Meski telah tamat, drama Vincenzo masih menjadi perbincangan hangat di kalangan penonton. Drama ini disebut-sebut sebagai drama terfavorit keenam sepanjang sejarah penayanangn tvN. Vincenzo berhasil menarik perhatian publik dan menerima banyak cinta berkat alur cerita dan kerja sama para pemainnya di lokasi syuting.
Di balik kesuksesannya, drama Vincenzo menyimpan banyak kisah menarik di dalamnya yang membuat penonton semakin sulit move on. Tak hanya itu, penonton juga berharap adanya sekuel lanjutan dari drama ini. Walaupun, Song Joong Ki mengungkapkanVincenzo tidak akan musim kedua.
Kabarnya, drama Vincenzo menjadi drama paling berkesan buat Song Jong Ki selama berkarier, lho. Wah, benarkah? Kira-kira, ada kisah menarik apalagi yang terjadi di balik drama Vincenzo?
1. Song Joong Ki memiliki julukan baru
Julukan mafia kini tampaknya sudah melekat di diri Song Joong Ki sejak drama Vincenzo melejit. Namun, julukan tersebut berbeda dengan di lokasi syuting, Song Joong Ki justru memiliki julukan baru dari aktor cameo Cha Soon Bae, yakni kapten Song.
Ada kisah menarik di balik penyematan kata 'kapten' di diri Song Jong Ki selama proses syuting berlangsung. Cha Soon Bae membocorkan alasan kenapa ia memberikan julukan tersebut ke Song Jong Ki di sebuah wawancara.
Perhatian dan cara pendekatan Song Joong Ki ke semua orang di lokasi syuting, termasuk para kru membuat hati Cha Soon Bae tersentuh. "Ia (Song Joong Ki) selalu memberikan perhatian lebih kepada aktor-aktris dengan peran pendukung. Aku menyebut orang dengan kepribadian seperti itu sebagai kapten."
2. Akting Kim Sungcheol diapresiasi Song Joong Ki
Kehadiran Kim Sungcheol sebagai karakter Minseong, yang bucin kepada Vincenzo membuat dirinya dinobatkan sebagai cameo paling berkesan di hati penonton. Nggak hanya mendapat respon positif dari penonton, tapi Song Joong Ki juga memberikan apresiasi atas totalitasnya berakting.
Song Joong sempat meminta Kim Sungcheol secara mendadak untuk syuting adegan terakhir. Saat itu, tim properti belum sempat menyiapkan seragam penjara untuknya. Dengan inisiatif tinggi, Kim Sungcheol mengirimkan foto selca dirinya dengan seragam penjara dari Prison Playbook.
Adegan dadakan itu merupakan keinginan Song Joong Ki yang ingin melihat Kim Sungcheol di episode terakhir. Berkat inisiatifnya, Song Joong Ki mengatakan akan mengganti kebaikan hati Kim Sungcheol suatu hari nanti.
3. Go Sangho seumuran dengan Song Joong Ki
Masih ingat dengan peran Jaksa bernama Jung Inguk yang berkhianat kepada Vincenzo? Awalnya Go Sangho mengaku tidak mengetahui kalau perannya itu akan berkhianat. Ia mengungkapkan, sutradara meminta dirinya untuk berakting sebagai jaksa FM dahulu, namun setelah diberikan naskah 14 dan 15, baru ia mengetahui jika perannya berkhianat.
Saat mengetahui perannya berkhianat, Go Sangho juga merasakan kekecewaan, namun demi peran, ia berusaha memahami karakternya. Selain itu, Go Sangho mengungkapkan kebaikan hati Song Joong Ki saat mendekati dirinya di lokasi karena baru bergabung di tengah episode.
Tidak hanya itu, Song Joong Ki mengira jika dirinya lebih tua darinya. Nyatanya, mereka berdua sebaya, lho. Baik Go Sangho atau Song Joong Ki merupakan kelahiran tahun 1985. Selama proses syuting, mereka banyak mengobrol apa saja, meski Go Sangho belum bisa memakai bahasa informal. Wah, lucu ya, interaksi mereka di balik layar.
4. Adanya ide segar di adegan pelukan
Selain Minseong (Kim Sungcheol), Ahn Giseok yang merupakan anggota BIN dan dalam posisi penyamaran, ternyata merupakan bucin dari Vincenzo. Bahkan, ia bangga menyebut dirinya sebagai ketua fanclub dari Vincenzo.
Ada salah satu adegan ketika Ahn Giseok (Im Chul Soo) meminta pelukan dari Vincenzo sebagai syarat bantuan. Sebelum adegan tersebut ditayangkan, Im Chul Soo mengungkapkan bahwa cara berpelukan mereka muncul ketika di lokasi syuting. Terungkap, ide segar itu terjadi atas usul dari Song Joong Ki. Hhmm, sungguh tidak disangka, ya.
5. Song Joong Ki mengantarkan Kwon Seung Woo
Menjadi salah satu warga Plaza Geumga, Kwon Seung Woo yang memerankan seorang biksu muda di kuil Nanyak turut merasakan perhatian dan kebaikan Song Joong Ki, selama syuting drama berlangsung.
Di sebuah wawancara, Kwon Seung Woo menuturkan bahwa Song Joong Ki adalah seseorang yang sangat baik dan rela memberinya tumpangan, walaupun mereka belum kenal dekat.
Pujian itu Kwon Seung Woo berikan karena pengalamannya yang diantar langsung oleh Song Joong Ki hingga ke rumah, "Selama syuting, kamu sempat mengadakan makan malam perusahaan kecil-kecilan. Aku minum dan tertidur. Aku punya kebiasaan tidur di bawah pengaruh alkohol. Namun saat bangun, aku sudah berada di dalam mobil Joong Ki hyung. Kamu tidak terlalu dekat, tapi ia memberikan aku tumpangan." Duh, Song Joong Ki memang nggak ada duanya, ya.
6. Kim Yeo Jin mengaku sulit mendalami peran
Mendapat karakter paling dibenci di Vincenzo, Kim Yeo Jin yang berperan sebagai Choi Myung Hee mengungkapkan kisah menarik mengenai karakternya itu. Kim Yeo Jin mengaku bahwa karakter Myung Hee adalah peran yang paling sulit didalami.
Menurutnya, Myung Hee adalah villain yang belum perna ia lihat sebelumnya. Ia menggambarkan sosok Myung Hee sebagai perempuan yang tidak feminin, namun tidak maskulin seperti pria.
Kim Yeo Jin mengungkapkan perlu usaha keras untuk membuat karakter Myung Hee tercela di mata penonton. Ia berusaha menyeimbangkan sisi manusia dan kejahatan untuk karakternya itu. Ternyata, adegan menari Zumbanya yang lincah dalam drama berkat latihan salsa yang pernah ia pelajari.
7. Tekad Song Joong Ki belajar bahasa
Mendapat peran sebagai mafia asal Italia mengharuskan Song Joong Ki belajar bahasa baru, yaitu bahasa Italia. Selama proses syuting, Song Joong Ki terus berlatih menyempurnakan aksen Italianya dengan guru dan orang-orang di Kedubes agar terkesan natural. Hasilnya, ia menerima respon positif dari penyiar dan penonton Italia.
Meski dipuji habis-habisan, Song Jong Ki justru kurang puas dengan aksen Italia yang dipelajarinya. Ia mengaku cukup kesulitan menangkap pengucapan aksen bahasa tersebut, "Awalnya, pengucapan karakter Vincenzo menggunakan bahasa dari Italia Tengah, namun diubah kembali menjadi karakter dari Italia Selatan. Jujur saja, aku merasa menyesal tidak mempersiapkan diri dengan lebih baik."
8. Drama paling menyenangkan bagi Song Joong Ki
Dapat dikatakan, karier Song Joong Ki di dunia seni peran sudah cukup lama. Berbagai film dan drama telah ia bintangi. Namun, dalam sebuah wawancara, Song Joong Ki mengungkapkan kisah menariknya untuk drama Vincenzo-nya.
"Saat syuting di pagi hari, hal pertama yang dipikirkan olehku ketika membuka mata adalah aku ingin cepat-cepat pergi dan bermain bersama mereka. Vincenzo adalah salah satu proyek drama yang membuat aku memiliki pemikiran seperti itu." Ia juga mengaku kalau drama Vincenzo memberi kesan mendalam karena menjadi karakter yang mengubah hidupnya.
9. Kwak Dongyeon menyukai adegan bromance
Menjadi adik tiri Jang Han Seok yang tertekan, peran Jang Hanseo yang dibintangi oleh Kwak Dongyeon juga memiliki kisah menariknya tersendiri Aktor kelahiran 1997 ini menuturkan rasa bahagia bisa bergabung di drama Vincenzo.
Dari sekian banyak adegan dalam drama Vincenzo, ia menyukai adegan bromance dirinya dengan Vincenzo, salah satunya adegan di lapangan hoki es. Adegan penutup ketika dirinya terpeleset saat berseluncur dan dipeluk oleh Vincenzo, sangat menarik untuknya.
"Aku bertanya-tanya, bagaimana cara mengungkapkan rasa kasih sayangku kepada Vincenzo dan mencati kata terima kasih dalam bahasa Italia. Lalu, aku berseluncur seperti seorang perempuan yang tengah jatuh hati, dan melakukan gerakan tangan untuk menunjukkan perasaan cinta."
10. Karakter Jeon Yeo Bin, favorit Song Joong Ki
Dari sekian banyak pemeran drama Vincenzo, baik peran utama atau pendukung, ternyata Song Joong Ki lebih memilih katakter Hong Cha Young milik Jeon Yeo Bin sebagai karakter yang punya chemistry terbaik dengannya.
"Karakter Hong Cha Young sangat menyenangkan sehingga tidak masalah bahwa aktor senior lainnya mungkin kecewa, karena aku tidak memilih mereka. Hong Cha Young adalah karakter yang secara pribadi, saya anggap unik dan menarik. Jadi, saya cukup dekat dengan Jeon Yeo Bin dan Hong Cha Young."
Melihat ada banyak kisah menarik di balik drama Vincenzo, pantas rasa jika penonton sulit untuk melupakan drama yang satu ini. Kalau kamu sendiri, sudah move on dari Vincenzo atau belum, Bela?