Ini Buku Favorit yang Sukses Mencuri Hati 7 Penulis Terkenal Dunia

Siapa tahu salah satunya penulis kesukaanmu!

Ini Buku Favorit yang Sukses Mencuri Hati 7 Penulis Terkenal Dunia

Siapa penulis favoritmu? Tentu kamu punya alasan tersendiri menyukai karya-karyanya, bisa karena jalinan ceritanya, penuturannya dan bisa mengajakmu berkhayal. Nggak cuma kamu saja, ternyata para penulis ternama ini mempunyai idola juga.  Bikin penasaran kan buku karangan siapa aja yang mampu menginspirasi dan mencuri hati ke 7 penulis ini? Yuk kita cek jangan-jangan sama sepertimu  nih!

1. JK Rowling, Emma Karangan Jane Austen

Ini Buku Favorit yang Sukses Mencuri Hati 7 Penulis Terkenal Dunia

JK Rowling, penulis cerita film Fantastic Beast dan seri Harry Potter ini ternyata mengambil inspirasi kisah dari buku bertajuk Emma yang ditulis oleh Jane Austen. Hal yang membuat Rowling menyukai karya Jane Austen karena memiliki plot menarik meskipun tidak ada adegan-adegan epik, tetapi ceritanya tetap menggairahkan sanggup membawa pembaca berimajinasi ke dunia fiksi.

2. George R.R Martin, The Lord of the Rings karangan J.R.R Tolkien

George Martin telah sukses memberi dunia baru dalam seri Game of Thrones karangannya yang kini telah diangkat ke layar kaca, bahkan setiap seasonnya dinanti-nantikan oleh penggemarnya. Rupanya sang penulis merupakan pengagum buku The Lord of the Rings karya John Tolkien sejak duduk di bangku sekolah menengah atas dan sampai sekarang buku ini masih tetap menjadi favoritnya. Tetapi, pada tahun 2014 ia mempunyai idola lain yaitu Station Eleven karya Emily St. John Mandel karena setiap kali membacanya ia seperti terbawa suasana cerita yang dramatis dan melankolis. 

3. Stephen King, Lord of the Flies karangan William Golding

Penulis yang sangat terkenal menulis genre horor, misteri dan film thriller ini salah satu buku-buku favoritnya adalah Lord of the Flies karya. William Golding. Buku ini merupakan novel pertama Golding yang dipublikasi pada tahun 1954 ini dan sukses meraih Nobel. 

4. Dan Brown, Much Ado About Nothing karangan William Shakespeare

Penulis, jurnalis dan musisi terkenal Amerika bernama Dan Brown ini dikenal di seluruh dunia karena buku-bukunya yang populer, The Da Vinci Code dan Angels & Demons yang sudah diangkat ke film ini menyebut buku berjudul Much Ado About Nothing karya William Shakespeare sebagai salah satu favoritnya. Brown sangat terpesona dan terinspirasi dengan permainan kata dan cara penyampaiannya yang menakjubkan penulis klasik Inggris yang satu ini.

5. Ernest Hemingway, War and Peace karangan Leo Tolstoy

Penulis Ernest Hemingway tidak pernah berhenti mengagumi penulis klasik Rusia, Leo Tolstoy. Baginya Tolstoy merupakan penulis terbaik yang sukses memaparkan tentang peperangan. Hemingway menyukai karyanya yang berjudul War and Peace karena deskripsinya tentang peperangan dan rakyatnya sangat menakjubkan, mendalam, dan jujur dalam bertutur kata.

6. Vladimir Nabokov, Metamorphosis karangan Frans Kafka

Penulis novel fenomenal Lolita ini pernah berbagi informasi tentang buku-buku favoritnya yang disampaikan olehnya dalam sebuah wawancaranya, salah satunya ialah The Metamorphosis karya Franz Kafka yang dianggap sangat hebat oleh Nabokov.

7. Mark Twain, Arabian Nights

Pada tahun 1887, ketika Charles Crane meminta Mark Twain menyebutkan nama buku favoritnya. Di antara buku-buku yang Twain cantumkan dalam suratnya tertulis buku berjudul Arabian Nights  yang penuh dengan kisah-kisah menakjubkan dan memiliki keajaibannya sendiri.

Enggak heran karya-karya mereka keren banget!

  • Share Artikel

TOPIC

trending

Trending

This week's horoscope

horoscopes

... read more

See more horoscopes here

























© 2024 Popbela.com by IDN | All Rights Reserved

Follow Us :

© 2024 Popbela.com by IDN | All Rights Reserved