Cara cek umur kartu Indosat rupanya mudah dan bisa dilakukan lewat HP, lho! Dengan demikian, kamu tidak perlu repot-repot pergi ke pusat layanan yang biasanya cukup menyita waktu.
Umur kartu Indosat sendiri penting untuk diketahui agar nomor tidak hangus karena kita lupa mengisi pulsa atau membeli paket data. Di bawah ini, Popbela sudah membuat rangkuman tentang lima cara untuk mengeceknya.
1. Cek umur kartu Indosat lewat dial up/kode USSD
Cara termudah untuk cek umur kartu Indosat adalah melalui dial up/kode USSD. Kamu tidak memerlukan sambungan internet untuk melakukannya.
Langkah pertama adalah membuka fitur call, masukkan *123*50#, lalu tekan ikon call. Setelah menunggu beberapa saat, layar akan menampilkan informasi umur kartu Indosat yang kamu sedang kamu gunakan.
2. Cek umur kartu Indosat lewat SMS
Jika ingin melakukannya lewat SMS, kamu bisa mengirim pesan kepada nomor 363. Selanjutnya, kamu hanya perlu menuliskan *123*6*1# di bagian isi pesan lalu kirim. Nomor tersebut akan mengirimkan balasan berupa informasi kartu Indosat, termasuk umur kartu, beberapa saat kemudian.
3. Cek umur kartu Indosat lewat call center
Cek umur kartu Indosat yang cepat dan mudah bisa dilakukan dengan menghubungi Call Center di nomor 185 atau 021-3000-3000. Lewat cara ini, kamu akan diberi instruksi yang jelas dan lengkap oleh customer service.
Poin plus menggunakan langkah ini adalah kamu bisa bertanya lebih lanjut apabila menemui kendala lain yang masih berkaitan dengan kartu Indosat. Praktis, bukan?
4. Cek umur kartu Indosat lewat aplikasi MyIM3
Zaman sekarang, layanan kartu Indosat juga terhubung dengan aplikasi bernama MyIM3. Kamu bisa mengunduhnya lewat Google Play Store untuk pengguna Android atau App Store untuk pengguna iPhone.
Cara cek umur kartu Indosat lewat aplikasi pun tak kalah mudah. Pertama, log in terlebih dahulu dengan nomor telepon kamu. Setelah berhasil masuk, pergi ke fitur Informasi Akun lalu klik menu Bantuan. Di sini, kamu tinggal pilih layanan cek umur kartu dan sistem pun akan mengirimkannya lewat notifikasi.
5. Cek umur kartu Indosat lewat media sosial
Mau cara cek umur kartu Indosat yang lebih praktis? Mention akun media sosial resmi Indosat aja! Berikut daftarnya:
- WhatsApp Indosat: +62 855 1000 185
- Twitter Indosat: @IndosatCare
- Instagram Indosat: @indosat dan @indosatIM3
- Email: cs@im3.id
Pilih salah satu platform media sosial dan sampaikan tujuan kamu menghubungi mereka, yaitu mengecek umur kartu Indosat. Hubungi saat jam kerja agar keluhanmu bisa direspons lebih cepat.
Cara cek umur kartu Indosat di atas begitu mudah dan praktis, bukan? Cobain, yuk!