Perasaan cemas yang berlebihan bisa membuat dirimu susah untuk menerima hal baru. Ini disebabkan karena kamu terlalu memikirkan sesuatu yang belum terjadi. Selain itu, rasa menyesal karena belum mencapai sesuatu bisa membuat dirimu dihinggapi rasa yang nggak menentu. Untuk menyadari dan melakukan hal yang nyata wajib kamu lakukan agar kamu bisa menjalani hidup dengan positif.
1. Kamu perlu sedikit egois
Apabila diamati bahwa kamu sering menemukan orang yang menurutmu menyebalkan. Alasannya sederhana, karena menurutmu ia egois dan kurang memperhatikan sekitar. Sebenarnya kamu butuh rasa egois untuk mencapai sesuatu. Bukan dalam arti yang negatif. Kamu bisa mengabaikan orang-orang yang nggak ingin kamu sukses. Terlalu mengutamakan kepentingan orang lain juga bisa menghambat kreativitas dan keberanianmu menghadapi tantangan.
2. Mulai realisasikan
Berhentilah untuk melamunkan apa saja yang sedang ingin kamu kerjakan dan capai. Kegiatan itu hanya membuang waktu saja. Memang ada baiknya untuk menyusun target tapi juga cara merealisasikan biar nggak menjadi angan belaka. Lakukanlah apa yang menurutmu harus dilakukan. Memahami diri sendiri prosesnya nggak hanya introspeksi tapi juga berani mengambil risiko. Nggak mudah menyerah dan punya pendirian adalah kunci melakukan poin ini.
3. Hindari mendengarkan hal negatif terlalu dalam
Mendengarkan apa kata hati untuk kemajuan diri sendiri memang perlu. Nggak hanya itu kamu juga membutuhkan masukan dari orang lain. Terkadang masukan yang kamu terima mengganggu pikiranmu. Nggak perlu untuk memikirkan segala macam kegagalan dan tantangan yang belum kamu hadapi. Yang ada malah kamu akan semakin tertekan. Khawatir dan cemas adalah hal yang biasa, tapi jangan sampai menjadikanmu untuk berhenti melangkah.