9 Alasan Kamu Melakukan Perjalanan ke Tempat yang Sama

Ngak membosankan kok

9 Alasan Kamu Melakukan Perjalanan ke Tempat yang Sama

Bagi seorang traveler, mengunjungi banyak daerah dari berbagai kota dan negara memang sudah menjadi hobinya. Namun, dari sekian banyak daerah dan kota tersebut, pasti ada saja satu kota yang menjadi favoritnya yang membuat ia kembali lagi, lagi, dan lagi ke sana. Bukan hanya karena keindahan dan keramahan penduduk lokalnya yang memikat bisa jadi salah satu alasannya.

Berikut ini tujuh alasan mengapa seseorang akan melakukan perjalanan ke tujuan yang sama berulang kali. Apa saja?

1. Keterikatan emosional

photo-1468267381000-f9436af86cd5-2f517cf9a96e90a15b4147cd862e7f94.jpgunsplash.com/Tom Skarbek-Wazynski

Alasan pertama yang masuk akal adalah keterikatan emosional yang didapat oleh traveler yang mengalami sebuah pengalaman luar biasa yang mereka miliki di sana. Ketika ikatan sudah tumbuh tentu akan sulit untuk menolaknya dan keinginan untuk kembali lagi ke lokasi yang sama akan terus muncul.

2. Koneksi ke budaya dan komunitas lokal

photo-1445265005361-ae273d6a1e16-bfa696d6a9f4e525e2b998b69f6e6f66.jpgunsplash.com/Thaddaeus Lim

Kebudayaan yang unik yang bisa membuatmu takjub juga tidak akan pernah kamu lupakan begitu saja. Sudah pasti kenangan yang ditinggalkan akan membekas dan membuat kamu senang untuk kembali ke lokasi wisata tersebut dan kembali berbincang tentang kebudayaan di sana.

3. Keindahan unik

photo-1472349552211-67ec4c92eba2-e7c30490488e23a7a0735f971c84a143.jpgunsplash.com/Thomas Kelley

Pasti akan ada tempat dimana kamu merasakan pemandangan yang begitu menakjubkan, sangat indah hingga kamu tidak ingin pulang dan berlama-lama di sana. Tidak mungkin memang untuk berlama-lama di lokasi yang membuatmu takjub itu, mengingat banyak pekerjaan yang harus kamu lakukan dan tidak bisa kamu tinggalkan dalam waktu lama. Cara terbaiknya adalah kembali lagi kesana untuk kembali menikmati keindahan uniknya

4. Makanan yang luar biasa

photo-1524687501140-49edc1efd2d6-d4855952caa08617e9cd55aa76adaa5b.jpg unsplash.com/Adam Bichler

Selain pemandangan tentunya kamu akan menikmati kuliner di tempat liburanmu. Dan jika makanan tersebut sangat lezat dan cocok dengan seleramu tentunya kamu akan ingin mencicipinya lagi di lain waktu.

5. Keakraban

photo-1495562569060-2eec283d3391-4b06818d6f7581e4ed8991fdc2a5f279.jpg unsplash.com/Johan Mouchet

Keakraban dengan penduduk lokal setempat adalah sebuah harta yang tak ternilai. Suatu tempat di mana semua yang ada di sana akrab kepadamu tentunya akan membuat kamu nyaman dan membuatmu ingin kembali lagi untuk berkunjung.

6. Eksplorasi lebih lanjut

photo-1524473994769-c1bbbf30e944-f0557245b717c0263228d8a91a8fe253.jpgunsplash.com/Rituraj Pankaj

Semua permulaan pasti tidak akan berjalan mulus, begitu pula dengan perjalanan pertama yang kamu lakukan ke suatu tempat. Namun untuk perjalanan berikutnya tentunya akan lebih mengasyikan karena dirimu sudah tahu tempat dan lokasi tujuanmu dari perjalanan sebelumnya. Mungkin saja di perjalanan kedua ini, kamu akan lebih bisa mengekspolrasi lokasi tersebut lebih lanjut.

7. Tradisi keluarga

photo-1414774689479-a02c432e9b55-c46ccd3a7ea284f21fcf5ac0861e9b9b.jpgunsplash.com/Ivanna Salgado

Pulang kampung untuk melakukan tradisi keluarga tentu membuatmu bisa merindukan suatu tempat dan ingin berkunjung lagi, lagi dan lagi suatu hari nanti. Selain menikmati lokasinya, kamu bisa merasa ada keterikatan batin karena keluargamu berasal dari lokasi tersebut atau mempelajari lebih jauh tentang tradisi keluargamu.

8. Perlakuan khusus

photo-1493804848645-846d916b7452-d4090ac56aa59093f7a3d992dc7f75db.jpgunsplash.com/rawpixel

Sebuah perlakuan khusus didapat jika kamu kembali ke suatu tempat pada hotel atau resort tertentu. Dan itu juga jadi alasan yang baik buatmu untuk kembali ke tempat liburanmu yang telah lalu. Dengan kunjunganmu kembali ke sana tentu juga merupakan suatu kehormatan bagi sang pemilik hotel atau resor dan tentunya kamu akan dapat perlakuan khusus yang mungkin tidak didapat pengujung lain.

9. Akses mudah ke pengalaman yang berbeda

photo-1446770145316-10a05382c470-54bd2ba432957ee2b2625ee34798e140.jpgunsplash.com/Ashley Knedler

Tempat dan tujuan liburan tertentu memiliki berbagai macam kegiatan yang dapat membuat semua usia dan minat tetap bahagia. Ini dapat membuat mereka menjadi tujuan perjalanan berulang yang populer, terutama untuk keluarga multigenerasi, keluarga dengan anak-anak mulai dari yang kecil hingga remaja, atau kelompok teman. Tentunya mengunjungi tempat berbeda di liburan yang sama nantinya akan menambahkan pengalaman baru di tempat tersebut.

Apakah ada lokasi liburan favoritmu, Bela? Tulis di kolom komentar ya!

  • Share Artikel

TOPIC

trending

Trending

This week's horoscope

horoscopes

... read more

See more horoscopes here

























© 2024 Popbela.com by IDN | All Rights Reserved

Follow Us :

© 2024 Popbela.com by IDN | All Rights Reserved