Cara Membuat Halaman Berbeda di Word, Simak Step by Step Ini!

Panduan lengkap membuat nomor halaman pada Microsoft Word

Cara Membuat Halaman Berbeda di Word, Simak Step by Step Ini!

Microsoft Word merupakan salah satu perangkat lunak pengolah kata yang paling populer di dunia. Meskipun Word tampak sederhana, ada banyak fitur canggih yang dapat membantu kamu dalam membuat dokumen yang lebih kompleks.

Misalnya, fitur untuk membuat halaman dengan tata letak yang berbeda dalam satu dokumen. Contoh paling umum yang biasa terjadi, misalnya kamu ingin membuat nomor halaman pada lembar pengantar dengan nomor halaman Romawi, sementara bagian utama naskah menggunakan nomor halaman arab.

Apakah kamu masih sering kesulitan untuk membuat halaman berbeda di Microsoft Word? Jika iya, jangan khawatir! Simak baik-baik penjelasan mengenai tata cara membuat halaman berbeda di Word berikut ini!

1. Cara membuat halaman berbeda di Word

Cara Membuat Halaman Berbeda di Word, Simak Step by Step Ini!

Sebenarnya untuk membuat halaman yang berbeda di Microsoft Word sangat mudah. Cara paling mudah untuk membuat halaman baru di Microsoft Word adalah dengan menekan tombol "Enter" hingga muncul halaman baru.

Selain itu, kamu juga bisa mengikuti langkah-langkah berikut ini untuk membuat halaman baru.

  1. Buka dokumen Microsoft Word yang akan diedit.
  2. Pilih menu “Insert”.
  3. Pada bagian kiri atas layar, pilih opsi “Page Break”.
  4. Klik opsi tersebut, lalu kamu akan diarahkan langsung ke halaman baru atau halaman berikutnya.

2. Cara membuat nomor halaman yang berbeda pada satu file Word

Ada dua cara yang bisa kamu coba untuk membuat nomor halaman yang berbeda dalam satu dokumen Word, yaitu:

  • Cara pertama

Jika kamu ingin membuat nomor halaman pertama terletak di bagian tengah bawah sementara nomor halaman berikutnya terletak di bagian kanan atas, kamu dapat menggunakan metode berikut ini:

  1. Buka Microsoft Word, lalu pilih tab “Insert”.
  2. Klik “Page Number”.
  3. Pilih opsi “Bottom of Page”
  4. Pilih "Plain Number 2" (untuk menempatkan nomor halaman di tengah bawah).
  5. Klik kotak centang pada bagian “Different First Page”.
  6. Edit Header pada halaman kedua.
  7. Klik “Page Number”.
  8. Setelah itu pilih opsi “Top of Page” dan klik “Plain Number 3” untuk menempatkan nomor di bagian kanan atas.
  9. Klik “Footer” di bagian “Header & Footer” untuk menghapus nomor halaman dari Footer pada halaman kedua dan seterusnya.
  10. Pilih “Remove Footer”.

Melalui langkah-langkah tersebut, kamu dapat menampilkan nomor halaman pertama yang berbeda dari halaman-halaman berikutnya.

  • Cara kedua

Selain metode pertama yang sudah di jelaskan sebelumnya, kamu juga dapat mencoba metode kedua untuk membuat nomor halaman berbeda di Word. Adapun langkah-langkahnya sebagai berikut.

  1. Buka Word kemudian pilih halaman yang akan diberi format berbeda.
  2. Klik “Insert” kemudian pilih “Page Number”.
  3. Tentukan posisi nomor halaman sesuai dengan preferensi yang kamu inginkan.
  4. Atur format nomor halaman sesuai aturan dokumen yang kamu buat dengan cara klik “Page Number” lalu pilih “Format Page Numbers”.
  5. Selanjutnya isi angka pada kolom “Start at” lalu pilih “OK”.
  6. Setelah memilih format nomor halaman, tempatkan kursor pada halaman Word yang nomor halamannya hendak dibedakan.
  7. Klik menu “Layout”, pilih “Page Break” lalu klik “Next Page” selanjutnya double klik nomor halaman.
  8. Atur nomor halaman dengan memilih “Format Page Numbers” untuk membuat nomor halaman yang berbeda pada Word.

3 Cara membuat nomor halaman dengan angka Romawi

Langkah-langkah untuk membuat nomor halaman menggunakan angka Romawi antara lain sebagai berikut.

  1. Buka Word lalu arahkan kursor ke bagian bawah cover atau halaman pertama dokumen.
  2. Klik “Layout”, pilih “Breaks”, lalu pilih opsi “Next Page”.
  3. Double click pada bagian Header atau Footer pada halaman yang akan diedit.
  4. Pada submenu “Navigation” klik “Link to Previous”.
  5. Pilih “Insert” kemudian klik “Page Number”.
  6. Pilih posisi nomor halaman yang kamu inginkan.
  7. Selanjutnya klik lagi menu “Page Number”, lalu pilih “Format Page Numbers”. Pilih format penomoran “i, ii, iii, …” jika kamu ingin menggunakan angka Romawi pada halaman tersebut.
  8. Jika kamu ingin membuat nomor halaman selanjutnya menggunakan angka Arab (1, 2, 3...) arahkan kursor ke halaman tengah halaman lalu klik.
  9. Pilih menu “Layout”, lalu klik “Breaks” dan pilih “Next Page”.
  10. Double click pada halaman Header atau Footer untuk memunculkan menu “Header & Footer”.
  11. Terakhir pilih menu “Page Number” lalu klik “Format Page Numbers”. Pilih angka Arab (1, 2, 3, …) dan klik ‘OK’.

Dengan mengikuti langkah-langkah sebelumnya, kamu telah berhasil membuat dua jenis penomoran halaman yang berbeda pada satu file Word, yaitu angka Romawi dan angka Arab.

Itu tadi langkah demi langkah cara membuat halaman berbeda di Word. Bagaimana? Mudah, kan?

  • Share Artikel

TOPIC

trending

Trending

This week's horoscope

horoscopes

... read more

See more horoscopes here

‌
‌
‌
‌
‌
‌
‌
‌
‌
‌
‌
‌
‌
‌
‌
‌
‌
‌
‌
‌
‌
‌
‌
‌

© 2024 Popbela.com by IDN | All Rights Reserved

Follow Us :

© 2024 Popbela.com by IDN | All Rights Reserved