Tutup
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
unfortunately

BLACKPINK Menjadi Tamu Kehormatan di Buckingham Palace, Fans Bangga!

BLACKPINK hadir bersama Presiden Korea Selatan

Ajenk Rama

Meski dihadapi dengan isu internal, BLACKPINK masih menjalankan perannya sebagai girl group paling berpengaruh di dunia. Mereka sering menerima undangan Kenegaraan dari sejumlah negara asing. 

Pada 22 November 2023, BLACKPINK terlihat berkunjung ke Istana Buckingham Palace dan tampak mengobrol dengan Raja Charles III dari jarak dekat. Keempat anggota juga tampil anggun bak putri kerajaan. 

Dalam rangka apa BLACKPINK berkunjung ke Istana Buckingham Palace, Inggris dan apa yang dibicarakan oleh Raja Charles III? Penasaran, kan. Yuk, intip informasi selengkapnya di sini. 

Menemani kunjungan Presiden Korea Selatan

Twitter.com/BBU_BLACKPINK

Kehadiran BLACKPINK di Istana Buckingham Palace, Inggris menjadi perbincangan hangat di media sosial. Mereka menjadi salah satu tamu kehormatan, sekaligus perwakilan K-Pop saat Raja dan Ratu Inggris mengadakan jamuan makan malam Kenegaraan.

Jamuan makan malam ini untuk memperkuat ikatan budaya antara kedua negara. Acara juga dihadiri oleh sejumlah pejabat Inggris dan Korea, termasuk Perdana Menteri Rishi Sunak dan anggota Kerajaan. 

BLACKPINK diundang oleh Kerajaan Inggris dan menemani Presiden Korea Selatan, Yoon Suk Yeol di jamuan makan malam. Detik-detik kemunculan BLACKPINK juga disiarkan melalui lembaga penyiaran Inggris. 

Khususnya, saat para anggota tertangkap kamera tengah berbincang dengan Raja Charles III sebelum jamuan makan malam. 

BLACKPINK menerima pujian dari Raja Charles III

Tak sekadar berbincang, namun Raja Charles III juga memuji peran BLACKPINK terhadap isu sosial dan perubahan iklim yang terjadi di dunia. Sang Raja Inggris mengungkapkan bahwa BLACKPINK berperan sebagai Duta Hubungan Masyarakat untuk COP26, yang diketuai Inggris tahun 2021. 

"Sangat menginspirasi melihat generasi muda Korea dapat merangkul perjuangan ini. Saya memuji Jennie, Jisoo, Lisa, dan Rose yang dikenal sebagai BLACKPINK atas peran mereka dalam menyampaikan pesan kelestarian lingkungan kepada publik dunia," ujar Raja Charles III. 

Raja Charles III pun kagum atas peran mereka dalam memprioritaskan isu-isu penting di tengah aktivitas mereka sebagai superstar dunia. 

Popularitas dan peran BLACKPINK terhadap dunia

Twitter.com/lalisalovemme

Popularitas BLACKPINK terus meningkat dan peran mereka terhadap dunia juga beragam saat ini. Mereka telah menghadiri berbagai acara Kenegaraan, yaitu Perayaan pesta ulang tahun Ratu Elizabeth II di Kedutaan Inggris, yang berlokasi di Seoul, Korea Selatan pada Mei 2022.

Selain itu, Rosé juga menyampaikan pidato dengan pesan mengharukan di acara Pekan Pemimpin Kerjasama Ekonomi Asia Pasifik (APEC) 2023 di San Fransisco, yang dipimpin oleh Ibu Negara AS, Jill Biden pada 17 November 2023. 

Hal ini membuktikan bahwa BLACKPINK berperan penting dalam memberikan pengaruh positif terhadap masyarakat dunia. Walau isu internal masih memanas, keempat anggota masih mampu mengguncang dunia dengan aktivitas cemerlangnya. 

Keren banget BLACKPINK bisa menginspirasi dunia dengan cara yang elegan. Idolanya siapa, nih?

IDN Channels

Latest from Working Life