Post credit Gyeongseong Creature musim pertama, meninggalkan begitu banyak tanda tanya. Bukan hanya sosok Ho Jae yang sangat mirip dengan Jang Tae-sang (Park Seo-joon) yang berada di masa depan dengan bekas luka operasi di leher belakangnya, namun juga rasa penasaran nasib bayi Akiko, serta apakah Yoon Chae-ok (Han So-hee) betulan hidup kembali. Sebuah finale yang membuat para kreator konten TikTok khusus drama Korea, sibuk berteori akan kisah lanjutan drama karya Chung Dong-yoon dengan penulis Kang Eun-kyung tersebut.
So, yes! Netflix telah resmi mengumumkan bahwa Gyeongseong Creature akan kembali untuk musim keduanya, dengan narasi yang berkembang dari masa penuh pergolakan di tahun 1945, ke era modern Seoul tahun 2024. Tentu saja kehadiran monster yang lahir dari ketamakan manusia, menjadi latar cerita yang akan mempertemukan jalinan takdir Jang Tae-sang dan Yoon Chae-ok.
Sutradara Chung Dong-yoon berbagi mengenai visinya bagi kelanjutan kisah ini melalui rilis yang Popbela terima, “Musim 2 menghadirkan cerita dengan daya tarik yang sama sekali berbeda. Perubahan dalam ruang dan waktu akan memberikan marka yang jelas dan menawarkan semesta yang semakin luas,” katanya.
Musim pertama Gyeongseong Creature menerima ulasan beragam, baik yang menyukainya maupun yang melontarkan kritik. Namun serial ini mendapat pujian dari berbagai media internasional, seperti CNN yang mengulas "[serial ini] layak sukses besar," sementara majalah TIME magazine menyatakan, “serial ini juga berkisah tentang dunia kita saat ini.”
Hanya tiga hari sejak mulai ditayangkan, musim pertama Gyeongseong Creature sukses duduk dalam daftar Global Top 10 (Non-English) Netflix hingga kemudian bertengger di peringkat tiga dan juga masuk dalam daftar Top 10 di 69 negara, termasuk Brasil, Jepang, Singapura, Prancis, dan Australia.
Belum ada tanggal dan bulan pasti, kapan musim kedua Gyeongseong Creature akan tayang di tahun ini. Namun untuk menambah bumbu keseruan, apakah kamu juga punya teori mengenai post credit Gyeongseong Creature dan apa yang akan terjadi di musim kedua?