#IAMREAL: Cerita Wizzy Suarakan Pesan Positif Lewat Lagu Ciptaannya

Perjalanan panjang meraih mimpi sebagai penyanyi

#IAMREAL: Cerita Wizzy Suarakan Pesan Positif Lewat Lagu Ciptaannya

Bagi banyak orang, meraih mimpi tentu bukanlah hal yang mudah. Diperlukan perjuangan yang panjang dan jatuh bangun yang mungkin nggak semua orang bisa melewatinya. Namun segala perjuangan tersebut bisa berakhir manis ketika kita siap melewati segala suka dan dukanya. Pasalnya, memang nggak ada kesuksesan yang bisa diraih dengan cara instan. 

Sama seperti yang dialami oleh penyanyi muda berbakat, Williana Saraswati atau yang lebih dikenal dengan nama panggung Wizzy. Karier perempuan berusia 24 tahun ini memang tengah merangkak naik dan menjadi salah satu penyanyi yang memiliki talenta musik cukup kuat. Nggak cuma memiliki suara yang merdu, Wizzy rupanya juga mampu menciptakan lagu yang easy listening dan memiliki makna mendalam. Sebagai penyanyi, Wizzy memang ingin menyuarakan pesan positif lewat lagu-lagu yang ia bawakan. Tentu saja ini sangat sesuai dengan tema #IAMREAL edisi November ini yang membahas tentang “Voice Issue”. 

Lalu, seperti apa proses panjang Wizzy dalam meniti karier sebagai penyanyi? Dan apa yang ingin ia suarakan melalui lagu-lagu yang ia ciptakan? Simak obrolan lengkap Popbela bersama Wizzy berikut ini, ya!   

Sempat dilema karena lebih terkenal sebagai bintang iklan, bukan penyanyi

#IAMREAL: Cerita Wizzy Suarakan Pesan Positif Lewat Lagu Ciptaannya

Bakat bernyanyi Wizzy memang sudah ada sejak kecil. Bahkan, perempuan berambut keriting ini sudah mulai mengikuti festival bernyanyi saat dirinya masih duduk di bangku kelas 3 SD. Namanya pun mulai terkenal saat dirinya mengikuti ajang pencarian bakat Mamamia Show Musim kedua di tahun 2008 silam. Meski berhasil menjadi runner up, rupanya Wizzy tetap merasa nggak mudah untuk bisa masuk ke industri musik Tanah Air. Alhasil, Wizzy justru banting setir menjadi bintang iklan, bukan penyanyi seperti impiannya sejak kecil. Hal ini membuat dara berusia 24 tahun ini dilema.

“Terakhir ikut kompetisi itu tahun 2008 di Mamamia Show dan aku jadi runner up. Dari sana aku merasa ini saatnya aku masuk ke industri musik. Tapi, ternyata nggak segampang itu. Karena kalau di dunia kompetisi sudah jelas yang dinilai itu suara dan teknik vokal. Tapi kalau di dunia industri, modal suara dan teknik itu cuma modal awal. Aku merasa masih terombang-ambing setelah di dunia kompetisi. Makanya aku melalangbuana ke dunia akting dan iklan.” 

  • Share Artikel

TOPIC

trending

Trending

This week's horoscope

horoscopes

... read more

See more horoscopes here

























© 2024 Popbela.com by IDN | All Rights Reserved

Follow Us :

© 2024 Popbela.com by IDN | All Rights Reserved