Tutup
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
unfortunately

Debut di Film 'Inang', Naysilla Mirdad Bagikan Cerita Selama Syuting

Perankan karakter utama sebagai Wulan

Evelyn Anggraini

Inang adalah film bernuansa horor-thriller garapan Fajar Nugros dan dari produksi IDN Pictures yang akan tayang di seluruh bioskop pada 13 Oktober mendatang. Mengangkat isu tradisi Jawa, yakni Rebo Wekasan, film ini menceritakan bagaimana seorang perempuan yang berjuang melindungi sang bayi dalam kandungannya dari berbagai kekuatan jahat yang ingin menyerangnya.

Di film ini, Naysilla Mirdad kembali berkiprah di dunia akting dan memulai film perdananya di proyek Inang dengan berperan sebagai karakter utama bernama Wulan. Naysilla berbagi kepada Popbela, bagaimana proses syuting dan karakteristik peran yang ia mainkan.

1. Karakteristik Wulan menurut Naysilla

Instagram/filminang

Naysilla mengungkapkan sosok Wulan yang ia perankan ini memiliki kepribadian yang mandiri dan rela berkorban.

"Karakternya Wulan itu mandiri, dia biasa menyelesaikan masalah sendiri. Tapi, sosok perempuan normal yang mendambakan cinta, mendambakan rasa diterima. Terus, Wulan itu dia rela berkorban, apapun untuk memperjuangkan hidupnya dia sama bayi yang lagi dikandungnya," ucap Naysilla.

2. Pengalaman unik Naysilla rasakan selama syuting

Dok. IDN Times

Proses syuting Inang yang berlangsung selama kurang lebih tiga minggu itu memiliki cerita menarik di antara para pemeran film tersebut. Naysilla mengatakan hal lucunya adalah, semua yang ada di balik film itu merasa takut meskipun tengah menjalani proses syuting berbau horor ini.

"Menarik terus, ya, setiap harinya pasti seru syuting kita. Tapi, yang lucu itu karena kita bikin film horor, tapi semuanya penakut. Jadi selama kita syuting bareng-bareng, semua maunya ngumpul bareng-bareng, ngga mau sendirian mojok di mana atau apa. Pasti mencari keramaian," ungkapnya.

3. Alasan Naysilla pilih film horor sebagai debut layar lebarnya

Instagram/naymirdad

Melansir dari wawancaranya bersama IDN Times, Naysilla memilih film horor karena tertarik dengan ceritanya dan merasa sangat menyayangkan jika melewatkan kesempatan bermain di layar lebar tersebut.

"Prosesnya sebenarnya lucu banget, ya, karena saat itu aku lagi di rumah aja dan tiba-tiba Mama bilang, 'Hei, ada sinopsis, nih. Kamu tertarik engga, tapi ini film horor.' Begitu aku baca, wah aku suka banget. Lalu, aku tanya sama Mama siapa ini directornya, Mama bilang, 'Mas Fajar,'" ujarnya

4. Naysilla tak tahu bahwa ia beradu akting dengan ibunya

Instagram/filminang

Ketika Naysilla menyetujui akan ikut berperan dalam film Inang, ia pun mendatangi kantor IDN Media untuk melakukan rapat pembicaraannya. Saat itu juga, Naysilla tidak mengetahui bahwa ibunya juga berada di tempat yang sama untuk mengikuti rapat proyek film itu.

"Pas datang, meeting, perkenalan, terus tiba-tiba saat itu aku ngga tahu kalau mama juga main. Tiba-tiba aku datang, ada mama. Aku tanya, 'Lho kok ada mama di sini?',"  kata Naysilla.

5. Hal yang Naysilla siapkan untuk film 'Inang'

Dok. IDN Times

Menurut Naysilla, hal penting yang ia persiapkan dalam memainkan karakter utama di film horor perdananya ini adalah mental dan fisik.

"Ini kan baru banget buat aku, apalagi di sini film horor, thriller, menegangkan, (dan) menakutkan. Persiapannya adalah persiapan mental sama persiapan fisik. Pastinya sih itu,"

6. Film 'Inang' itu "paket komplet"

Instagram/filminang

Secara keseluruhan dari film ini, Naysilla mengatakan bahwa Inang itu "paket komplet" karena tidak hanya menampilkan sisi horornya, tetapi juga berbagai sisi keindahannya.

"Paket komplet karena ini memang film horor, thriller, bukan hanya tegang gitu, tapi dibalut dengan semua keindahan cerita, shot-nya, terus ada lucunya, komedinya, dramanya, moral of the story-nya juga. Menurut aku bagus banget, jadi paket komplet lah," tuturnya.

Film Inang tayang di seluruh bioskop mulai hari ini, Kamis, 13 Oktober 2022. Jadi, sudah siapkah untuk menyelami suasana mencekam dari sebuah mitos Jawa bernama Rebo Wekasan, Bela?

IDN Channels

Latest from Working Life