Tutup
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
unfortunately

10+ Kegiatan Bermanfaat selama Menjalani Puasa, Cocok untuk Ngabuburit

Ada banyak kegiatan yang bisa kamu lakukan saat berpuasa

Mariana Politton

Menyambut bulan penuh berkah seharusnya disertai dengan berbagai kegiatan Ramadan yang positif. Tahukah kamu? Keputusan ini akan mencerminkan kebaikan yang diharapkan dapat melengkapi ibadah puasa yang berlangsung sebulan setiap tahunnya. 

Akan tetapi, kamu mungkin kehabis ide mengenai kegiatan yang bisa dilakukan di sela-sela waktu istirahat selama berpuasa. Padahal, ada banyak, lho, ide menarik yang tidak hanya menyenangkan tetapi juga bermanfaat bagi dirimu dan orang-orang di sekitarmu. 

Ingin tahu apa saja kegiatan yang dimaksud? Kebetulan sekali, Popbela sudah menyediakan lebih dari 10 ide kegiatan bermanfaat untuk kamu yang menjalani menjalani ibadah puasa, ada yang cocok untuk ngabuburit

1. Mempelajari hal baru

Freepik.com/stefamerpik

Memulai bulan penuh berkah dengan hal baru yang bermanfaat akan memberikan pengalaman tak terlupakan. Hal ini dapat kamu lakukan dengan mengeksplorasi hobi baru atau mempelajari hal-hal baru yang berguna dan dapat meningkatkan potensi diri.

Akan tetapi, ingat, penting untuk menyesuaikan pilihan dengan minat dan kemampuanmu dan pastikan bahwa proses yang kamu jalani tidak akan membebani dirimu, apalagi melebihi kapasitasmu. Dengan begitu, kamu pun dapat menikmati kegiatan tersebut.

2. Menyimak ceramah/kajian

Freepik.com/rawpixel.com

Hati dan pikiran selalu membutuhkan inspirasi positif yang dapat memperkuat iman. Itulah mengapa, kamu sebaiknya meluangkan waktu untuk mendengarkan ceramah atau mengikuti kajian Alquran yang bermanfaat, baik secara langsung maupun daring.

Kabar baiknya, banyak kegiatan keagamaan yang diadakan selama bulan Ramadan dengan menghadirkan ceramah bertemakan bulan puasa. Alhasil, kamu dapat memperoleh wawasan baru untuk memperkaya ibadah puasa yang sedang dijalani.

3. Membantu menyiapkan sahur dan berbuka

storystaging.motherhood.com.my

Salah satu aspek menarik dari tradisi Indonesia adalah semangat gotong royong. Tentu saja, tradisi ini dapat kamu pertimbangkan untuk diterapkan selama menjalani ibadah puasa dengan membantu menyiapkan makanan untuk sahur dan berbuka.

Selain memberi manfaat praktis, kegiatan ini berpotensi memperkuat hubunganmu dengan anggota keluarga dan kerabat lainnya. Tak hanya itu, saat membantu orangtua dalam menyiapkan sahur dan berbuka di bulan Ramadan, kamu turut berbakti kepada mereka.

4. Bersilaturahmi saat berbuka

tenggaranews.com

Berkah yang paling dirasakan saat menjalani ibadah puasa adalah terciptanya silaturahmi dengan anggota keluarga, kerabat, dan sahabat-sahabat terkasih lainnya. Keadaan penuh damai ini dapat kamu bangun saat menjalani buka puasa bersama.

Itu berarti tidak ada alasan untuk menyendiri di bulang Ramadan. Kamu sebaiknya mulai menjangkau orang-orang terdekat dalam lingkaran sosialmu untuk berbuka bersama. Tentu saja, kami menyarankan agar kamu memberi prioritas pada waktu bersama keluarga.

5. Membersihkan rumah

Freepik.com/stefamerpik

Selama ini, mungkin kamu sudah terbiasa menikmati kebersihan rumah yang terjaga berkat kerja keras asisten rumah tangga di rumahmu. Namun, tidak ada salahnya jika sesekali kamu menyodorkan diri untuk ikut membersihkan rumah selama bulan Ramadan.

Tahukah kamu? Langkah ini tak hanya membantu mengurangi beban kerja asisten rumah tangga, tetapi juga membuatmu produktif saat berada di rumah. Sebagai saran, kamu dapat mengajak anggota keluarga lainnya untuk bergotong-royong membersihkan rumah.

6. Merapikan kamar sendiri

Freepik.com/jcomp

Perlu diakui bahwa pekerjaan di kantor dapat memberikan beban tersendiri yang membuatmu cukup lelah untuk membantu membersihkan rumah. Namun, kamu tetap bisa memberi kontribusi lainnya dengan cara merapikan kamarmu sendiri.

Langkah ini akan membantumu membangun gaya hidup yang produktif sekaligus bertanggung jawab terhadap ruang pribadimu. Selain itu, kebiasaan merapikan kamar sendiri juga akan mengembangkan kemampuan lain, seperti ketelitian, manajemen waktu, dan lainnya.

7. Berbagi takjil

Freepik.com/freepik

Selalu menyenangkan untuk membangun gaya hidup yang suka berbagi. Termasuk dalam menjalani ibadah puasa, kamu dapat melakukannya dengan berpartisipasi dalam kegiatan berbagi takjil, yang merupakan tradisi Ramadan yang telah mengakar di Indonesia.

Biasanya tradisi berbagi takjil ini dilakukan di sore hari di tempat-tempat umum yang ramai. Tujuannya adalah berbagi kepada orang-orang di sekitar lingkungan terdekatmu. Tentu saja, kamu dapat melakukannya dalam organisasi kemasyarakatan atau secara mandiri.

8. Melakukan kebaikan

Freepik.com/rawpixel.com

Sudah menjadi ciri khas bulan penuh berkah untuk turut melakukan kebaikan bagi sesama manusia. Dalam menerapkannya, ada banyak tindakan baik yang dapat dilakukan sehingga rasanya, tidak mungkin ada alasan yang membuat seseorang sulit melakukannya.

Bagaimana tidak, ada banyak pilihan, seperti memberi sedekah kepada orang-orang yang membutuhkan, menyantuni anak yatim piatu, dan berbagai kegiatan lainnya. Kamu pun bisa mempertimbangkan kebaikan non-materi dengan memberikan kontribusi yang bermanfaat.

9. Bergabung dalam komunitas yang membangun

Freepik.com/freepik

Siapa bilang, kegiatan silaturahmi hanya dapat dilakukan antara kamu dan orang-orang terdekat? Kamu yang ingin menambah teman baru dapat menjalin tali silaturahmi dengan orang-orang baru melalui kegiatan komunitas yang membangun secara positif.

Tentu saja, kamu dapat menyesuaikan tujuan berkomunitasmu sesuai dengan minat dan kebutuhanmu. Namun, pastikan bahwa kamu telah menyelidiki asal-usul, ideologi, dan kegiatan suatu komunitas sebelum memutuskan untuk berpartisipasi, oke?

10. Melakukan i’tikaf di masjid

Freepik.com/freepik

Bulan penuh berkah wajib untuk diisi dengan kegiatan penuh khidmat dengan mengikuti i’tikaf di masjid. Kegiatan ini meliputi kegiatan berdiam diri sambil berzikir bershawalat, atau mendengar kajian yang menguatkan iman.

Kegiatan ini mampu menjernihkan hati,  memperbanyak pahala, dan menghapus dosa. Dengan begitu, kegiatan ini jelas harus dijalankan dengan baik selama menjalani ibadah puasa.

11. Membaca buku yang bermanfaat

Freepik.com/freepik

Banyak orang menghabiskan waktu dengan melakukan ragam kegiatan secara online, tetapi kamu dapat memilih cara yang berbeda. Itu berarti, simpan smartphone atau gadget di suatu tempat, lalu beralihlah ke rak buku yang menyajikan banyak bacaan yang bermanfaat.

Selain topik mengenai pengembangan diri, kamu sebaiknya memperkaya wawasan dan memperdalam pengetahuanmu mengenai agama dengan membaca buku-buku sejarah agama Islam maupun kajian Alquran. Langkah ini akan memberikan pengalaman tersendiri yang bermanfaat bagimu.

12. Melakukan olahraga secukupnya

Freepik.com/freepik

Kamu juga dapat mempertimbangkan kegiatan olahraga ringan yang cukup dan sesuai dengan kapasitasmu dalam rangka menjaga kesehatan. Tahukah kamu, kalau olahraga saat berpuasa, justru mempercepat pembakaran lemak?

Tentu saja, langkah ini sebaiknya kamu konsultasikan juga kepada dokter untuk memastikan jenis olahraga ringan apa yang paling cocok untukmu, oke?

Jadi, sekarang kamu sudah mengumpulkan banyak ide mengenai kegiatan-kegiatan bermanfaat selama menjalani ibadah puasa. Kira-kira kegiatan manakah yang akan kamu prioritasikan untuk dicoba terlebih dahulu? Semoga lancar dan bermanfaat, Bela!

IDN Channels

Latest from Working Life