Memasuki bulan November 2020, pandemi COVID-19 masih melanda dunia. Bahkan di delapan negara di Eropa, yakni Prancis, Jerman, Italia, Belanda, Ceko, Irlandia, Inggris dan Austria, memutuskan untuk lockdown kembali mulai awal November 2020 lalu karena banyak ditemukan kasus baru.
Menjaga diri agar tidak tertular virus COVID-19 ini, selalu berada di rumah menjadi cara terbaik. Mengurangi keluar rumah, menghindari kerumunan dan selalu menjaga kesehatan bisa mencegahmu dari penularan virus.
Selama berada di rumah, banyak kegiatan yang bisa kita lakukan, kok. Memanfaatkan kecanggihan internet dan serba virtual, dijamin kamu nggak akan merasa bosan meski menghabiskan waktu di rumah. Berikut lima kegiatan yang bisa kamu lakukan di rumah.
1. Menghasilkan uang
Tak sedikit yang terdampak COVID-19 dari segi finansial. Beberapa perusahaan bahkan menutup kantor mereka akibat pandemi ini. Namun, memanfaatkan media sosial dan e-commerce yang bisa kamu akses secara gratis, kamu bisa menghasikan uang di rumah. Mulai dari membuka toko online, menjadi reseller, hingga membuat vlog atau review yang bisa kamu unggah di channel YouTube pribadimu.
2. Berkebun
Berkebun menjadi salah satu kegiatan yang booming selama masa pandemi. Merawat tanaman ternyata bisa mengurangi stres yang kamu rasakan. Tak perlu halaman yang luas, kamu bisa berkebun dengan menanam tanaman hias di dalam pot. Belum memiliki tanaman dan potnya? Tenang saja, kamu bisa membelinya secara online yang langsung diantar ke rumahmu. Praktis tanpa harus keluar rumah, kan?
3. Menonton film dan serial drama
Bioskop memang sudah diperbolehkan buka beberapa hari belakangan ini. Namun, sebagian dari kita masih ragu untuk datang ke bioskop karena berbagai alasan. Tapi, tenang saja Bela, kamu tetap bisa terhibur dengan berbagai film dan serial seru di rumah, kok. Saat ini, banyak aplikasi streaming video on demand yang bisa kamu manfaatkan sebagai hiburan pelepas penat. Pilihannya juga banyak, mulai dari Netflix, iflix, Viu, iQIYI, Video, GoPlay, hingga Disney+ Hotstar. Kamu bisa berlangganan layanan tersebut sesuai dengan budget yang kamu miliki.
4. Olahraga
Siapa bilang olahraga nggak bisa dilakukan secara virtual? Saat ini, banyak kok, kelas olahraga yang diselenggarakan secara online bersama dengan trainer profesional. Mulai dari yoga, hingga zumba, bisa kamu pilih sesuai dengan minatmu. Jika kamu tidak ingin ikut kelas, kamu bisa olahraga dengan mengikuti panduan via YouTube.
5. Belanja kebutuhan sehari-hari
Tak perlu lagi keluar rumah jika tidak mendesak, kamu tetap bisa berbelanja secara online melalui beragam aplikasi e-commerce hanya melalui ponsel. Mulai dari makanan, pakaian, skincare, hingga tanaman bisa kamu beli secara online.
Untuk transaksi, kamu nggak perlu khawatir karena tetap bisa dilakukan secara virtual melalui internet banking atau mobile banking. Menjawab kebutuhan nasabah akan tingginya transaksi digital, Permata Bank baru saja meluncurkan aplikasi PermataNet pada 27 Oktober 2020 lalu.
Dalam masa new normal yang cukup tantangan ini, PermataBank banyak terinspirasi dan termotivasi menyaksikan bagaimana masyarakat dimana pun mereka berada melakukan adaptasi yang baik dalam menjalankan hidup mereka. Mulai dari work from home, belajar dari rumah, belanja dari rumah, berjualan dari rumah, hingga bertransaksi perbankan dari rumah. Salah satu dampak positif yang ditimbulkan oleh pandemi ini adalah dampaknya terhadap penggunaan layanan digital yang mengalami percepatan yang luar biasa.
Peluncuran PermataNet juga sejalan dengan peningkatan jumlah transaksi digital PermataBank selama tahun 2020 dan telah menjadi pilihan utama nasabah dalam beradaptasi dengan masa new normal. Terbukti dengan peningkatan volume transaksi mobile banking sebesar 69% dan API (application programming interface) sebesar 400% di tahun 2020 yang lebih tinggi dibandingkan volume transaksi sepanjang 2019.
PermataNet menawarkan kemampuan digital banking yang baru seperti account holding, portfolio view, insights, services, personalisasi, membuka rekening, mendapatkan pinjaman, membeli dan menjual reksa dana, obligasi, SBN retail, mendapatkan pinjaman kredit, transfer, membayar tagihan, top-up, mengirim hadiah digital, uang tunai, favorit, mutasi 12 bulan, e-statement, dan lebih dari 200 fitur lainnya. PermataNet juga akan melayani berbagai layanan perbankan konvensional maupun syariah.
“Peluncuran PermataNet hari ini adalah sejalan dengan digital architecture roadmap dalam upaya kami untuk selalu mendengar nasabah dan memperbaiki layanan. Kami secara konsisten akan terus melakukan investasi di digital initiatives membangun solusi yang tepat dengan teknologi digital terkini untuk membantu nasabah dalam melakukan aktivitas perbankan. Harapan kami nasabah dan masyarakat dapat menikmati kemudahan layanan internet banking PermataNet dalam melakukan kebutuhan transaksi di era new normal ini,” tutup Abdy Salimin, Direktur Teknologi dan Operasi PermataBank.
Bagaimana, Bela? Ternyata meskipun di rumah, kita tetap bisa produktif dan banyak melakukan kegiatan bukan? Lebih baik tetap di rumah dulu jika tak ada kebutuhan mendesak, ya.