Saat berkunjung ke Korea Utara, kita memang bisa menikmati pemandangan yang berbeda. Udara yang bersih karena minimnya kendaraan bermotor di sini membuat siapa merasa segar. Namun, jika kamu memang berminat berkunjung ke Korea Utara, siap-siap ya. Sebab banyak sekali peraturan yang harus kamu patuhi kalau kamu nggak mau dicekal.
Seperti fotografer berikut ini. Eric Lafforgue sempat dicekal karena mengambil foto objek dan lokasi terlarang saat ia berkunjung ke Korea Utara. Meski beberapa foto dihapus karena pihak berwajib memintanya demikian, namun ia berhasil 'menyelamatkan' beberapa hasil jepretannya.
Bagaimana foto yang membuat Eric Lafforgue dicekal? Simak berikut ini.
1. Pada tahun 2015, Korea Utara kekurangan laki-laki usia dewasa untuk masuk ke dalam militer. Sejak saat itu, semua perempuan yang sudah berusia 17 tahun wajib mendaftar ke militer untuk mengikuti pelayanan wajib militer dengan waktu yang cukup panjang
2. Turis hanya diperbolehkan memfoto terowongan ini jika mereka berada di stasiun bawah tanah. Mereka tak boleh memfoto peron stasiun karena banyak yang percaya bahwa di balik peron-peron tersebut terdapat gudang penyimpanan bom milik militer Korea Utara
3. Mengambil gambar rumah susun untuk pegawai negeri Korea Utara ini juga sangat terlarang. Pemerintah setempat tak ingin kemiskinan di sana terekspos. Saking miskinnya, tak ada satu pun dari unit di rumah susun di sana yang menggunakan gorden pada jendela mereka karena harganya yang sangat mahal
4. Beginilah kondisi penjual makanan kaki lima. Sangat sederhana dan menjual makanan yang sedikit
5. Di Korea Utara masyarakat biasa tidak diperkenankan memiliki kendaraan pribadi. Mereka memanfaatkan transportasi umum untuk mobilitas meski keadaannya yang cukup memprihatinkan
6. Ketika ada turis yang datang, dokter di Korea Utara akan berpura-pura memeriksa pasien. Seperti di foto ini, seorang pasien sedang memeriksa kemampuan penglihatannya dengan menutup satu matanya dengan sendok. Tapi, mata lainnya juga tertutup. Bagaimana dokter memeriksanya ya?
7. Foto ini juga sangat dilarang karena memperlihatkan dengan jelas bagaimana kemiskinan sangat terpampang nyata di Korea Utara
8. Lokasi ini sangat dijaga ketat dan bahkan dipasang kawat listrik. Alasannya jelas, Kim Jong Un tak ingin ada yang melarikan diri dari Korea Utara. Tapi di beberapa lokasi banyak juga yang bisa melarikan diri
9. Sejak dulu, warga Korea Utara memang sudah ditakut-takuti dengan kehadiran orang asing dan bahkan turis. Warga lokal di sana enggan difoto dan foto ini menjadi foto terlarang karena memperlihatkan dengan jelas wajah lelah sekaligus tidak bahagia
10. Foto ini sebenarnya biasa saja bukan? Tapi menunjukan perasaan sayang dan perhatian seperti ini sangat terlarang di Korea Utara. Jika ketahuan, mereka yang melakukannya bisa dijatuhi hukuman
Melihat beragam peraturan ini, apakah kamu masih ingin berkunjung ke sana?