Sheynnis Palacios keluar sebagai penyandang gelar Miss Universe yang baru usai persaingan yang cukup ketat. Ia membuat negaranya, Nikaragua, bangga karena berhasil menjadi perempuan pertama yang menjuarai salah satu kontes kecantikan terbesar di dunia ini. Tak heran ia sampai menitikan air mata ketika nama pemenang dibacakan.
Nikaragua sendiri merupakan sebuah negara dengan wilayah terluas di Amerika Tengah. Mari mengenal lebih jauh tentang sosok Sheynnis Palacios, ratu sejagat pertama dari negara ini.
Lahir di ibu kota Nikaragua
Sheynnis Palacio memiliki nama lengkap Sheynnis Alondra Palacios Cornejo. Ia lahir di Managua, ibu kota Nikaragua, pada 30 Mei 2000. Tinggi badannya adalah 180 cm. Perempuan ini meraih gelar sarjana di jurusan Komunikasi Massa Universidad Centroamericana (Central America University). Sejalan dengan pendidikannya, ia sempat bekerja sebagai jurnalis.
Ikut ajang kecantikan sejak remaja
Butuh perjalanan panjang sebelum Sheynnis terpilih menjadi Miss Universe 2023. Ia diketahui sudah memiliki minat terhadap kontes kecantikan sejak remaja. Dirinya kemudian berpartisipasi dalam Miss Teen Nicaragua 2016. Hal tersebut mengantarkannya untuk menjadi peserta Teen Miss Universe 2017 dan keluar sebagai Top 10.
Sheynnis sempat mengambil jeda dari dunia kontes dan baru kembali pada 2020 dalam ajang Miss World Nicaragua 2020. Ia lagi-lagi keluar sebagai juara dan bersiap melaju ke Miss World 2021 yang digelar di San Juan, Puerto Rico pada 16 Desember 2021. Sayangnya, acara ini harus diundur karena banyak kontestan terjangkit COVID-19 hanya dua hari sebelum final. Saat kembali digelar pada 16 Maret 2022, Sheynnis sebetulnya terpilih menjadi Top 40. Namun, ia memutuskan tak berpartisipasi lebih lanjut.
Peduli dengan isu kesehatan mental
Didiagnosa mengalami anxiety attacks, membuat Sheynnis menjadi lebih peduli dengan isu kesehatan mental. Kontes kecantikan yang ia ikuti pun menjadi wadahnya menyebarkan kepedulian terhadap isu penting ini. Mengutip dari Información Punctual Nicaragua, ia saat ini juga menjadi pembawa acara Entiende tu mente atau Understand Your Mind, tayang di televisi Kanal 11 Nikaragua, yang menghadirkan para ahli di bidang kesehatan mental.
Terpilih menjadi Miss Universe 2023
Sheynnis kembali mencoba berkompetisi dalam Miss Nicaragua 2023 dan kembali menjadi pemenang. Ia baru mendapatkan gelar tersebut Agustus lalu dan langsung bersiap untuk Miss Universe 2023 yang digelar pada 18 November di San Salvador, El Salvador.
Dengan segala pengalamannya selama berkompetisi di kontes kecantikan, Sheynnis berhasil maju ke babak Top 20. Ia menjadi perwakilan kelima dari Nikaragua yang sukses maju ke babak semifinal Miss Universe. Menjelang pengumuman juara utama, ia bersaing dengan Miss Thailand 2023, Anntonia Porsild, yang akhirnya menjadi Runner-up 1. Sheynnis akhirnya resmi menjadi pemenang. Mahkota kecantikan tersebut diserahkan langsung oleh R'Bonney Gabriel, Miss Universe 2022 asal Amerika Serikat.
Selamat atas kemenangannya, Sheynnis! Darinya kita belajar bahwa kegigihan suatu hari akan berbuah manis. Nikaragua pasti sangat bangga dengan pencapaian ini.