5 Soft Skill Penting yang Wajib Kamu Miliki Kalau Ingin Segera Dipromosikan

Kamu sudah punya semua belum?

5 Soft Skill Penting yang Wajib Kamu Miliki Kalau Ingin Segera Dipromosikan

Sudah ada banyak sekali data yang menunjukkan bahwa IQ bukanlah patokan utama dalam menilai kinerja seseorang. Adalah kepribadian dan perilaku, yang bisa membawamu menuju karier impian di masa depan. Keterampilan dan pengalaman kerja sebelumnya hanyalah sebagian kecil dari penilaian agar kamu dipromosikan. Bela, sudahkah kamu tahu soft skill apa saja yang perlu kamu miliki biar cepat mendapatkan promosi?

1-c76d4975aa338137841f7f69fcabf62d.jpg

Kriteria pertama ini selalu dimiliki oleh orang sukses di manapun. Soft skill ini membuatmu disukai oleh siapa saja, mulai dari satpam, atasan, penjual, distributor, klien, dan orang lainnya. Dengan kemampuan bergaulmu yang tinggi, maka kamu bisa bekerja dengan lebih baik. Karenanya, kamu juga akan lebih cepat diangkat jadi manajer.

2-c270436ca89837038e029db93e727996.jpg

Ketika sekelompok karyawan mendapatkan tugas, akan selalu ada satu orang yang tampak memimpin. Orang ini mampu menentukan siapa mengerjakan tugas apa. Karyawan yang satu ini juga tahu bagaimana cara membagi tugas dengan adil, tanpa terkesan bossy. Nah, kalau kamu bisa menjadi seperti itu, berarti kamu sudah menunjukkan satu kriteria yang pantas dipromosikan.

3-4f385fc1e54992bdb520842da545470b.jpg

Semua atasan membutuhkan tim yang bisa belajar dengan cepat dan terus mau meningkatkan kemampuannya. Tim ini juga harus cepat beradaptasi dengan perkembangan sistem dan teknologi yang berkaitan dengan profesinya. Kamu harus bisa seperti itu Bela, biar cepat dipromosikan dan jadi karyawan teladan.

4-d96443247dbe9b215ff109fe7ac953ac.jpg

Orang yang punya daya analisa tajam dan mampu mengambil keputusan dengan tepat, dialah yang akan menjadi pemimpin yang baik di kantor. Kalau kamu ingin dipromosikan, maka kamu wajib punya soft skill ini.

5-fc142c0d96d9f3ea12c2239c439a5d16.jpg

Etika adalah hal penting dalam setiap sendi kehidupan, termasuk dalam dunia kerja. Dengan etika yang baik, kamu akan mudah diterima oleh orang lain atau orang yang baru dikenal. Etika dalam pekerjaan bukan hanya terlihat dari gaya bicara, tapi juga sikapmu. Kamu akan cepat dipromosikan kalau bisa berprestasi tanpa pernah merendahkan sesama staf lainnya.

Kelima soft skill di atas wajib kamu latih sejak dini, Bela. Agar nantinya soft skill ini menjadi kebiasaan dan karakter yang mendarah-daging, bukan sekadar cari muka untuk dipromosikan.

 

  • Share Artikel

TOPIC

trending

Trending

This week's horoscope

horoscopes

... read more

See more horoscopes here

























© 2024 Popbela.com by IDN | All Rights Reserved

Follow Us :

© 2024 Popbela.com by IDN | All Rights Reserved