BINTANG Crystal telah menggelar Crystal Chill Roadshow di FOYA M Bloc, Jakarta. Acara ini merupakan salah satu upaya BINTANG Crystal untuk terus hadir dalam momen kebersamaan dan merayakan perkembangan budaya pop Indonesia. BINTANG Crystal berkolaborasi dengan Ismaya Live untuk mencari musisi berbakat dari empat kota melalui ajang "Submit Your Music". Nantinya, para pemenang akan berkesempatan tampil di festival musik akbar We The Fest.
"BINTANG Crystal sangat antusias hadir di Jakarta sebagai bentuk dukungan kami kepada generasi muda kreatif dan bertalenta di bidangnya," ujar Jessica Setiawan, Marketing Director Multi Bintang Indonesia.
"Melalui acara Crystal Chill Roadshow dan kolaborasi dengan Ismaya Live dalam ajang We The Fest: Submit Your Music 2022, kami ingin membuka peluang bagi musisi di berbagai kota di Indonesia untuk bisa menunjukkan karyanya. Ini merupakan komitmen kami untuk terus hadir dan memberikan platform bagi generasi muda untuk terus berkarya serta mengekspresikan dirinya."
Dari tiga besar musisi, Agnimaya terpilih mewakili Jakarta di We The Fest
Pada acara ini, tiga finalis kompetisi Submit Your Music Jakarta unjuk gigi di depan pengunjung Crystal Chill Roadshow. BINTANG Crystal dan Ismaya Live juga telah menunjuk satu pemenang yang mewakili Kota Jakarta dan sekitarnya. Para pemenang dari setiap kota akan tampil di panggung We The Fest pada bulan September 2022 mendatang.
Selain itu, Ismaya Live juga bekerja sama dengan perguruan tinggi dan pelatihan media kreatif, SAE Indonesia, yang akan memberikan short course dan kesempatan recording session bagi para pemenang.
"Bisa tampil sebagai finalis di acara Crystal Chill Roadshow, bahkan terpilih sebagai pemenang akan menjadi pengalaman yang berharga bagi kami," ungkap Agnimaya, pemenang "Submit Your Music" Jakarta.
"Terima kasih kepada BINTANG Crystal dan Ismaya Live yang sudah menyelenggarakan kompetisi ini sebagai wadah bagi kami para musisi untuk berkomitmen dalam menghasilkan karya yang kreatif dan inspiratif. Kami tidak sabar untuk tampil di panggung We The Fest mendatang."
Pamerkan koleksi NFT eksklusif "Taste-timonials by BINTANG Crystal X Irukandji"
Acara Crystal Chill Roadshow juga memperlihatkan koleksi NFT eksklusif "Taste-timonials by BINTANG Crystal X Irukandji". Hasil kolaborasi ini memvisualisasikan rasa unik dari BINTANG Crystal yang menyegarkan, halus, dan tidak terlalu pahit. Lebih spesialnya lagi, BINTANG Crystal dan Irukandji membuat empat NFT khusus yang dikategorikan sebagai city exclusive. Empat NFT ini akan memperlihatkan kekhususan dari kota Medan, Jakarta, Bali, dan Manado pada artwork-nya.
Koleksi NFT Taste-timonials yang diluncurkan di situs Irukandji hari Minggu (14/8) dan masih bisa dibeli melalui situs OpenSea pada laman Taste-timonials by BINTANG Crystal X Irukandji.
Crystal Chill Roadshow berikutnya akan hadir di Kota Bali (3/9), dan Manado (17/9). Acara ini akan menampilkan special performance dari Soundwave, Ramengvrl, dan Brisia Jodie. Akan ada juga pameran NFT Taste-timonials, dan tentunya penampilan dari para finalis "Submit Your Music" dari masing-masing kota. Cek akun instagram Bir Bintang Indonesia untuk informasi lebih lanjut, ya, Bela!