'Induk Gajah' Season 2 Makin Seru, Sajikan Konflik yang Lebih Relate!

Tayang di Prime Video mulai 1 Agustus 2024

'Induk Gajah' Season 2 Makin Seru, Sajikan Konflik yang Lebih Relate!

Sudah lama menanti tayangnya Induk Gajah season 2? Akhirnya, kisah lanjutan Ira (Marshanda), Marsel (Dimas Anggara), dan keluarga Bataknya akan tayang di Prime Video mulai 1 Agustus. Sama seperti pendahulunya, musim kali ini juga akan berjumlah delapan episode.

Induk Gajah season 2 akan menyajikan konflik yang lebih relate seputar kehidupan rumah tangga setelah Ira dan Marsel menikah. Selain itu, sutradara Muhadkly Acho juga berusaha menjadikan musim lanjutan ini sebagai titik temu kehidupan modern dengan penerapan adat Batak yang kerap dianggap membebani.

Penasaran dengan detail konflik Induk Gajah season 2? Simak obrolan Popbela dengan tim produser dan pemerannya di bawah ini, yuk!

Sinopsis Induk Gajah Season 2

Ira dan Marsel akhirnya menikah dan konflik baru pun muncul. Ira mau tak mau harus tinggal bersama mertuanya dan terus didesak segera memiliki anak laki-laki. Sementara itu, ia mengaku belum siap dan diam-diam bersekongkol dengan Marsel untuk menunda punya momongan.

Namun, baik Mamak Uli (Tika Panggabean) maupun Mamak Duma (Tamara Geraldine) ngotot bahwa tidak ada menunda momongan dalam kamus keluarga Batak. Dua ibu tersebut terus berusaha melakukan segala cara untuk segera menimang cucu. Di sisi lain, konflik lain juga muncul dalam hubungan Ira dan Marsel. Anita kembali dan Ira dihadapkan dengan rekan kerja baru yang mengancam keharmonisan rumah tangganya!

Penengah konflik keinginan orang tua dan anak

'Induk Gajah' Season 2 Makin Seru, Sajikan Konflik yang Lebih Relate!
  • Share Artikel

TOPIC

trending

Trending

This week's horoscope

horoscopes

... read more

See more horoscopes here

























© 2024 Popbela.com by IDN | All Rights Reserved

Follow Us :

© 2024 Popbela.com by IDN | All Rights Reserved