Tutup
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
unfortunately

Mengheningkan Cipta, 100 Dokter Indonesia Dikabarkan Meninggal Dunia

Minta Jokowi dan Kemenkes bergerak

Meidiana Aprilliani

Kabar duka datang dari dunia medis indonesia,  Hari ini, seorang dokter bernama Edwin Marpaung dikabarkan meninggal dunia dan menggenapkan jumlah total dokter Indonesia yang meninggal dunia akibat COVID-19, menjadi sebanyak 100 orang, sejak awal tahun 2020 ini. Kabar duka ini pertama kali disorot usai mantan ketua DPR, Fahri Hamzah, mengunggah tulisan di akun media sosialnya yang menunjukan keprihatinannya atas kabar duka ini.  

1. Fahri Hamzah sebut sudah ada 100 dokter meninggal dunia

Dok. Internet

Dalam tulisannya itu, Fahri mengabarkan kabar duka cita atas meninggalnya Dokter Edwin Marpaung yang ternyata merupakan teman dari istrinya. Melihat sudah ada 100 dokter yang meninggal saat ini, Fahri juga meminta Presiden Joko Widodo (Jokowi) dan Kementrian Kesehatan untuk menindak lanjuti kasus ini.  

"Menteri @KemenkesRI yth, semalam 1 lagi dokter berpulang karena covid, dr edwin marpaung SpOT (teman sekelas isteri saya di FKUI). Genap 100 org dokter yang gugur sampai saat ini. Cobalah berbuat sesuatu. Krisis ini berbahaya jika menciutkan nyali paramedis kita. @jokowi," tulis Fahri lewat akun Twitter-nya pada Senin, (31/8/2020) pagi tadi.  

2. Fahri meminta perhatian pada Jokowi untuk masalah ini

Rfelg.org

Fahri lewat tulisannya itu juga meyakini bahwa para dokter yang meninggal ini bukan hanya karena disebabkan penyakit komplikasi atau komorfid, tapi juga terindikasi telah terpapar virus COVID-19 yang disebutnya ganas.  

"Pak @jokowi yth, Mohon perhatian atas keselamatan dokter dan paramedis. Mereka wafat bukan saja karena comorbid. Tapi karena virus ini masih misterius sebagiannya. Kemungkinan jenis virus ini ada yg ganas sekali. Dokter2 termasuk yg muda berguguran. @KKemenkesRI," ujar Fahri. 

3. Rincian jumlah dokter yang meninggal selama pandemi COVID-19

Deccanchronicle.com

Analis data sekaligus inisiator Pandemic Talks Fidza Radiany, juga menyatakan bahwa sudah ada 100 dokter yang meninggal dunia, dengan rincian sejak bulan Maret hingga Agutus ini. Ia juga mengajak masyarat untuk mengheningkan cipta sebagai tanda terima kasih atas perjuangan para dokter yang telah gugur tersebut. 

"Indonesia mengheningkan cipta 100 Dokter Meninggal Dunia Akibat COVID-19. Maret: 11, April: 14, Mei: 4, Juni:10, Juli: 30, Agustus: 31. Total : 100 kematian Dokter akibat COVID-19. Selamatkan Dokter Indonesia," tulis Firdza. 
 

Mari kita tunjukkan keprihatinan ktia terhadap perjuangan mereka, dengan turut mengheningkan cipta, ya, Bela. Ingat, perawatan COVID-19 cukup rumit dan mahal. Jadi, tetap jaga jarak dan jangan lupa kenakan masker, ya.

IDN Channels

Latest from Working Life