5 Manfaat Urus Dokumen Penting Sendiri Tanpa Pakai Calo

Nggak seribet yang kamu pikir kok!

5 Manfaat Urus Dokumen Penting Sendiri Tanpa Pakai Calo

Sebagai warga negara yang baik, dokumen sebagai identitas diri wajib kita miliki. Seperti KTP, paspor, SIM dan lainnya. Bukan hanya itu, surat dan dokumen lain seperti pendaftaran pernikahan, mengurus surat tilang dan membuat surat keterangan berkelakuan baik juga suatu saat pasti kita butuhkan. Untuk mendapatkan surat tersebut, kita harus melewati proses birokrasi yang sudah ditentukan.

Karena proses birokrasi yang panjang dan memakan waktu yang cukup lama itulah, nggak sedikit orang yang memanfaatkan calo untuk mengurus dokumen tersebut. Padahal, kalau kita mau mengikuti aturan yang berlaku, untuk mengurus birokrasi seperti SIM, surat tilang, atau pendaftaran pernikahan nggak serumit yang kita pikirkan. Kalau kita terbiasa mengurus birokrasi sendiri ada lima manfaat yang akan kita rasakan. Apa saja?

1-f4774233d39b27691223a203c1bc99c4.jpgUnsplash.com

Karena mengurus semuanya sendiri, mau nggak mau kita akan mencari informasi bagaimana mengurus dokumen dan surat penting sesuai birokrasinya. Mulai dari pendaftaran, syarat yang dibutuhkan, loket di instansi mana saja yang dituju, hingga biaya yang dikeluarkan. Dengan begini, kita jadi tahu prosedur dan menambah informasi tentang birokrasi yang berlaku di instansi setempat kan?

2-2e49a59328ea2731483c36dc20b56539.jpgUnsplash.com

Meminta bantuan calo untuk mengurus dokumen penting, artinya kita siap mengeluarkan uang tambahan untuk membayar jasa si calo tersebut. Bukan nggak mungkin lho calo ini menaikkan biaya pengurusan di luar uang tip yang akan kita berikan. Daripada mengeluarkan uang lebih untuk itu, ada baiknya kita meluangkan waktu untuk mengurus sendiri keperluan yang kita butuhkan.

3-3839a68cd2dbf58a0a9d10f770c6f274.jpgUnsplash.com

Manfaat lainnya kalau kita mengurus birokrasi sendiri adalah memperluas relasi. Sembari menunggu, kita bisa berkenalan dan mengobrol dengan orang lain yang juga sedang menunggu antrian. Atau kita bisa berkenalan dengan pengurus birokrasinya secara langsung. Kalau sudah kenal, siapa tahu untuk urusan birokrasi selanjutnya akan lebih dipermudah.

4-4497d087e66d9137c57165b993dd0e22.jpgUnsplash.com

Mengurus birokrasi sendiri membuat kita tahu bagaimana persyaratan dan tahapan yang dibutuhkan. Hal ini berguna untuk menghindari diri kita dari penipuan pihak lain yang nggak bertanggung jawab. Bisa saja kan ada orang yang memanfaatkan ketidaktahuan kita untuk mengambil keuntungan?

5-ab69e7deb9f92a28df806c734e6631ab.jpgUnsplash.com

Terakhir, manfaat lain mengurus birokrasi sendiri adalah membuat kita peka dengan isu permasalahan yang sedang terjadi di sekitar kita. Banyak bertemu orang baru dan bersentuhan langsung dengan pihak pembuat kebijakan membuat kita lebih peka terhadap masalah yang sedang banyak diperbincangkan dan menambah pengalaman bagi diri sendiri juga.

Bagaimana Bela, siap mengurus surat dan dokumen penting sendiri?

  • Share Artikel

TOPIC

trending

Trending

This week's horoscope

horoscopes

... read more

See more horoscopes here

























© 2024 Popbela.com by IDN | All Rights Reserved

Follow Us :

© 2024 Popbela.com by IDN | All Rights Reserved