Perhelatan Asian Games sedang berlangsung setelah tanggal 18 Agustus banyak yang terkagum-kagum dengan upacara pembukaannya. Dilaksanakan di dua kota yang jaraknya jauh membuat keunikan tersendiri. Masing-masing kota lain pun juga nggak kalah semangat menyambut acara besar ini.
Jakarta dan Palembang tentu saja punya budaya yang berbeda, termasuk keragaman kulinernya. Mumpung ada acara besar seperti ini yang mana banyak teman-teman dari negara lain yang datang ke Indonesia, mari kita kenalkan kuliner khasnya.
1. Pempek
Membahas kuliner kota Palembang, yang muncul di kepala langsung makanan ini. Beragam jenis dan bentuk bisa kamu pilih. Salah satu makanan dari olahan ikan yang digoreng ditambah dengan cuko yang rasanya manis, gurih, pedas, dan sedikit asam. Pempek termasuk salah satu makanan ringan yang disajikan sebagai hidangan utama. Ada pun makanan pendamping seperti mie dan timun.
2. Tekwan
Mirip seperti bakso, namun tekwan berbahan dasar ikan. Kuahnya dari kaldu udang. Sudah bisa ditebak kalau rasanya gurih dan segar karena kuahnya yang bening. Soun, jamur, bengkoang, daun bawang, hingga bawang goreng bisa menjadi pelengkap tekwan. Tekstur tekwan yang kenyal dan lembut akan lebih nikmat kalau ditambah sambal.
3. Mie celor
Sedang ada di Palembang dan ingin makan pagi dengan makanan khasnya, kamu bisa pilih menu ini. Tergolong sarapan yang berat memang, tapi sayang untuk dilewatkan. Disajikan kuah santan dan kaldu ebi membuat hidangan ini begitu istimewa. Untuk isi, biasanya akan menemukan tauge dan telur rebus. Akan semakin nikmat dengan toping daun bawang dan bawang goreng.
4. Burgo
Berbahan dasar tepung terigu dan tapioka. Beda dengan mie pada umumnya, adonan tersebut didadar. Bentuknya sedikit mirip dengan kwetiau. Disajikan dengan digulung, kemudian disiram dengan kuah santan kental, gurih, dan penuh cita rasa yang berwarna putih. Sebagai bahan pelengkap ditambahkan telur rebus, suwiran ikan, taburan daun bawang, dan bawang goreng.
5. Pindang ikan
Merupakan salah satu olahan lauk khas Palembang. Biasanya masakan ini berbahan dasar udang, ikan, atau daging. Namun yang terkenal di Palembang adalah pindang ikan patin. Dimasak dengan kuah kuning bercita rasa asam, manis, gurih, dan sedikit pedas. Dimakan bersama nasi hangat. Makanan pendampingnya ada sayuran rebus dan sambal mangga.
6. Es kacang merah
Setelah makanan berat, kota ini juga punya minuman manis yang menyegarkan. Bahan utamanya adalah kacang merah yang sudah direbus. Biasanya kacang merah identik sebagai bahan tambahan sup, namun kali ini menjadi hidangan penutup. Perpaduan kacang merah, es serut, sirup, dan susu kental manis menjadi teman yang tepat saat menikmati pempek.
7. Bir pletok
Salah satu minuman yang diracik oleh masyarakat Betawi. Merupakan campuran 11 macam rempah-rempah yang direbus. Tak lupa juga memasukkan gula sebagai rasa manis dan kayu secang sebagai pewarna alami. Kalau kamu tinggal di Jakarta, minuman ini tergolong susah untuk dicari. Tapi, jika jeli mencari ada beberapa pengusaha makanan yang menyediakan.
8. Es selendang mayang
Selain bir pletok yang jadi minuman khas betawi ada juga selendang mayang. Potongan kukusan adonan yang terbuat dari tepung beras yang berwarna hijau, putih, dan merah. Dicampur dengan kuah santan, sirup, dan es batu. Tentu saja ini bisa jadi pilihan minuman yang menyegarkan saat siang hari. Namun, kini sudah sulit ditemukan penjual yang menjajakan es selendang mayang.
Ada puluhan kuliner kedua kota yang bisa kamu coba, tapi kalau dalam waktu singkat bisa dicoba referensi diatas.