Allah SWT telah menjamin rezeki setiap umat-Nya. Rezeki tak hanya mencakup soal uang dan kesehatan. Karier yang baik juga termasuk rezeki yang bisa mendatangkan keberkahan bagi yang menjalaninya.
Pekerjaan yang baik tak melulu soal pendapatan dan fasilitas kantor yang fantastis. Tetapi, lingkungan kerja yang damai, rekan kerja yang saling merangkul satu sama lain, serta pemimpin yang menuntun kita dalam mengembangkan potensi kerja juga menjadi nikmat dari Allah SWT.
Bagi kamu yang sedang berjuang dalam mengembangkan karier atau mencari pekerjaan, yuk kita panjatkan doa mendapat pekerjaan yang baik kepada-Nya. Berikut ini doa dan bacaan yang bisa kamu lantunkan agar kamu mendapat pekerjaan yang dimimpikan ya, Bela.
1. Doa Mendapat Pekerjaan
Ada dua versi doa mendapat pekerjaan yang bisa kamu amalkan. Keduanya memiliki makna yang baik, dengan harapan agar kita bisa mendapat pekerjaan
Versi pertama:
أَصْبَحْنَا وَأَصْبَحَ الْمُلْكُ لِلَّهِ رَبِّ الْعالَمِينَ اَللَّهُمَّ إِنِّي أَسْأَلُكَ خَيْرَ هَذَا الْيَوْمَ فَتْحَهُ وَنَصْرَهُ وَنُوْرَهُ وَبَرَكَتَهُ وَهُدَاهُ وَأَعُوْذُ بِكَ مِنْ شَرّ مَا فِيْهِ وَشَرِّ مَا بَعْدَهُ
Latin: Ashbahna wa ashbahal mulku lillahi rabbil 'alamin. Allahumma inni as'aluka khaira hadzal yaumi fathahu wa nashrahu wa nurahu wa barakatahu wa hudahu wa a'udzubika min syarri ma fihi wa sharri ma ba'dahu
Artinya:
"Telah berpagi-pagi kami dan telah berpagi-pagi kerajaan bagi Allah, Tuhan semesta alam. Ya Allah, sesungguhnya aku memohon kepada Engkau kebaikan hari ini, kemenangannya, pertolongannya, cahayanya, keberkahannya, dan petunjuknya. Dan aku memohon perlindungan kepada Engkau dari kejahatan sesuatu yang ada di dalamnya dan kejahatan sesuatu sesudahnya." (HR Abu Dawud)
Versi kedua:
اَللّهُمَّ ارْزُقْنِيْ طَيِّباً
Latin: Allahummar zuqni thoyyiban wasta'-milnii shoolihan
Artinya:
"Ya Allah, berilah rezeki yang baik kepadaku dan pekerjakanlah diriku pada yang baik." (HR An Nasa'i).
2. Doa Ayat Seribu Dinar
Doa Ayat Seribu Dinar juga menjadi doa ampuh yang dapat memperlancar rezeki bagi yang rutin mengamalkannya. Rezeki ini mencakup pekerjaan yang baik dan halal. Kamu bisa membacanya jika terhimpit kondisi finansial. Inilah bacaan Ayat Seribu Dinar.
Berikut bacaan Ayat Seribu Dinar:
وَمَنْ يَّتَّقِ اللّٰهَ يَجْعَلْ لَّهٗ مَخْرَجًا ۙ وَّيَرْزُقْهُ مِنْ حَيْثُ لَا يَحْتَسِبُۗ وَمَنْ يَّتَوَكَّلْ عَلَى اللّٰهِ فَهُوَ حَسْبُهٗ ۗاِنَّ اللّٰهَ بَالِغُ اَمْرِهٖۗ قَدْ جَعَلَ اللّٰهُ لِكُلِّ شَيْءٍ قَدْرًا
Latin: Wa may yattaqillāha yaj'al lahụ makhrajā Wa yarzuq-hu min ḥaiṡu lā yaḥtasib, wa may yatawakkal 'alallāhi fa huwa ḥasbuh, innallāha bāligu amrih, qad ja'alallāhu likulli syai`ing qadrā
Artinya:
"Siapa yang bertakwa kepada Allah, niscaya Dia akan membukakan jalan keluar baginya dan menganugerahkan kepadanya rezeki dari arah yang tidak dia duga. Siapa yang bertawakal kepada Allah, niscaya Allah akan mencukupkan (keperluan)-nya. Sesungguhnya Allahlah yang menuntaskan urusan-Nya. Sungguh, Allah telah membuat ketentuan bagi setiap sesuatu."
3. Selawat Jibril
Selawat Jibril menjadi salah satu amalan yang diyakini dapat menarik magnet rezeki bagi yang membacanya setiap hari. Salah satunya adalah mendapat pekerjaan.
Bacaannya pun cukup pendek dan mudah dihafal, sehingga kamu bisa mengamalkannya di mana saja dan kapan saja. Bahkan dalam perjalanan sekalipun
Mengutip buku Rahasia Sehat Berkah Shalawat, kamu bisa mengamalkan doa selawat Jibril sebanyak 1000 kali dalam waktu sehari.
Inilah bacaan Selawat Jibril:
اَللَّهُمَّ صَلِّ عَلٰى سَيِّدِنَا مُحَمَّدٍ وَعَلٰى اٰلِ سَيِّدِنَا مُحَمَّدٍ وَسَلِّمُوا تَسْلِيمًا
Latin: Allahumma shalli 'alaa sayyidinaa muhammad wa'alaa aali sayyidinaa muhammad wasallim tasliima.
Artinya:
"Ya Allah, limpahkanlah kesejahteraan dan keselamatan atas Nabi Muhammad dan keluarganya dan ucapkanlah salam dengan penuh penghormatan kepadanya."
Mengutip Buku Rahasia Sehat Berkah Shalawat yang ditulis oleh M. Syukron Maksum, terdapat Selawat Jibril versi pendek yang bisa kamu lantunkan:
صَلَّى اللهُ عَلَى مُحَمَّد
Shallallahu ‘ala Muhammad
Artinya: “Semoga Allah memberikan rahmatNya kepada Nabi Muhammad.”
4. Melantunkan Zikir Asmaul Husna 'Al Mujib'
Al Mujib (الْمُجِيبُ) merupakan satu nama dari 99 Asmaul Husna yang artinya Maha Mengabulkan. Karena itu, kita dianjurkan melantunkan Al Mujib sesering mungkin setelah selesai berdoa. Dengan harapan, doa dan keinginan kita akan dimustajab oleh Allah SWT sebagai Zat Maha Pengabul.
Kamu bisa mengamalkan zikir ini dengan membaca (Ya Mujib) sebanyak 55 kali setelah selesai salat Subuh atau kala matahari sudah terbit.
Itulah, 4 bacaan doa mendapat pekerjaan yang bisa kamu amalkan. Supaya keinginanmu untuk mendapat pekerjaan cepat terkabul, penting sekali untuk rutin menunaikannya doa tersebut dibarengi dengan ikhtiar dan usaha untuk mencapainya.