WhatsApp menjadi aplikasi chatting yang tidak ada hentinya melakukan inovasi. Fitur yang ada di aplikasi WhatsApp terus dikembangkan oleh pengembangnya. Salah satu fitur yang saat ini tengah dibicarakan oleh banyak orang yaitu fitur berbagi layar saat melakukan video call.
Sebelumnya WhatsApp belum lama ini meluncurkan fitur baru yaitu fitur pesan video yang berbeda dari pada aplikasi chatting lainnya. Kini, pengguna WhatsApp semakin dimudahkan dengan fitur berbagi layar.
Lewat unggahannya di Facebook pada Selasa (8/8), Mark Zuckerberg selaku CEO Meta yaitu layanan jejaring sosial yang menaungi WhatsApp, menginformasikan terkait fitur berbagi layar dan mendapatkan respon positif pada kolom komentarnya.
Fitur berbagi layar sendiri berguna untuk memungkinkan pengguna menampilkan isi layarnya ke perangkat lain saat melakukan panggilan video. Fitur tersebut sebelumnya sudah ditemukan di berbagai layanan konferensi video seperti Zoom, Google Meet, Microsoft Teams, dan lain-lain.
Nah, kalau kamu penasaran dengan fitur baru WhatsApp tersebut, tenang, kamu bisa melakukannya dengan langkah-langkah berikut:
1. Pilih kontak yang ingin ditelpon dan lakukan panggilan video dengan kontak tersebut.
2. Setelah panggilan telah tersambung, pada bagian bawah layar gawaimu akan muncul beberapa opsi. Klik ikon berbagi layar kemudian tekan hingga muncul tulisan “Mulai Sekarang”.
3. Setelah fitur berbagi layar sudah aktif, tampilan WhatsApp yang ada pada lawan bicara akan sama dengan tampilan layar pada gawaimu. Oleh karena itu, seluruh data dari gawaimu akan mudah dilihat seperti foto, video, aplikasi dan lain-lain.
4. Ketika sudah selesai menggunakan fitur berbagi layar, kamu bisa menonaktifkan dengan klik “Berhenti Berbagi” maka tampilan layar akan kembali seperti semula.
Sebagai informasi tambahan, fitur berbagi layar di WhatsApp tidak bisa mengakses audio dari media lawan bicara sehingga belum menungkinkan untuk bisa nonton bareng dengan fitur tersebut. Terlepas kekurangannya, fitur ini wajib kamu coba, Bela!