk setidaknya mempekerjakan lebih dari 45 ribu orang. Hal ini karena jeruk merupakan salah satu buah dengan tinggi peminat. Tak heran jika industri jeruk memiliki cakupan luas dan menghasilkan miliaran dolar per tahunnya.
Melihat peluang itu, Florida Southern College pun berinisasi membuka jurusan Ilmu Pengetahuan dan Produksi Jeruk. Cakupan studi jurusan Ilmu Pengetahuan dan Produksi Jeruk berfokus pada biologi, budaya, produksi tanaman, pemasaran, dan regulasi industri jeruk.
6. Psikologi hewan
Ilmu tentang kehewanan semakin luas dan kian populer. Termasuk jurusan psikologi hewan yang punya banyak peminat. Jurusan ini mempelajari perilaku hewan, interaksi hewan dengan orang asing dan pemiliknya, cara mereka mencari makanan dan memilih pasangan, serta mengenal psikologis dan emosional hewan.
Kalau berminat menempuh jurusan ini, kamu bisa mendaftarkan studi di Universitas Pennsylvania, Amerika Serikat. Lulusan jurusan ini nantinya bisa berkarier sebagai psikolog hewan, bekerja di museum, kebun binatang, dan organisasi sumber daya manusia dan hewan.
7. Jurusan The Beatles
Nama The Beatles sebagai pemusik legendaris akan selalu lestari dan tak akan pernah pudar. Untuk menjaga kelestarian sejarah dan prestasi grup band tersebut, Inggris punya Liverpool Hope University yang membuka jurusan The Beatles. Saat kamu mengenyam di jurusan ini, kamu akan mengeksplorasi peran musik populer selama 50 tahun terakhir dan semua hal tentang The Beatles.
Selain mempelajari tentang The Beatles, kamu juga bisa melakukan perjalanan ke tempat kelahiran dan bersejarah mereka. Sebagai informasi, saat ini jurusan The Beatles hanya tersedia untuk jenjang Strata-2 atau Master Degree.
8. Jurusan ilmu membuat keputusan
Kalau kamu sering labil dan sulit menentukan pilihan, jurusan satu ini kiranya cocok untukmu. Tentunya, kamu tidak akan belajar untuk menjawab pertanyaan "ya atau tidak" tentang suatu hal di sini ya, Bela. Jurusan Ilmu Membuat Keputusan lebih berfokus pada keahlian dalam berbagai metode kuantitatif untuk membuat keputusan kehidupan dan bisnis.
Alumnus jurusan ini nantinya memiliki keterampilan dalam melakukan penelitian, membuat data, menganalisis dan memecahkan masalah dalam berbagai bidang.
9. Jurusan Ilmu Rumput
Di Penn State University, Pennsylvania, ada sebuah jurusan yang mempelajari segala hal tentang rumput. Mulai dari perawatannya secara profesional, produksi tanah, mempelajari jenis rumput, serta pemeliharaan lapangan atletik.
Bidang tersebut bernama Jurusan Ilmu Rumput. Selain mempelajari serba-serbi rumput, kamu juga mempelajari biologi, kimia, dan meteorologi yang berkaitan dengan pertumbuhan rumput.
10. Jurusan Manajemen Industri Katering (MIK)
Berkembangnya industri kuliner telah menginisiasi perguruan tinggi untuk memperluas bidang studi tentang manajemen bisnis makanan. Salah satunya Universitas Pendidikan Indonesia (UPI) membuka jurusan Manajemen Industri Katering (MIK) pada 16 Maret 2005.
Di bawah Fakultas Pendidikan Ilmu Pengetahuan Sosial, program studi MIK memiliki mata kuliah berupa Pengetahuan Bahan Pangan Gastronomi, Teknik Pengolahan Roti, dan Manajemen Keuangan Pariwisata.
Tak hanya berpacu pada aspek bisnis, jurusan ini punya visi untuk memperluas akses pariwisata nasional dan internasional di bidang kuliner.
Jadi, adakah jurusan kuliah nyentrik di atas yang sudah kamu incar, Bela?