'Hellbound' Makin Populer, 8 Hal yang Kamu Tak Tahu Tentang Yoo Ah In

Dari pengusaha seni sampai Editor-in-Chief

'Hellbound' Makin Populer, 8 Hal yang Kamu Tak Tahu Tentang Yoo Ah In

Tayang pada 19 November 2021, Hellbound menjadi salah satu karya adaptasi terbaik  dan sukses menggeser Squid Game di peringkat teratas di Netflix. Berkisah tentang kehadiran makhluk-makhluk menyeramkan yang meneror umat manusia di muka bumi, Yoo Ah In hadir dengan karakter bernama Jung Jin Soo. 

Sebagai pemeran utama di serial Hellbound, penampilan Yoo Ah In menuai pujian dari berbagai kalangan. Para kritikus film menilai Yoo Ah In sebagai aktor yang cukup matang  mempersiapkan perannya sebagai pemimpin sekte. 

Yup, aktor kelahiran 1986 ini memang terkenal karena bakat aktingnya yang luar biasa. Padahal, Yoo Ah In memiliki deretan kualitas keren di luar profesi utamanya sebagai aktor kelas A Korea Selatan. Apa saja kualitas keren dari Yoo Ah In? Kamu dapat melihat betapa berbakat Yoo Ah In di dunia hiburan Korea Selatan di bawah ini. 

1. Seorang pencipta tren di dunia fashion

'Hellbound' Makin Populer, 8 Hal yang Kamu Tak Tahu Tentang Yoo Ah In

Di dunia hiburan Korea Selatan, penampilan para artis selalu menjadi sorotan. Banyak aktor dan bintang idola yang dikenal karena fashion mereka yang unik dan menciptakan tren baru di dunia mode, tak terkecuali Yoo Ah In.

Aktor tiga puluh lima tahun ini kerap bereksperimen dengan mode dan tampil dengan gaya busananya sendiri. Yoo Ah In lebih senang menata peampilannya sendiri saat pergi ke sebuah acara daripada menyewa seorang penata busana untuk mendandaninya. 

Tak mengherankan, apabila Yoo Ah In memiliki kualitas seorang pencipta tren di dunia mode dan berhasil menjadi model pada tahun 2018. Ia merupakan aktor Asia pertama yang terpilih sebagai model global untuk merek Italia, Diesel. Seorang perwakilan Diesel mengungkapkan alasan di balik terpilih Yoo Ah In, yakni orisinalitasnya sebagai seorang seniman sejalan dengan filosofi dari perusahan mode tersebut. 

2. Seorang penulis berbakat

Pernah berperan sebagai penulis dalam drama Korea, Chicago Typewriter, ternyata Yoo Ah In juga memiliki bakat terselubung di dunia tulis-menulis. Ia memperlihatkan bakat menulisnya tersebut dengan mengirimkan beberapa artikel dan opini ke berbagai majalah Korea Selatan, seperti Arena Homme, Bazaar, Elle hingga Dazed & Confused. 
 
Bahkan, Yoo Ah In juga pernah menjabat pemimpin redaksi di majalah mode dan seni bernama Tom Paper dari tahun 2014-2016. Seoul Poets Association turut mengakui bakat menulis Yoo Ah In sebagai sebuah karya seni yang lugas dan tegas, berbeda jauh dari kehidupan mewah yang selama ini identik dengan artis Korea Selatan.

3. Seorang pengusaha seni

Saat duduk di bangku sekolah menengah, Yoo Ah In sudah jatuh hati dengan dunia seni. Kecintaannya terhadap seni sudah melekat di diri sang aktor selama bertahun-tahun. Di luar pekerjaannya sebagai aktor, Yoo Ah In terlibat sebagai penggiat dan pendukung seni kreatif. 

Ia juga membuka galeri seni bernama Studio Concrete yang berlokasi di 162 Hannam-daero, Hannam-dong, Yongsan-gu, Seoul, Korea Selatan. Di studio seni tersebut, Yoo Ah Ini menjabat sebagai kurator sekaligus direktur kreatif yang mewadahi para desainer muda, untuk berkembang dan menampilkan karya-karyanya ke dunia. 

4. Seorang aktor multitalenta

Menjajaki dunia hiburan Korea Selatan, Yoo Ah In sudah tampil di layar kaca sejak tahun 2003. Ada lebih dari 20 film dan drama Korea yang dibintangi oleh Yoo Ah In dan meraih rating yang cukup signifikan. 

Dari satu penampilan ke penampilan lainnya, Yoo Ah In memainkan karakter yang dinamis mulai dari seorang pangeran di film sejarah, The Throne hingga seorang pimpinan sekte di serial terbaru, Hellbound. Bahkan, seorang sutradara film Alive sangat memuji sang aktor karena punya kualitas yang unik dan penjiwaannya terasa alami dalam memerankan sebuah karakter.  

5. Seorang pemeran yang totalitas

Sebagai seorang aktor serba bisa, Yoo Ah In selalu tampil totalitas. Di serial Hellbound, Yoo Ah In membocorkan sejumlah persiapan yang harus ia jalani demi peran pentingnya itu, yakni memanjangkan rambut. Yoo Ah In mengaku dirinya tidak terlalu nyaman dengan rambut panjang saat syuting. 

Namun, Yoo Ah In berupaya mempertahankan rambut panjangnya itu untuk memberi kesan misterius terhadap karakter yang di mainkan. Tak hanya persiapan fisik, ia juga mendalami karakter Jung Jin Soo dengan membaca webtoon Hellbound dan banyak berdiskusi dengan sang sutradara, Yeon Sang Ho. 

Selain di Hellbound, Yoo Ah In pernah menaikkan berat badannya hingga 15 kilogram dalam film Voice of Silence. Yoo Ah In tidak menyebutkan totaliasnya berperan di film tersebut, namun sang sutradara yang membongkarnya karena melihat kerja keras sang aktor untuk karakter tersebut.

6. Seorang sahabat setia Song Hye Kyo

Berada satu agensi dengan Song Hye Kyo, Yoo Ah In sangat akrab dengan pemeran utama dari drama Korea, Now We're Breaking Up ini. Keduanya kerap diisukan menjalin hubungan asmara, namun dipatahkan oleh Yoo Ah In. Malahan, sang aktor pernah memberikan surat saat pernikahan Song Hye Kyo dengan Song Joong Ki yang berakhir kandas. 

Keduanya juga saling dukung satu sama lain dan kerap membagikan foto keakraban mereka di media sosial. Potret hubungan Yoo Ah In dengan Song Hye Kyo membuktikan bahwa hubungan pertemanan lawan jenis bisa terjadi, tanpa bumbu-bumbu asmara sekali pun. 

7. Seorang pemilik apartemen mewah

Bekerja keras di dunia hiburan Korea Selatan, tentu saja menambah pundi-pundi keuangan Yoo Ah In selama ini. Pada awal Agustus 2020, Yoo Ah In memberanikan diri untuk memperlihatkan apartemen mewah miliknya dalam acara I Live Alone. Yoo Ah In membeli apartemen mewahnya tersebut pada 2016 lalu dengan merogoh kocek senilai US$5 juta atau Rp71,2 miliar saat itu.

Apartemen mewah Yoo Ah ini terletak di kawasan Itaewon dengan empat lantai yang terdiri dari tiga lantai utama dan satu lantai bawah tanah. Apartemen tersebut juga dilengkapi berbagai fasilitas mewah, dari ruang anggur hingga toilet khusus untuk kucing. 

8. Seorang pemenang di berbagai penghargaan

Membintangi sejumlah drama dan film Korea Selatan, Yoo Ah In menjadi aktor Korea pertama yang masuk daftar The New York Times kategori The Best Actors tahun 2018 bersama bintang Hollywood lainnya, yakni Julia Roberts, Emma Stone, Rachel Weisz hingga Ethan Hawke. 

Sang aktor masuk ke dalam daftar tersebut berkat peran memukaunya di film thriller psikologis Korea Selatan berjudul Burning. Deretan penghargaan pun telah Yoo Ah In raih sepanjang kariernya dan di tahun 2021, Yoo In menerima sekitar empat penghargaan terbaru. 

Tidak banyak yang mengetahui di balik kualitas keren dan sejumlah prestasi yang dicapainya, Yoo Ah In mengakui pernah mengidap ganggaun kecemasan karena merasa tertekan saat menerima penghargaan atau berhadapan dengan banyak orang. Perlahan tapi pasti, ia mengurangi kecemasannya tersebut dengan rajin berolahraga dan yoga. 

Itulah deretan kualitas keren yang dimiliki oleh Yoo Ah In. Apakah kamu sudah menonton akting Yoo Ah In di Hellbound, Bela?

  • Share Artikel

TOPIC

trending

Trending

This week's horoscope

horoscopes

... read more

See more horoscopes here

























© 2024 Popbela.com by IDN | All Rights Reserved

Follow Us :

© 2024 Popbela.com by IDN | All Rights Reserved