Bernostalgia dengan Daftar 8 Film 90-an yang Hits Pada Zamannya

Berkesan banget!

Bernostalgia dengan Daftar 8 Film 90-an yang Hits Pada Zamannya

Waktunya bernostalgia! Tahun 90-an telah sukses menghadirkan film-film yang mengesankan terutama genre drama. Ceritanya pun beragam mulai dari persahabatan sampai dengan kisah percintaan yang tak terlupakan. Penasaran film apa saja? Ini delapan judul film 90-an yang cocok buat bernostalgia hanya untukmu.

1. Sleepless In Seattle, 1993

Bernostalgia dengan Daftar 8 Film 90-an yang Hits Pada Zamannya

Setelah sang istri wafat, Sam Baldwin (Tom Hanks) pindah ke Seattle bersama putranya, Jonah.  Si buah hati merasa khawatir melihat sang Ayah yang kesepian, kemudian menelpon salah satu program radio dan mengutarakan niat mulianya ingin menemukan perempuan baik untuk Ayahnya agar tak lagi sedih. Salah satu pendengarnya Annie Reed (Meg Ryan) tertarik dengan kisahnya dan ingin mengajak Sam berjumpa. 

2. My Best Friend’s Wedding, 1997

Hati Julianne Potter (Julia Robert) mendadak kacau balau mendengar sahabatnya Michael O'Neal akan menikah dengan pujaan hatinya, Kimberly (Cameron Diaz), padahal keduanya pernah berjanji jika usia mereka sudah menginjak 28 tahun dan masing-masing masih lajang akan menikah. Janji itu masih Julianne pegang, ia pun berniat menggagalkannya ketika Michael mengundangnya untuk membantu persiapan pernikahannya. Tetapi kemudian Julianne sadar yang terpenting adalah kebahagiaan sahabatnya meskipun ia harus mengorbankan hatinya.

3. That Thing You Do!, 1996

Berlatar di musim panas tahun 1964, That Thing You Do bercerita tentang empat pemuda yaitu Guy Patterson (Tom Everett Scoots), T.B Player (Ethan Embry), Jimmy Mattingly (Johnathon Schaech), Lenny Haise (Steve Zahn)  membentuk band rock, The Wonders yang dimanajeri oleh (Tom Hanks). Popularitas band ini melesat tajam karena lagu "That Thing You Do" dan "Oh My Only Dreams," namun tak bisa dipungkiri ketenaran juga menghadirkan konflik dan perpecahan para anggota band tersebut.

4. Toy Story, 1995

Toy Story mengisahkan tentang Woody mainan Andy yang setiap ditinggalkan olehnya menjadi hidup bersama para mainan lainnya. Suatu kali Woody mendadak resah ketika  posisinya sebagai mainan favorit Andy terancam ketika Buzz Lightyear yang canggih dan modern hadir. Keduanya terlibat konflik untuk memperebutkan posisi di hati Andy. 

5. Never Been Kissed, 1999

Jossie Geller (Drew Barrymoore) tak pernah mengalami masa bahagia di SMU karena selalu menjadi bahan tertawaan. Tetapi Jossie sangat pandai, ketika dewasa ia berhasil bekerja sebagai editor di harian terkemuka New York, namun ia memiliki impian menjadi reporter yang mencari berita! Keinginannya itu terwujud ketika sang boss memberikan tugas untuknya menyamar jadi anak SMU untuk memberitakan kehidupan anak-anak populer di dalamnya. Di bantu dengan sang adik, Jossie berhasil memesona sekaligus untuk pertama kali dalam hidupnya ia tidak cinta bertepuk sebelah tangan dengan lelaki bernama Sam Coulson (Michael Vartan) yang merupakan gurunya.

6. 10 Things I Hate About You, 1999

Bianca (Larisa Oleynik) merasa galau ketika sang Ayah tak mengizinkannya pacaran karena kakak kesayangannya Kat Stratford (Julie Stiles) sangat cuek dan tak pernah tertarik jatuh cinta padahal kakak kelas paling populer, Joey Donner (Andrew Keegan) sedang berusaha mendekatinya. Dibantu dengan Cameron James (Joseph Gordon Levitt) yang diam-diam naksir Bianca, keduanya menyusun  skenario supaya sang kakak berpacaran dengan Patrick Verona (Heath Ledger) laki-laki yang setipe dengannya. Meskipun awalnya main-main siapa sangka akhirnya keduanya benar-benar jatuh cinta!

7. Now And Then, 1995

Pernah menghabiskan masa kecil bersama di musim panas tahun 1970 empat sahabat yaitu Roberta Martin (Christina Ricci/Rosie O’Donnell), Samantha Alberston (Gaby Hoffman/Demi Moore), Tina Tercel (Thora Birch/Melanie Griffith) dan Chrissy DeWitt Williams (Ashleigh Aston Moore/Rita Wilson) memutuskan untuk reuni saat dewasa ketika Chrissy akan melahirkan anak pertamanya. Pertemuan itu membuat mereka kembali mengenang masa-masa indah yang tak terlupakan! 

9. The Baby-Sitters Club, 1995

Film yang diangkat dari serial buku populer The Baby-Sitter Club ini mengisahkan tentang Kristy Thomas (Schuyler Fisk) dan keenam sahabatnya memperjuangkan bisnis mereka, Baby Sitter Club menjadi satu paket kegiatan yang seru untuk mengisi liburan musim panas. Keberadaan mereka terancam karena Emily Haberman (Ellen Burstyn) yang menyebalkan ingin menutup camp! Tetapi perjuangan mereka tak mudah karena  masing-masing juga harus bisa menghadapi problematika kehidupannya sekaligus mempertahankan impian bersama.

Siap bernostalgia?

  • Share Artikel

TOPIC

trending

Trending

This week's horoscope

horoscopes

... read more

See more horoscopes here

























© 2024 Popbela.com by IDN | All Rights Reserved

Follow Us :

© 2024 Popbela.com by IDN | All Rights Reserved