Masih Merasa Belum Dewasa Banget? 5 Pekerjaan Ini Cocok Buatmu

Nggak pernah bosan!

Masih Merasa Belum Dewasa Banget? 5 Pekerjaan Ini Cocok Buatmu

Banyak yang bilang bekerja itu membosankan. Disiplin, penuh aturan, dan tanggung jawab yang berat membuat kamu ingin kembali pada masa kanak-kanak yang penuh dengan permainan. Tuntutan kebutuhan hidup dan keluarga memaksa kamu untuk bekerja pada sektor yang dianggap menjanjikan. Nyatanya, lima pekerjaan ini justru mengingatkanmu pada masa kecil yang menyenangkan.

Membangun Maket dengan Lego

photo-1505322033502-1f4385692e6a-d5cb4ace6b547d75a547e8da0776e675.jpgunsplash.com
 

Mendapat bayaran dengan bermain lego? Anak kecil mana yang nggak sirik untuk melakukannya. Bila kamu menjadi salah satu dari 40 orang yang beruntung menjadi seorang master lego di dunia, nggak ada lagi bekerja memantau layar komputer seharian. Kamu perlu berpikir kreatif dan teliti untuk merakit ribuan lego untuk menjadi sebuah bangunan dalam bentuk 3D yang megah. Chrzan salah satu lego master yang sudah bekerja selama 20 tahun bahkan mengakui bahwa dia nggak pernah merasa bosan sekalipun dan terus jatuh cinta pada pekerjaannya. 

Art Director

photo-1467139899524-890df10842e6-25921c9b504347d2dc187445084b0a27.jpgunsplash.com
 

Pikirkan bagaimana sebuah setting film, pakaian para aktor, hingga properti yang dibutuhkan dapat membangun suasana dan menguatkan imajinasi para penonton. Ini menjadi tugas utama sebagai art director untuk memastikannya lengkap dan sempurna. Kamu bisa bermain dengan baju, model rambut, riasan, hingga perisai dan alat peperangan dengan mewujudkannya sebagai properti yang nyata. Seru bukan?

Pemiliki Kafe Kucing

photo-1498538029950-cf44f1cf63f6-1fa798c4b8eb4213831b51a15f16d52e.jpgunsplash.com
 

Siapa yang nggak gemas kucing berbulu lebat yang manja? Kamu bisa menyisiri, mengelus, dan mendandaninya dengan berbagai kostum untuk menemanimu minum teh bersama. Meski perlu biaya perawatan yang mahal, kamu yang benar-benar penyayang kucing pasti betah untuk mengembangkan bisnis semacam ini. Sambil merawat peliharaanmu sendiri, kamu juga bisa bermain dengan kucing-kucing milik pengunjung yang datang.

Mencoba game terbaru

photo-1507955987999-df4864ee80d4-26c6f01e742670aaa18a37e12994b84a.jpgunsplash.com
 

Siapa yang bilang games hanya diciptakan untuk anak kecil? Kalau kamu penggila segala permainan mungkin sangat memimpikan untuk bekerja sebagai game tester. Sebelum dirilis dan dijual untuk publik, kamu akan menjadi orang pertama yang mencoba permainan tersebut. Nggak hanya mencari kelemahan dan kelebihan dari games yang dimainkan, kamu bahkan dapat bayaran yang cukup menggiurkan.

Peneliti Cokelat

photo-1481391319762-47dff72954d9-ace3d21a5fb67919fd1f1b1af964bca5.jpgunsplash.com
 

Walaupun nggak tahu berapa banyak jumlah cokelat yang harus kamu coba setiap harinya, mendengar kata peneliti coklat tentu dapat membuat keponakanmu penasaran. Universitas Cambridge, sebelumnya pernah mencari lulusan doktoral untuk bekerja sebagai peneliti cokelat. Kamu diharuskan bermain dan melakukan berbagai percobaan untuk mengetahui apakah cokelat bisa tetap kokoh dan lezat setelah terkena suhu yang hangat.

Nah Bela, sudah terbukti kan bahwa nggak semua pekerjaan membosankan dan kaku. Kalau kamu bisa memilih, ingin bekerja seperti apa?

 

  • Share Artikel

TOPIC

trending

Trending

This week's horoscope

horoscopes

... read more

See more horoscopes here

























© 2024 Popbela.com by IDN | All Rights Reserved

Follow Us :

© 2024 Popbela.com by IDN | All Rights Reserved