9 Cara Kreatif Ubah Botol Plastik Bekas Menjadi Barang Bermanfaat

Lebih indah sekaligus mengurangi sampah

9 Cara Kreatif Ubah Botol Plastik Bekas Menjadi Barang Bermanfaat

Punya banyak botol plastik, Bela? Jangan buru-buru dibuang, ya! Daripada menjadi sampah plastik, mari kita tingkatkan nilai gunanya dengan menciptakan sesuatu yang bermanfaat. Di saat ini ketika aktivitasmu lebih banyak #dirumahsaja, yuk, berkreasi dan ubah botol bekasmu! Inilah 9 inspirasinya untukmu. 

1. Taman Vertikal

9 Cara Kreatif Ubah Botol Plastik Bekas Menjadi Barang Bermanfaat

Ingin menciptakan taman dengan lahan terbatas, manfaatkan botol bekasmu dan susunlah menjadi pot gantung. Rangkailah botol-botol tersebut secara teratur dengan tirai besi yang masing-masing terdiri dari 6 - 8 pot yang disusun ke bawah. Selanjutnya, isilah setiap botol tersebut dengan tanah dan tanamlah beragam tanaman hias ataupun sayur-mayur.

2. Tempat perhiasan

Sering merasa kesal aksesorismu hilang dan tidak beraturan? Jangan khawatir, kamu bisa mengaplikasikan bagian alas botol bekasmu untuk menciptakan tempat aksesori. Caranya cukup menyusunnya minimal 2-3 tingkat dan berikan tiang penyangga untuk menyempurnakannya.

3. Mozaik

Ingin berkreasi dengan cara yang berbeda, ekspresikan dirimu menggunakan tutup botol bekas. Kiatnya kumpulkan tutup botol aneka warna dalam jumlah yang besar, kemudian berkaryalah untuk menciptakan mozaik dan lukisan yang menarik.

4. Aksesori

Sulap bagian bawah botol menjadi bunga cantik sebagai aksesori. Kemudian tambahkan peniti bros yang siap menjadi pendukung penampilanmu. 

5. Lampu

Botol bekas berwarna transparan ini bisa kamu sulap menjadi lampu chandelier yang memadukan bagian atas dan bawah botol. Hasilnya keunikan yang nggak kalah dengan lampu-lampu mewah dari batu kristal.

6. Pot tanaman hias

Ingin pot tanaman yang unik dan sangat personal, kamu bisa menciptakannya dari botol bekas. Misalnya, menyulapnya menjadi pot berbentuk kelinci yang sangat menggemaskan dengan menggunakan cat lukis. 

7. Tempat koin

Ubah botol bekasmu menjadi tempat penyimpan koin. Jika ingin desain yang lebih berwarna dan cantik, tambahkan aksesoris seperti manik-manik warna-warni atau memberikan efek kilap sesuai dengan kreativitasmu.

8. Bandana

Ciptakan bandana cantik dengan menggunakan beberapa bagian plastik yang berwarna-warni. Kemudian guntinglah menyerupai bunga dan susunlah dengan rapih. Berikan efek mewah dengan menambahkan mutiara pada bagian tengah bunga. 

9. Meja

Hiaslah meja polosmu dengan tutup botol aneka warna yang berbahan plastik ataupun besi. Susunlah tutup botolmu tersebut sesuai motif dan kreasimu, lalu lapisi kaca di bagian atas untuk menahannya.

Sudah siap manfaatkan botol bekasmu?

  • Share Artikel

TOPIC

trending

Trending

This week's horoscope

horoscopes

... read more

See more horoscopes here

























© 2024 Popbela.com by IDN | All Rights Reserved

Follow Us :

© 2024 Popbela.com by IDN | All Rights Reserved