SM Entertainment resmi mengumumkan bahwa Taeyong akan debut solo. Pada trailer resmi yang diunggah pada Senin, 15 Mei malam waktu setempat, ia terungkap akan merilis EP bertajuk SHALALA pada 5 Juni nanti.
Meski jadi kabar yang mengejutkan, kabar karier solo Taeyong ini sudah berembus sejak beberapa waktu lalu. Bahkan, lelaki kelahiran 1 Juli 1995 ini mempromosikannya dengan cara yang unik, lho. Simak fakta-faktanya di bawah ini.
1. Rumor muncul sejak Februari
Februari 2023 lalu, SM Entertainment membagikan rencana paruh pertama mereka. Jadwal yang menarik perhatian adalah debutnya satu member NCT dan unit baru untuk NCT U. Penggemar mulai menebak-nebak beberapa kemungkinan nama, salah satunya Taeyong. Unit baru pun terungkap yaitu NCT DOJAEJUNG yang beranggotakan Doyoung, Jaehyun, dan Jungwoo.
2. Kode tipis-tipis sejak April
Tanpa disadari penggemar, Taeyong sebenarnya telah melemparkan kode debut solonya sejak April lalu. Tepatnya pada tanggal 5, ia membuat sebuah Instagram Story yang memperlihatkan kesibukannya di studio musik. Baru semalam, penggemar menyadari bahwa musik yang dikerjakannya kala itu berjudul "SHALALALA", serupa dengan apa yang diumumkan oleh agensi.
3. Terungkap baru-baru ini
Akhirnya dugaan Taeyong akan debut solo terbukti pada 11 Mei lalu. Dalam rencananya hingga kuarter ketiga nanti, terdapat keterangan bahwa leader NCT ini akan meluncurkan sebuah EP di sisa kuarter kedua.
Tentu ini jadi kabar gembira bagi para NCTZen. Pasalnya, Taeyong selama ini telah merilis lagu solo yang candu melalui proyek SM STATION, di antaranya "Long Flight" dan "Love Theory (feat. Wonstein)".
Dilaporkan terlibat langsung dalam proses produksi sejak awal, penggemar pun antusias menanti musik seperti apa yang akan dibawa Taeyong nanti. Mengutip dari berbagai outlet media Korea, "Shalala" juga akan menjadi judul untuk title track. EP ini akan berisi 7 lagu dengan genre yang berbeda.
4. Promosi dengan bagi-bagi mawar
Selama ini, emoji yang merepresentasikan Taeyong adalah bunga mawar. Bertepatan dengan Rose Day pada 14 Mei kemarin, ia melakukan aksi bagi-bagi 605 tangkai mawar kepada pengunjung taman bermain Everland.
Bukan sekadar iseng, rupanya aksi tersebut adalah caranya untuk mempromosikan debut solonya. Bersamanya, para staf hadir mengenakan kaus dengan tulisan "SHALALA" di bagian depan dan "Taeyong The First Mini Album" di bagian belakang. Jumlah mawar yang dibagikan pun tenyata mewakili tanggal debutnya nanti, yaitu 5 Juni.
5. Tampil beda di trailer-nya
Selesai membagikan mawar tersebut, akun Instagram resmi NCT meminta penggemar untuk menantikan sesuatu saat malam tiba. Ternyata, SM Entertainment mengunggah trailer debut dan mengubah layout seluruh media sosial dengan konsep solo Taeyong.
Dalam trailer berdurasi 57 detik tersebut, pemilik zodiak Cancer ini tampil mengagumkan dengan enam gaya yang berbeda. Di berbagai media sosial, nama Taeyong sontak jadi trending dan dipuji karena visualnya yang menawan hati.
Duh, Popbela jadi ikutan nggak sabar, deh. Apakah kamu juga siap menyambut debut solo Taeyong, Bela?