Mengenal Lebih Jauh Choi Hyun Wook, Spesialis Tokoh Anak SMA 90-an 

Siapa sangka, ia punya bakat menyanyi, lho!

Mengenal Lebih Jauh Choi Hyun Wook, Spesialis Tokoh Anak SMA 90-an 

Produksi drama Korea Selatan saat ini sangat banyak, selain stasiun televisi nasional di Korea kini juga banyak televisi kabel ditambah lagi ada layanan media over the top (OTT). Untungnya industri ini tak pernah kehabisan talenta baru. Salah satu yang saat ini sedang jadi sorotan adalah Choi Hyun Wook. Mungkin namanya belum familiar, tapi wajahnya pasti sudah dikenal oleh penggemar kdrama. 

Yuk, kenalan lebih jauh lewat fakta-faktanya berikut ini.

Spesialis anak sekolah dan anak 90-an

Mengenal Lebih Jauh Choi Hyun Wook, Spesialis Tokoh Anak SMA 90-an 

Sejak pertama kali debut dalam web drama Real:Time:Love pada tahun 2019 disusul drama Pop Out Boy! pada tahun 2020, Hyun Wook masih berperan sebagai anak sekolah. Di Racket Boys (2021) ia malah jadi anak SMP. Yang unik, dalam Twenty-Five Twenty-One (2022) maupun dalam dramanya yang saat ini sedang tayang, Twinkling Watermelon, Hyun Wook berperan sebagai anak sekolah pada tahun 1990-an. Menurut Hyun Wook drama remaja tidak bisa dianggap remeh dan ia berusaha untuk menunjukkan emosi remaja sebaik mungkin. 

Dalam Twinkling Watermelon, Hyun Wook yang kelahiran 30 Januari 2002 ini berperan sebagai Han Yi Chan, anak kelas 11 yang hidup pada tahun 1995. Ia bertekad untuk menikmati masa remaja sebaik mungkin karena berniat tidak melanjutkan kuliah setelah lulus SMA. 

Twinkling Watermelon adalah drama remaja bertema pertemanan, musik, dan keluarga. Diceritakan, Han Eun Gyeol (diperankan Ryeoun) murid kelas 11 yang cerdas dalam pelajaran sekolah juga jago bermain gitar. Eun Gyeol Ia pertama kali belajar gitar dari seorang kakek di sebuah toko musik. Ia ternyata memiliki bakat dan dengan cepat menguasai gitar. Kemahirannya sudah menyebar di area Hongdae, namun tidak di rumah. Selama ia ia selalu menyembunyikan kemampuannya bermain gitar dari keluarganya. Fakta lainnya mengapa ia menyembunyikan kemampuannya ini adalah karena ayah, ibu, dan adik Eun Gyeol tuli. 

Tapi suatu hari rahasia itu terungkap juga. Oleh sang ayah, Eun Gyeol dilarang meneruskan karier di dunia musik dan fokus belajar agar bisa melanjutkan kuliah kedokteran. Saat galau ingin terus bermusik atau menuruti keinginan ayahnya, Eun Gyeol terlempar dari tahun 2023 ke tahun 1995. Di sini ia bertemu ayahnya, Han Yi Chan saat seumurnya. Ternyata, ayahnya saat itu sedang mencari gitaris untuk membentuk band. Di tahun 1995, remaja yang bermain musik dalam band dianggap keren. 

Han Yi Chan bertekad membentuk band untuk memikat gadis pujaan hatinya, seorang pemain cello, Choi Se Gyeong. Eun Gyeol yang terlanjur terdampar di tahun 1995 pun membantu ayahnya membentuk band sekaligus mencari ibunya. Tahu di masa lalu ayahnya tidak bisu tuli, Eun Gyeol juga bertekad untuk melindungi ayahnya dari kecelakaan yang membuatnya kehilangan suara dan pendengaran.  

  • Share Artikel

TOPIC

trending

Trending

This week's horoscope

horoscopes

... read more

See more horoscopes here

























© 2024 Popbela.com by IDN | All Rights Reserved

Follow Us :

© 2024 Popbela.com by IDN | All Rights Reserved