8 Lagu Lebaran Idul Fitri Yang Membuat Suasana Hangat

Biar makin terasa suasana Lebarannya

8 Lagu Lebaran Idul Fitri Yang Membuat Suasana Hangat

Selain melengkapi hidangan dengan makanan khas Lebaran, sudahkah kamu buat playlist lagu Lebaran untuk diputar dan didengarkan di rumah? Penting lho menyetel lagu Lebaran di rumah, sebab bisa mencairkan suasana lho. Kalau sudah dengar lagu Lebaran yang familiar, sudah pasti kamu dan keluarga bisa sambil nyanyi bareng, suanana ceria pun bisa dirasakan. Hmmm jadi nggak sabar mau Lebaran nih.

Berikut in daftar lagu Lebaran Idul Fitri yang biasa diputar.

1. Lagu Religi - Melly Goeslaw feat Hedi Yunus

Beda dibanding banyak lagu lainnya, kalau lagu berjudul “Lagu Religi”  ini beat-nya agak groove dan enak banget pas dengerinnya, ceria banget nggak mendayu-dayu seperti lagu religi pada umumnya.

2. Ketupat Lebaran - Tasya

Mendengarkan lagu “Ketupat Lebaran” bisa senyum-senyum sendiri karena suara dan gaya bernyanyi Tasya yang menggemaskan di masa kecilnya. Lagu ini sangat menggambarkan suasana lebaran lho, seperti penggambaran kebiasaan makan ketupat setelah salat Idul Fitri dalam lirik lagu.

3. Selamat Hari Lebaran - Gigi

Nah ini salah satu lagu wajib nih saat lebaran, lagu yang agak nge-rock ini paling mudah diingat dan mengingatkan kita juga nih untuk mensucikan hati dan saling memaafkan.

4. Idul Fitri - Gita Gutawa

Dengan suara tingginya, mendengar lagu “Idul Fitri” lengkap dengan orkestranya membuat kita merinding juga, apalagi musiknya juga ceria. “Minal Aidzin Wal Faidzin... maafkan lahir dan latin...Selamat para pemimpin... rakyatnya makmur terjamin…”

5. Dengan Menyebut Nama Allah - Nagita Slavina

Tahu dong kalau Nagita Slavina juga bisa nyanyi? Nah di Lebaran nanti bisa juga nih masukin lagu “Dengan Menyebut Nama Allah” versi Nagita Slavina di playlist-mu.

6. Lebaran Sebentar Lagi - Gigi

Nah ini salah satu lagu wajib nih saat lebaran, lagu yang agak nge-rock ini paling mudah diingat dan mengingatkan kita juga nih untuk mensucikan hati dan saling memaafkan.

7. Ya Robbana - (Alm) Ustadz Jefri

Siapa yang tak bergetar ketika mendengar lirik “Ya Robbana” yang dinyanyikan (Alm) Ustadz Jefri? Bisa dibilang lirik lagunya sangat mendalam lho, “Ya Robbana, Robbana, Robbana. Ya Tuhan kami yang menguasai hati, kami telah lupa senantiasa bersalah, hanya padaMu hati ingin kembali, kami telah sesat kami telah aniaya.”

8. Ya Maulana - Sabyan

Duh kalau yang satu ini nggak perlu diragukan lagi deh, pasti lagu “Ya Maulana” selalu ada di playlist kamu kan walau bukan lagi bulan Ramadan? Jangan lupa mainkan deh lagu ini saat lebaran.

Kedelapan lagu Lebaran Idul Fitri di atas bisa meningkatkan suasana Lebaran makin terasa dan ceria lho.

  • Share Artikel

TOPIC

trending

Trending

This week's horoscope

horoscopes

... read more

See more horoscopes here

























© 2024 Popbela.com by IDN | All Rights Reserved

Follow Us :

© 2024 Popbela.com by IDN | All Rights Reserved