Tutup
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
unfortunately

Dituduh Hilangkan Akun Instagram, Adam Deni Akan Laporkan Jerinx SID

Adam Deni juga mendapat kata-kata yang kurang menyenangkan

Niken Ari Prayitno

Pada Juni 2020 lalu, Jerinx SID sempat ditangkap oleh pihak kepolisian dan dijatuhi hukuman penjara selama satu tahun dua bulan atas kasus ujaran kebencian dengan menyatakan bahwa Ikatan Dokter Indonesia (IDI) adalah kacung WHO. Berdasarkan putusan pengadilan, Jerinx terbukti bersalah karena telah menyebarkan informasi yang dapat menimbulkan kebencian. Namun, akhirnya ia dibebaskan setelah 10 bulan mendekam di penjara.

Seolah hal tersebut tak membuatnya introspeksi, Jerinx kemungkinan akan berurusan dengan pihak berwajib setelah perseteruannya dengan salah seorang warganet bernama Adam Deni. Melalui akun Instagram-nya, Adam berencana akan melaporkan Jerinx ke polisi setelah dirinya menerima kata-kata kurang pantas dari Jerinx terkait endorse COVID-19 yang selama ini disebut-sebut oleh Jerinx.

Bagaimana kronologi dari masalah ini? Simak selengkapnya berikut ini.

Berawal dari Adam Deni yang mempertanyakan data endorse COVID-19 kepada Jerinx

Masalah antara Adam dan Jerinx bermula dari pertanyaan Adam kepada Jerinx yang menanyakan perihal data endorse COVID-19 yang dilakukan seleb ibukota. Seperti diketahui, belakangan ini Jerinx menuduh figur publik yang mengumumkan dirinya positif COVID-19 hanyalah untuk endorse semata. Para figur publik tersebut, menurut Jerinx, mendapatkan uang yang nominalnya tidak sedikit untuk 'mempromosikan' COVID-19.

Karena pernyataan Jerinx ini, Adam mempertanyakan data dari pernyataan tersebut. Adam ingin tahu, siapa saja artis yang dibayar untuk mempromosikan COVID-19 dan apakah ada bukti transaksinya atau tidak.

Mendengar pertanyaan Adam ini, Jerinx langsung menelepon Adam dan menurut Adam, kata-kata makianlah yang diterimanya selama pembicaraan berlangsung. Adam pun merekam percakapan mereka sebagai bukti nantinya.

Jerinx menelepon kembali untuk meminta maaf

Setelah mendapat telepon dari Jerinx, Adam mencurahkan keluh kesahnya tersebut di media sosial. Unggahan Adam ini mendapat dukungan dari berbagai pihak. Bahkan akun Instagram Jerinx sempat hilang.

Jerinx bahkan menuduh Adam sebagai dalang di balik hilangnya akun Instagram miliknya. Padahal menurut Adam, akun Instagram bisa hilang karena banyak pengguna lain yang melaporkan akun Jerinx ke pihak Instagram.

Atas tuduhannya inilah, beberapa jam setelah Adam mengunggah video pertamanya, Jerinx kembali menghubungi Adam untuk meminta maaf atas apa yang dilakukannya.

Adam masih menunggu data dari Jerinx terkait endorse COVID-19

Pembicaraan Adam dan Jerinx melalui telepon nyatanya tidak membuahkan hasil. Jerinx masih kukuh dengan pendiriannya bahwa banyak figur publik yang dibayar untuk mempromosikan COVID-19. Sementara sampai saat ini, Adam masih belum mendapatkan informasi dan data soal siapa saja yang mendapat endorse COVID-19, serta berapa besaran uang yang diterima para seleb untuk mempromosikan hal tersebut.

Menurut Adam, jika benar ada yang menerima endorse COVID-19, tentu ada bukti transaksi dan hal ini menjadi data yang akurat. Jika data tersebut tidak dapat dibuktikan, maka bisa jadi informasi yang diberikan Jerinx mengenai endorse COVID-19 adalah hoax.

Banyak warganet meminta Adam untuk melaporkan Jerinx ke polisi atas informasi hoax yang disebarkannya

Sebagai akun dengan jumlah followers yang banyak, pernyataan Jerinx terkait COVID-19 hanyalah konspirasi semata dapat ditelan mentah-mentah begitu saja. Padahal yang terjadi di lapangan saat ini adalah begitu banyaknya pasien COVID-19 yang membuat ketersediaan ruangan di rumah sakit penuh dan langkanya ketersediaan oksigen.

Bagi sebagian warganet, pernyataan Jerinx dianggap jauh dari rasa simpati. Maka dari itu, tak sedikit yang menyarankan Adam untuk melaporkan Jerinx ke pihak berwajib agar tak lagi menimbulkan keributan.

Usulan warganet ini sedang dipikirkan matang-matang oleh Adam. Bersama dengan pengacara pribadinya, Adam sedang berkonsultasi langkah apa yang baiknya ia ambil untuk menyelesaikan masalah dirinya dengan Jerinx.

Dalam diskusinya dengan Jerinx, suami Nora Alexandra itu memberikan pendapat bahwa ia ingin mundur dan tak lagi membicarakan COVID-19 di media sosial untuk selanjutnya lebih fokus kepada keluarganya.

Adam akan memutuskan dalam waktu tiga hari

Sampai saat ini pun Adam masih berdiskusi dengan pengacaranya terkait langkah apa yang akan diambil. Ia tak ingin gegabah dalam mengambil keputusan mengingat banyak hal masih harus dipertimbangkan baik-baik.

Adam mengatakan akan mengumumkan keputusannya (apakah akan melaporkan Jerinx atau tidak) dalam waktu tiga hari. Adam juga meminta doa untuk dapat mengambil keputusan terbaik nantinya.

Itulah tadi kronologi permasalahan yang terjadi antara Adam Deni dengan Jerinx SID. Kita tunggu saja informasi terbaru sesuai dengan yang dijanjikan Adam, ya!

IDN Channels

Latest from Working Life