Serius ingin berkarier di luar negeri? Kesempatan ini tidak akan datang sesering mungkin lho. Kalau kamu berpikir mencari pekerjaan di luar negeri lebih gampang dibandingkan dengan luar negeri, kualifikasi kamu harus ok dulu dong. Tapi bekerja di luar negeri memang memiliki kelebihan tersendiri, seperti mendapatkan koneksi internasional. Ini dia tips yang bisa kamu pakai supaya kamu bisa bekerja di luar negeri.
Pilih negara impian kamu dan ajukan lamaran kamu
Kamu mungkin sudah punya target di satu negara untuk berkarier. Bahasa Inggris atau bahasa lokal adalah langkah pertama yang harus kamu ketahui untuk bisa berkarier di luar negeri. Ada berbagai macam industri yang mana kamu akan sangat dibutuhkan, misalnya industri fashion di New York, Milan atau Paris. Kamu juga harus sudah tahu biasanya
website apa yang paling banyak dikunjungi
perusahaan untuk mencari pegawai di negara tersebut.
Cobalah apply ke perusahaan multinasional
Kamu memiliki kesempatan besar untuk berkarier di luar negeri jika perusahaan tempat kamu bekerja adalah perusahaan multinasional yang
beroperasi di berbagai negara. Beberapa perusahaan besar juga bisa saja merotasi karyawannya ke luar negeri demi perkembangan diri karyawannya. Jadi kenapa tidak dicoba?
Menambahkan jaringan pertemanan di luar negeri
Jika kamu pernah sekolah di luar negeri atau berteman dengan pegawai di satu perusahaan di luar negeri, hal ini adalah aset besar. Kamu bisa mendapatkan networking di mana saja yang bisa membuka jalan kamu berkarier di luar negeri, termasuk dari senior dan bahkan junior kamu. Bisa juga kamu mencari pekerjaan dan menambah jaringan melalui situs pekerja seperti LinkedIn, kan?
Menyamakan waktu dengan negara tempat kamu mengajukan lamaran kerja
Jika kamu ingin berkarier di luar negeri kamu harus fleksibel mengenai waktu. Karena mungkin saja kamu akan diwawancarai pada pukul tiga dini hari. Oh ya, kamu juga harus sudah berpikir tentang waktu libur di negara tujuan kamu yang jauh berbeda dengan waktu libur di Indonesia sendiri.
Pastikan kemampuan wawancara video call kamu baik
Salah satu aplikasi yang paling banyak digunakan para pencari kerja untuk berhubungan dengan perusahaan adalah Skype, maka dari itu kamu sudah harus rajin nih ngecek Skype kamu. Sebelum wawancara, pastikan kamu mengetes kamera, suara dan latar belakangnya. Dan, yang paling penting juga kamu sudah fasih bercuap-cuap di depan kamera. Jika kamu sudah mahir dalam bahasa lokal atau Bahasa Inggris, maka inilah saatnya kamu menunjukkannya.
Salah satu tantangan besar untuk memenangkan posisi di sebuah perusahaan di luar negeri yakni meyakinkan perusahaan kalau kamu memiliki kemampuan yang lebih dibandingkan dengan orang lokal yang mengajukan lamaran ke perusahaan tersebut.
Kamu harus memberikan hal yang terbaik dari kamu seperti misalnya jika perusahaan tersebut memiliki cabang di Indonesia, sediakan waktu lebih kamu untuk bertatap muka dengan perwakilan perusahaan jika memang dibutuhkan.