Siapa yang nggak tahu aktris, produser dan pengusaha, Reese Witherspoon. Dikenal publik karena membintangi beberapa film box office serta serial televisi, di antaranya, Vanity Fair, This Means War, Sing, dan masih banyak lagi. Menjadi wanita karier, sukses, dan penuh ambisi seperti sudah melekat dalam dirinya. Simak tips berkarier sukses dari Reese Witherspoon seperti yang dilansir oleh Glamour.
1. Jadi wanita ambisius
Doc. people.com
Sebagai wanita cerdas dan mandiri kamu wajib bisa mengubah sudut pandang makna ambisius. Reese juga memberikan masukan kalau nggak ada gunanya kamu bekerja keras mewujudkan ambisi tanpa didukung dengan orang-orang yang mengetahui potensimu dengan baik. Kalau sudah seperti ini, lebih baik kamu pindah. Karena, kamu membutuhkan dukungan orang orang sekitar yang mengetahui ambisimu. Wanita juga punya hak dan kesempatan untuk menunjukkan minat dan kemampuan mereka yang luar biasa. Karena, saat ini laki-laki suka wanita yang punya ambisi. 2. Lakukan peran kerja dengan baik
Doc. commons.wikimedia.org
Setiap orang dalam hidupnya pasti akan menjalankan beberapa peran dalam setiap tahapannya. Kalau saat ini kamu sedang bekerja, jangan ragu untuk melakukannya secara maksimal. Misalnya menjadi penulis, berarti kamu harus menulis. Menjadi sutradara berarti kamu harus membuat film. Hasilkan karya terbaik dari peran kerja yang sedang dijalankan. Reese Witherspoon menyatakan kalau apa yang menjadi ambisimu terwujud, kamu juga bisa memberikan semangat orang di sekitar untuk mewujudkan ambisinya. 3. Jadi orangtua yang punya ambisi cerdas
Doc. www.laineygossip.com
Menikah dan punya keluarga kecil bukan penghalang untuk menjadikanku seorang berambisi cerdas. Kamu juga bisa secara perlahan mengenalkan kepada anak-anakmu, laki-laki dan perempuan, bahwa punya ambisi bukanlah hal yang buruk. Kalau menurut sebuah studi di Columbia University yang memaparkan bahwa perempuan yang punya ambisi itu cenderung egois. Tapi Reese mengatakan, jika wanita punya ambisi, itu bukan hanya untuk dirinya saja. Dan sebagai seorang ibu tentu saja kamu punya kesempatan untuk mengubah hal-hal yang lebih positif lagi.
“Ambition is not a dirty word. It's believing in yourself and your abilities” - Reese Witherspoon.