Seoul Drama Awards 2023 akan diselenggarakan pada 20 - 22 September mendatang di KBS Hall, Yeouido, Korea Selatan. Beberapa drama populer dari berbagai negara masuk dalam daftar nominasi.
Ada satu drama China yang mencuri perhatian warganet di nominasi Seoul Drama Awards 2023. Drama ini dituduh menjiplak karya drama Korea, Hometown Cha Cha Cha. Warganet Korea tidak sepakat dengan keputusan Seoul Drama Awards 2023
Kemiripan budaya dan rumpun memang membuat konten kedua negara rentan terjadinya plagiat, baik dari segi sinopsis, properti, hingga poster. Nah, apa saja drama China yang diduga menjiplak karya dari Negeri Ginseng? Berikut daftarnya di bawah ini.
1. Meet Yourself
Dibintangi oleh Li Xian dan Liu Yi Fei, Meet Yourself (2023) mengisahkan sosok Xu Hong Dou yang berpindah dari kota ke pedesaan karena masalah personal. Di desa tersebut, ia bertemu dengan Xie Zhi Yao dan menjalin kisah cinta yang indah.
Banyak warganet berangggapan bahwa alur cerita Meet Yourself mirip dengan Hometown Cha Cha Cha, yang diperankan oleh Kim Seon Ho dan Shin Min Ah. Selain alur cerita, ada beberapa detail juga dirasa mirip seperti pertemuan karakter utama, lokasi yang nuasanya sama, hingga logo pembuka drama.
Melansir Kbizoom, ternyata Meet Yourself bukan drama remake dari Hometown Cha Cha Cha. Tak pelak, keputusan Seoul Drama Awards menuai kritikan tajam dan mereka harap tidak memberikan penghargaan ke drama kontroversial.
2. Delicacies Destiny
Tayang 2022, Delicacies Destiny juga menerima tuduhan plagiat. Drama yang diperankan oleh He Rui Xian dan Wang Xing Yue diduga menjiplak drama Korea lawas, Jewel in the Palace atau Dae Jang Geum (2003).
Saat dugaan plagiarisme berkembang, Delicacies Destiny tengah diputar di seluruh dunia kecuali Korea Selatan. Hal ini semakin menguatkan dugaan tersebut. Menurut warganet, ada beberapa konten dari drama China yang sangat mirip dengan Jewel in The Palace.
Kostum yang dikenakan oleh para pemeran juga serupa dengan pakaian tradisional Korea, yaitu Hanbok. Plot Delicacies Destiny adalah seorang perempuan yang mahir memasak dan mendapat pengakuan dari Istana Kerajaan.
3. Our Ordinary Days
Dibintangi oleh Zhou Qi dan Zhou Yi Ran, Our Ordinary Days juga menerima kritikan dari warganet karena isu plagiarisme. Sang penulis naskah mencoba memberikan klarifikasi atas karyanya yang diduga mirip dengan karya dari drama Reply 1988.
Sang penulis naskah mengaku bahwa dirinya terinspirasi dan ingin membuat versi China dari drama Korea fenomenal tersebut. Sama-sama bertema persahabatan, romansa, dan cinta keluarga, Our Ordinary Days tidak sepopuler Reply 1988.
Beberapa kejanggalan seperti karakter yang tidak sesuai penggambaran, menormalisasi tindakan KDRT dan kekerasan membuat rating Our Ordinary Days turun dratis.
Unmarried
Plagiarisme tak hanya terjadi dari segi alur cerita, namun drama China berjudul Unmarried juga terkena isu serupa. Poster drama tersebut sangat mirip dengan poster What's Wrong with Secretary Kim.
Drama China, Unmarried dibintangi oleh Yuk Won dan Lim Ga Han pertama kali tayang pada 15 April 2022 di Tencent TV. Dari komposisi warna, postur, hingga ekspresi sulit mengatakan tidak menjiplak drama Park Seo Joon itu. Hanya posisi duduk pemeran laki-laki dan perempuan yang membedakannya.
Kendati tidak ada kesamaan isi cerita, namun warganet China sendiri mengaku kecewa dan malu dengan tim produksi yang tidak sadar akan hak cipta dan menimbulkan kontroversi di ranah publik.
Nah, itulah beberapa drama China yang diduga menjiplak drama Korea. Hanya mirip atau memang plagiat, ya?