5 Hal Penting yang Harus Diketahui Sebelum Menonton Debat Clinton & Trump Nanti Malam

Ternyata moderator debat dari tim Republican!

5 Hal Penting yang Harus Diketahui Sebelum Menonton Debat Clinton & Trump Nanti Malam

Setelah melewati masa kampanye yang cukup pelik, Hillary Clinton dan Donald Trump akhirnya akan bertatap muka pada malam ini (26/9) di acara debat kandidat calon Presiden. Kebayang kan Bela, bagaimana serunya ketika Clinton bertemu dengan Trump? Hmm.. menurut Popbela, acara debat yang akan ditayangkan secara langsung pukul 9 PM di CNN, Fox News, ABC, dan Facebook streaming akan berlangsung seru! Pasalnya kedua calon kandidat Presiden USA ini selalu memiliki perbedaan pendapat dan misi yang sangat bertolak belakang. Apalagi, Trump kerap melakukan black campaign dan cukup sering mengeluarkan pernyataan yang kontroversial. 

Lalu apa sih yang akan mereka bicarakan? Jika Bela penasaran untuk menonton debat keduanya, Bela harus tahu kalau nanti isu yang akan dibahas adalah mengenai bagaimana keduanya menjelaskan misi mereka untuk Amerika berdasarkan tiga topik yang telah ditentukan, yakni pengendalian,  kemakmuran, hingga keamanan negara. So, Bela harus tahu lima hal mengenai debat presiden yang akan berlangsung di Universitas Hofstra, Hempstead, New York ini :


 
1. Moderator yang akan melemparkan pertanyaan tajam kepada Clinton dalam debat ini adalah mantan wartawan NBC News, Lester Holt. Clinton dibatasi hanya dua menit untuk menjawab pertanyaan sebelum Trump memberi tanggapan atas jawaban Clinton, begitu sebaliknya Trump. "Holt tidak akan membiarkan perdebatan ini menjadi singkat," ucap salah satu tim NBC kepada CNN.

bustlecom-893e99187ac29d8d66e9c0c2196cbfb8.jpgwww.bustle.com

2. Holt, jurnalis berkulit hitam pertama yang menjadi moderator debat presiden sejak 1992. Sebelumnya, Trump baru-baru ini mengatakan bahwa Holt masuk dalam tim Demokrat, padahal Holt telah terdaftar sebagai anggota partai Republican. Well, banyak juga kan anggota partai Republican memiliki pendapat yang bertentangan dengan Trump? hmm tampaknya akan semakin seru ya, akan berimbang atau tidak ya

wsjcom-3e116840f79f1b1e07f008d174cc5c99.jpgwww.wsj.com

3. Trump dan Clinton memiliki persiapan yang berbeda-beda. Menurut The New York Times, Clinton selalu memiliki persiapan analisa yang tajam mengenai isu sosial dan politik. Sedangkan Trump, mengklaim akan memotong tanggapan Clinton secara tak terduga.

untitled-2-f16cbc7aa410c5a6b009aa7686739ca4.jpg

4. Trump pernah adu argumen di Twitter dengan Mark Cuban mengenai acara debat presiden. Cuban mengatakan ia akan hadir pada debat malam ini dan duduk di bagian paling depan. Lalu Trump membalas Tweetnya dengan kasar, memanggil Cuban dengan sebutan "dopey" (pemabuk).

inccom2-0907745dab55484e4b9ed2ac1cdb24c9.jpgwww.incom.com

5. Tim dari Trump membantah akan mengundang  Gennifer Flowers yang pernah dirumorkan memiliki skandal dengan Bill Clinton. Manager Kampanye Republican mengatakan kepada CNN bahwa mereka tidak secara resmi mengundang model dan aktris tersebut. "Kami juga nggak mengharapkan dia akan menjadi tamu dalam kampanye, Trump hanya sekedar meledek Clinton yang ikut mengundang Mark Cuban sebagai tamu dalam kampanye Demokrat," ujar Mike Pence,Vice Presidential Trump's, kepada Fox News.

bussines-insider-5bcb1a18d87444cd809ecb64860eaea7.jpgwww.bussines-insider.com

 

  • Share Artikel

TOPIC

trending

Trending

This week's horoscope

horoscopes

... read more

See more horoscopes here

























© 2024 Popbela.com by IDN | All Rights Reserved

Follow Us :

© 2024 Popbela.com by IDN | All Rights Reserved