Java Jazz Festival kembali digelar setelah absen dua tahun karena pandemi. Bertempat di Jakarta International Expo (JIExpo) Kemayoran, festival musik internasional pertama di tahun 2022 ini mengundang sederet musisi jazz dan genre turunannya, mulai dari PJ Morton, Kahitna, Yura Yunita, Afghan, dan masih banyak lagi.
Kamu pun akan dimanjakan dengan penampilan mereka selama tiga hari berturut-turut, yaitu 27-29 Mei 2022. Suasana makin semarak karena tersedia banyak tenant makanan yang akan menemani keseruanmu selama menonton.
Untuk kamu yang ingin hadir, ada beberapa persiapan yang haus kamu lakukan, nih! Kira-kira apa saja, ya? Cek informasinya di bawah ini, yuk!
1. Tukarkan voucher tiket sebelum masuk area
Pembelian tiket Java Jazz Festival tahun ini hanya dilakukan secara online. Menurut keterangan resmi dari pihak penyelenggara, langkah ini dilakukan untuk meminimalisasi kontak langsung selama acara berlangsung. Lagipula, cara ini jauh lebih praktis daripada harus mengantre panjang, bukan?
Nah, supaya kamu bisa segera memasuki area festival sesampainya di sana, alangkah baiknya kamu menukarkan tiket voucher yang sudah kamu dapatkan dengan tiket untuk masuk. Caranya mudah. Kamu hanya harus log in, memasukkan nomor voucher di laman Ticket Redemption di situs resmi Java Jazz Festival, kemudian mengisi data pribadi untuk mengecek status vaksinasi.
Setelah tiketnya sudah masuk ke e-mail, tunjukkan barcode kepada petugas untuk dipindai. Jangan lupa tunjukkan juga kartu identitas kamu juga, ya, untuk membuktikan keaslian data-data tersebut!
2. Pakai pakaian yang nyaman
Area JIExpo Kemayoran yang digunakan untuk Java Jazz Festival 2022 ini cukup luas. Ada panggung yang sifatnya indoor maupun outdoor. Agar nyaman selama menonton, gunakan pakaian dan sepatu yang nyaman untuk bergerak.
3. Bawa jas hujan atau payung
Secara tak terduga, pelaksanaan Java Jazz Festival hari pertama kemarin diiringi dengan guyuran hujan. Akhirnya para penonton pun basah kuyup. Penampilan pun jadi tak paripurna lagi.
Untuk mengantisipasi hal serupa terulang kembali, jangan lupa bawa jas hujan atau payung dari rumah, ya, Bela! Nggak mau, dong, update foto atau video di media sosial dengan penampilan yang lepek karena hujan?
4. Cari tahu rute menuju lokasi
Festival musik jazz terbesar di Indonesia ini sudah tentu dinanti oleh banyak orang. Maka, tak heran penontonnya banyak berasal dari luar Jakarta bahkan luar negeri. Dengan kondisi lalu lintas Jakarta yang sudah kembali normal, ada banyak moda transportasi yang dapat di pilih untuk menuju ke area.
Untuk para penumpang kendaraan umum, penting banget, nih, untuk mengecek rute-rute transportasi menuju JIExpo Kemayoran. Apalagi kereta rel listrik (KRL) Jabodetabek per 28 Mei mengalami perubahan rute karena pembangunan Stasiun Manggarai. Agar tak ketinggalan dan tak bisa pulang, cek jadwalnya secara berkala, ya!
5. Persiapkan alat pembayaran digital
Panitia tidak mengizinkan para pengunjung festival untuk membawa makanan dan minuman dari luar. Kalau kamu nggak mau kelaparan, pilihannya hanya sudah kenyang dari rumah atau membeli makanan di area festival. Jika opsi kedua yang kamu pilih, kamu harus menyiapkan alat pembayaran digital.
"Tentunya semua transaksi akan difasilitasi dengan pembayaran digital mulai dari channel kesukaan milenial yakni QRIS, serta kartu debit, kredit, dan BNI Tapcash yang sudah lama dipakai sepanjang sejarah Java Jazz digelar," kata Corporate Secretary BNI, Mucharom.
6. Cek jadwal dan letak panggung
Java Jazz Festival mengundang begitu banyak artis untuk tampil. Mereka pun beraksi di panggung dan jadwal yang berbeda-beda. Informasi lengkap mengenai jadwal dapat dilihat di website resmi javajazzfestival.com.
Jika ingin mengetahui letak panggung-panggungnya, kamu bisa bertanya ke pusat informasi yang terletak di sebelum area outdoor. Jika kamu tidak menemukannya, kamu bisa bertanya ke petugas sekitar yang menggunakan tanda pengenal resmi acara.
7. Isi penuh baterai HP
Terakhir dan yang tak boleh terlewatkan, jangan sampai kamu tidak mengisi baterai HP-mu sampai penuh. Sebagai alternatif, kamu juga bisa membawa powerbank. Sayang sekali, kan, kalau keseruan di festival yang hanya ada setahun sekali ini tak terabadikan karena handphone kamu mati?
Apakah kamu tertarik untuk datang ke Java Jazz Festival 2022, Bela?