Letters With Notes 2023: Surat Cinta Young K untuk My Day Indonesia

Kejutkan penonton dengan nyanyi lagu Sheila On 7

Letters With Notes 2023: Surat Cinta Young K untuk My Day Indonesia

Pekerja keras adalah kata yang tepat untuk menggambarkan seorang Young K. Sabtu (28/10) ia menggelar konser solo Letters with Notes di The Kasablanka Hall Jakarta. Di saat yang hampir bersamaan, rekaman suaranya juga tengah mengudara di KBS DAY6's The Radio. Bukan main memang pemain bass DAY6 ini. Pantas saja salah satu stiker buatan penggemar yang saya terima bertuliskan, "kalau Young K bisa, kenapa harus saya?"

Konser kali ini adalah jadwal internasional perdananya setelah hampir empat tahun. Selain karena pandemi, ia melaksanakan wajib militer dan baru usai 11 April 2023 lalu. My Day (sebutan penggemar DAY6) Indonesia kerap bertanya sejak saat itu, kapan Young K akan mampir untuk manggung. Ia berkali-kali menjawab jika memang ada tawaran ia akan dengan senang hati berangkat. 

Hal itu rupanya menjadi sebuah kode. Mecimapro selaku promotor beberapa waktu kemudian mengumumkan konser solonya di Jakarta. Akhirnya, ia bisa membacakan "surat cinta" melalui deretan karyanya di depan My Day Indonesia secara langsung.

The day is coming!

Letters With Notes 2023: Surat Cinta Young K untuk My Day Indonesia

Pembuka pertunjukan ini tak lain adalah lagu pertama di album Letters with notes, "waited". Young K menulis sendiri liriknya sembari membayangkan perjumpaannya dengan penggemar setelah sekian lama. Benar saja, setiap penonton yang saya temui setidaknya satu kali mengungkapkan ketidakpercayaannya, bahwa mereka sebentar lagi bisa menyaksikan lelaki bernama asli Kang Young Hyun ini secara langsung.

"Aku kembali dengan album 'Letters with notes'. Ada sebelas lagu. Saat itu aku benar-benar tidak tahu apakah aku bisa menyanyikannya di depan kalian semua. Namun, kalian tahu kenapa aku ada di sini? Itu karena kalian memanggilku. Aku berterima kasih banyak untuk hal itu," ujar Young K.

Seperti biasa, konser DAY6 (atau salah satu membernya) menjadi ajang bagi My Day untuk karaoke berjamaah. The Kasablanka Hall praktis dipenuhi oleh suara paduan suara akbar itu, terutama ketika Young K membawakan satu lagu DAY6 yang belakangan ini kembali naik lagi ke tangga lagu, "Time of Our Life". Kerlap-kerlip lightband (sejenis lightstick, tetapi dipakai seperti jam tangan) yang bukan tak mungkin sudah lama mengendap di kotak itu, seketika membentuk lautan cahaya putih dan menambah kesyahduan suasana malam itu.

Proyek Young One bonus lagu Sheila On 7

  • Share Artikel

TOPIC

trending

Trending

This week's horoscope

horoscopes

... read more

See more horoscopes here

























© 2024 Popbela.com by IDN | All Rights Reserved

Follow Us :

© 2024 Popbela.com by IDN | All Rights Reserved