Tutup
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
unfortunately

8 Fakta Film 'Dune: Part Two', Tampilkan Visual dan Musik Super Megah

Film Sci-fi terbaik milik Dennis Villeneuve

Audia Natasha Putri

Timotheé Chalamet kembali mewarnai layar kaca dengan perannya sebagai Paul Atredies lewat Dune: Part Two. Sekuel dari film Dune (2021) ini melanjutkan kisah cerita dari dari novel fiksi ilmiah karya Frank Herbert tersebut.

Dalam film kedua itu, peran Timotheé sebagai space messiah, Paul Atreides semakin badass dan menampilkan aksi yang mendebarkan. Inti sekuel ini bakal meneruskan perjuangan Paul, Chani, beserta kaum Fremen untuk merebut kejayaan dan kekuasaan Planet Arrakis dari tangan House Harkonnen.

Selain kembalinya karakter lama dari film pertama, Dune: Part Two juga menampilkan beberapa karakter baru yang diambil dari tokoh-tokoh sentral dalam versi novelnya. Banyak hal menarik di balik produksi film ini. Yuk, langsung simak beberapa fakta seru di balik film Dune: Part Two.

1. Syuting di empat negara

Dok. Warner Bros

Halaman Screen Rant menandaskan bahwa produksi film Dune: Part Two dilaksanakan di empat negara. Perbanyak syuting di luar studio, totalitas ini diupayakan untuk memvisualisasikan latar tempat dari kisah legendaris Frank Herbert ini secara akurat.

Lokasi syuting terletak di Abu Dhabi (Uni Emirat Arab), Budapest (Hungaria), Yordania, dan Italia. Selain itu, para tim produksi juga menentukan lokasi negara tersebut berdasarkan adegan di dalamnya. Misalnya saja, para kru menyorot skena gurun dan bukit pasir di Abu Dhabi. Sedangkan untuk adegan dengan latar bebatuan diproduksi di Yordania.

2. Totalitas Austin Butler sebagai Feyd-Rautha

Dok. Warner Bros

Selain bertabur visual yang super epik dan ansambel musik yang gahar, Dune: Part Two juga dihiasi oleh deretan aktor top notch kelas dunia. Salah satunya Austin Butler yang didapuk oleh Dennis Villeneuve untuk berperan sebagai Feyd-Rautha, antagonis utama dalam sekuel film fiksi sci-fi ilmiah ini.

Demi berlakon sebagai Feyd-Rautha secara sempurna, Austin harus memberi batasan diri supaya penjahat tersebut tidak mempengaruhi kepribadian aslinya di luar layar kaca. Bahkan, Dennis Villeneuve selaku sutradara mengatakan bahwa sang aktor seperti "kerasukan" jiwa Feyd-Rautha saat berakting sebagai karakter antagonis itu.

"Saya membulatkan sebuah keputusan sadar untuk membuat batasan selama syuting berlangsung. Di mana saya harus sadar bahwa ini hanyalah sebuah film. Penjiwaan karakter ini (Feyd-Rautha) sangat tidak sehat bagi saya, keluarga maupun teman-teman saya," tandas Austin melansir dari IMDB.

3. Melanjutkan kisah dari versi novelnya

Dok. Warner Bros

Dennis Villeneuve berhasil meramu Dune: Part Two sesuai dengan kisah asli dari novel Dune (1965) karya Frank Herbert dengan sangat baik. Tanpa cela sedikit pun, ia berhasil menggarap sekuel ini sebagai bagian kedua dari adaptasi novel tersebut. Jalan ceritanya pun menyatu dengan Dune (2021). Sehingga alur cerita kelanjutan film ini sesuai dengan kisah dari novelnya.

4. Sinopsis Dune: Part Two

Dok. Warner Bros

Dune: Part Two melanjutkan perjalanan Paul Atreides bersama ibunya, Lady Jessica (Rebecca Ferguson) usai selamat dari serangan House Harkonnen. Ia pun terdampar di planet Arrakis dan bertemu kaum Fremen beserta Chani, sosok perempuan yang muncul di mimpinya. Bersama Chani, Pauli pun berjuang bersama Fremen pun melawan penjajahan yang telah dilakukan House Harkonnen selama berabad lamanya.

5. Saking rumitnya, adaptasi Dune pun harus dibagi menjadi dua bagian film

Dok. Warner Bros

Diketahui, bahwa Villeneuve sudah menyiapkan cerita Dune menjadi dua bagian sejak menandatangani kontrak pada 2017. Hal ini dilakukan karena kerumitan cerita dalam novel Dune. Supaya bisa menggambarkan semua cerita di dalamnya secara utuh dan lengkap, sang sutradara pun memecah adaptasi itu menjadi dua film berbeda.

6. Mengalami penundaan tayang beberapa kali

Dok. Warner Bros

Penantian penggemar Dune selama tiga tahun sejak film pertamanya, terbayar luas dengan tayangnya Dune: Part Two di bioskop. Diketahui bahwa perilisan film ini mengalami penundaan beberapa kali.

Pada 2022, Warner Bros menjadwalkan sekuel Dune akan tayang pada 20 Oktober 2023. Sayangnya, agenda tersebut sempat ngaret dan mundur menjadi 17 November 2023, yang kemudian dimajukan menjadi 3 November.

Penundaan perilisan ini disebabkan oleh aksi mogok penulis dan aktor Hollywood pada pertengahan 2023. Mau tak mau, penayangan film itu pun ditunda lagi menjadi 15 Maret 2024. Sampai akhirnya, Warner Bros sebagai PH pun mengumumkan bahwa Dune: Part Two mendapat jadwal final untuk tayang pada 1 Maret 2024 secara serentak di seluruh dunia.

7. Biaya produksi mencapai US$190 juta

Dok. Warner Bros

Menurut informasi yang tertulis di Variety, biaya produksi Dune: Part Two telah menghabiskan biaya produksi sebesar US$190 juta atau ditaksir sekitar Rp2,9 triliun.

Nominal ini melampaui biaya produksi biaya film pertamanya, yakni sebesar US$165 juta atau sekitar Rp2,5 triliun. Saat awal perilisannya di tahun 2021, Dune: Part One berhasil meraup cuan box office sebesar US$402 juta atau sebesar Rp6,3 triliun. Semua omzet yang sangat fantastis untuk sebuah film yang tayang di masa pemulihan setelah pandemi.

8. Karakter apik yang diperankan oleh daftar artis top notch Hollywood

Beragam Sumber

Selain menampilkan cerita dan visual yang mengagumkan, jajaran pemain juga menjadi sorotan utama. Bagaimana tidak, Dennis Villeneuve beserta Warner Bros. Pictures tanpa ragu memboyong aktor kelas atas Hollywood untuk berperan dalam Dune: Part Two. Di samping Timothée Chalamet, ansambel pemain  top notch seperti Dave Bautista, Florence Pugh, Zendaya, dan Austin Butler juga turut menghiasi sekuel sci-fi ini. Ansambel para aktor kawakan bukan hanya menjajakan visual megah saja, tapi juga menjadikan Dune: Part Two sebagai salah satu mahakarya terbaik yang pernah dibuat oleh Warner Bros. Pictures dan Legendary Pictures. 

Sontek daftar pemain Dune: Part Two selengkapnya di bawah ini, ya.

  • Timothée Chalamet sebagai Paul Atreides
  • Zendaya sebagai Chani
  • Rebecca Ferguson sebagai Lady Jessica
  • Javier Bardem sebagai Stilgar
  • Josh Brolin sebagai Gurney Hallec
  • Austin Butler sebagai Feyd-Rautha
  • Florence Pugh sebagai Putri Irulan
  • Dave Bautista sebagai Glossu Rabban
  • Christopher Walken sebagai Emperor Shaddam IV
  • Lea Seydoux sebagai Margot Fenring
  • Stellan Skarsgard sebagai Baron Harkonnen
  • Charlotte Rampling sebagai Gaius Hellen Mohiam
  • Souheila Yacoub sebagai Shishakli
  • Roger Yuan sebagai Lanville
  • Babs Olusanmokun sebagai Jamis

Nah, itu dia beberapa fakta menarik dari Dune: Part Two yang sudah tayang perdana di seluruh bioskop Indonesia pada 29 Februari 2024. Sudah siap berjuang bersama Paul Atreides dan Chani untuk menggulir House Harkennen dari Planet Arrakis, Bela?

IDN Channels

Latest from Working Life