Tutup
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
unfortunately

7 Cara Mudah Cek Saldo E-Toll, Bisa Pakai NFC di Handphone

Gimana cara kamu kerap cek saldo e-toll?

Nindi Widya Wati

Beberapa tahun belakangan ini, Bank Indonesia terbilang mengupayakan agar masyarakat Indonesia menjadi cashless society. Bahkan, kartu e-toll jadi benda wajib yang harus dipersiapkan bila kamu kerap perjalanan melewati jalan tol sebagai medium pembayaran. 

Nilai uang di dalamnya sama seperti uang tunai yang dipakai sebagai alat jual-beli pada umumnya. Sehingga bisa juga untuk pembayaran transportasi publik bahkan berbelanja. Namun, tahukah kamu cara mudah mengecek saldo e-toll? Yuk, langsung simak dalam artikel berikut ini, Bela. 

1. Cek saldo pakai NFC

Pexels.com

Mengingat kartu e-toll merupakan produk yang dikeluarkan oleh Bank Mandiri. Maka, kamu bisa mengecek saldo melalui aplikasi Livin’ by Mandiri dengan bantuan fitur NFC (Near-field communication) sebagai berikut.

1. Pastikan handphone memiliki fitur NFC (Near Field Communication) yang sudah diaktifkan.
2. Buka aplikasi Livin’ by Mandiri dan masuk menggunakan akun yang telah terdaftar.
3. Setelah berhasil login, pilih menu e-money.
4. Klik pada menu “Lihat Saldo”.
5. Tempelkan kartu di belakang handphone, tunggu beberapa saat sampai saldo e-toll kamu muncul di layar.

2. Pergi ke ATM terdekat

Pixabay

Mengecek saldo e-toll juga bisa melalui ATM yang memiliki logo khusus e-money. Terkait cara pengecekan e-toll, simak dalam langkah-langkah berikut.

1. Datang ke mesin ATM yang dilengkapi dengan logo e-money.
2. Klik tombol hijau kemudian pilih menu “e-money” yang muncul di layar.
3. Klik opsi “Cek Saldo” lalu tempelkan kartu kamu pada ATM.
4. Setelah itu, klik menu “Informasi Saldo”.
5. Tunggu beberapa saat, mesin ATM akan menampilkan informasi saldo e-toll pada layar.

3. Layanan M-banking

Pexels.com

Perlu diingat, kamu perlu memiliki akun M-banking terlebih dahulu, ya. Adapun langkah-langkah pengecekan saldo e-toll melalui M-banking sebagai berikut.

1. Buka aplikasi M-banking, pastikan kamu sudah login dengan akun yang masih aktif.
2. Klik menu “Uang Elektronik” muncul di layar kemudian pilih “Informasi Saldo”. 
3. Kamu akan diminta memasukkan 16 digit nomor yang tertera pada bagian depan kartu e-toll.
4. Masukkan nomor tersebut dengan benar, jangan sampai ada angka yang keliru.
5. Terakhir, klik tombol “Kirim”, maka informasi saldo e-toll kamu akan muncul di layar.

4. Cek saldo melalui minimarket

Pexels.com

Umumnya kamu dapat mengecek saldo e-toll melalui minimarket seperti Indomaret atau Alfamart. Gerai minimarket menyediakan mesin EDC yang dapat digunakan untuk melakukan pengecekan saldo kartu. 

Kamu cukup menyampaikan ke petugas kasir minimarket bahwa akan melakukan pengecekan saldo e-toll. Lewat minimarket, kamu juga bisa mengisi saldo e-toll di minimarket, biasanya ada biaya administrasi Rp1.000 atau Rp2.000.

5. Bank penerbit terdekat

Pexels.com

Kalau mau cek saldo e-toll, kamu bisa mengunjungi bank penerbit kartu terdekat dengan bantuan customer service bank. Nantinya, bakal ada arahan mengenai cara pengecekan saldo e-toll di bank tersebut. Kiranya, hampir sama dengan pengecekan melalui minimarket. 

6. Aplikasi LinkAja

Dok. LinkAja

LinkAja juga menjadi aplikasi cek saldo e-toll yang cukup praktis dan bisa diakses oleh siapa saja. Melalui LinkAja, kamu bisa mengecek saldo 3 kartu e-toll berupa Mandiri, BRI, dan BNI. Berikut langkah-langkah mengecek saldo e-toll melalui LinkAja:

1. Instal aplikasi LinkAja di Google Play Store atau AppStore
2. Daftar menggunakan nomor handphone yang aktif.
3. Pilih menu “Cek Saldo Uang Elektronik”. 
4. Aktifkan fitur NFC di handphone, kemudian tempelkan kartu di belakang handphone. Jika belum terdeteksi, coba sesuaikan lagi posisi kartu dengan sensor NFC.
5. Nominal saldo e-toll kamu akan muncul di layar.

7. Lewat panggilan dial

Pexels.com

Mengecek saldo e-toll bisa pula menggunakan kode dial. Caranya, masuklah ke fitur panggilan telepon pada handphone kamu. Tekan *141*6# kemudian klik “Panggil”. 

Akan ada beberapa menu yang muncul di layar, kemudian pilihlah opsi “e-money”. Masukkan 16 digit nomor yang ada di bagian depan kartu e-toll. Tunggu beberapa saat, sisa saldo e-toll akan muncul di layar handphone kamu.

Itulah, 7 cara mengecek saldo e-toll yang dapat kamu lakukan dengan cukup mudah, baik melalui handphone, minimarket, hingga bank terdekat. Bagaimana menurutmu, Bela? 

IDN Channels

Latest from Working Life