"Buah jatuh tak jauh dari pohonnya" memang bukan sekadar peribahasa belaka. Anak-anak yang selalu melihat kegiatan orangtuanya, tentu menjadikan hal tersebut patokan kesuksesannya kelak. Termasuk deretan anak dari aktor Bollywood ini, Bela.
Melihat sang ayah sukses menggeluti karier di dunia hiburan, mereka pun tertarik untuk meniti karier di bidang yang sama. Siapa saja mereka? Simak daftarnya berikut ini.
1. Aryan Khan, putra dari Shah Rukh Khan
Dalam sebuah wawancara, Aryan Khan mengaku tidak terlalu menyukai berada di depan kamera. Namun, pada kenyataannya, putra sulung Shah Rukh Khan ini sudah bermain film sejak berusia empat tahun, membintangi beberapa judul film, serta menjadi pengisi suara.
Ungkapan jika Aryan tidak terlalu menyukai berada di depan kamera benar adanya. Kelahiran 13 November 1997 ini lebih tertarik di belakang layar. Kabarnya, ia pun sedang mempersiapkan film pertamanya bersama Khushi Kapoor, anak dari aktris Sri Devi dan produser Bonney Kapoor.
2. Ibrahim Ali Khan, putra dari Saif Ali Khan
Bak pinang dibelah dua, wajah Ibrahim Ali Khan sangat mirip dengan sang ayah, Saif Ali Khan. Bukan hanya memiliki wajah yang nyaris serupa, Ibrahim juga mengikuti jejak Saif di dunia hiburan.
Tak seperti sang ayah yang langsung debut di layar lebar, pria kelahiran 5 Maret 2001 ini memilih untuk mengawali kariernya di dunia hiburan lewat belakang layar. Ibrahim kini bekerja sebagai asisten sutradara sejak April 2021 lalu. Namun, dalam sebuah wawancara, Ibrahim mengaku ia sangat ingin berakting seperti sang ayah.
3. Harshvardhan Kapoor, putra dari Anil Kapoor
Lahir pada 9 November 1990, Harshvardhan Kapoor lebih mirip sebagai adik dari Anil Kapoor. Anak bungsu dari Sunita dan Anil ini sudah mulai terjun ke dunia hiburan sejak tahun 2015. Hingga saat ini, sudah empat judul film yang dibintanginya. Yakni, Bombay Velvet, Mirzya, Bhavesh Joshi Superhero, dan AK vs AK.
4. Farhan Akhtar, putra dari Javed Akhtar
Farhan Akhtar adalah anak dari Javed Akhtar yang multitalenta. Tak hanya jago berakting, di dunia hiburan India, Farhan dikenal pula sebagai sutradara, produser, dan penulis naskah berbakat. Memulai kariernya sejak tahun 1991 mengikuti jejak sang ayah, Farhan masih eksis sampai sekarang.
5. Karan Deol, putra dari Sunny Deol
Pada tahun 2017 lalu, Karan Deol memulai debutnya di dunia hiburan dengan ikut serta dalam produksi film berjudul Pal Pal Dil Ke Paas. Film ini semakin istimewa karena disutradarai oleh sang ayahnya sendiri, Sunny Deol. Sunny mengaku merasa bangga bahwa anaknya kini mengikuti jejaknya sebagai seorang aktor.
Itu tadi deretan anak aktor yang mengikuti jejak sang ayah ke industri hiburan. Ada lagi nggak yang kamu tahu? Tulis di kolom komentar, ya!