'Everlasting Harmony' Melly Goeslaw, Dobrak Batas Musik Konvensional

Kolaborasi dengan musisi lintas generasi

'Everlasting Harmony' Melly Goeslaw, Dobrak Batas Musik Konvensional

Setelah sukses besar dengan konser "The Great Journey of Noah" di lima kota besar Indonesia, ALOKA kembali menghadirkan proyek terbaru yang tak kalah spektakuler: "The
Greatest Melly Goeslaw - Everlasting Harmony". Konser ini akan digelar pada 29 September 2024 di Beach City International Stadium, Ancol, Jakarta.

Konser ini akan membawa penonton dalam perjalanan nostalgia dengan lebih dari 30 lagu hits legendaris dari era 90-an, karya-karya yang telah menemani kita selama beberapa dekade. Bukan hanya para penggemar setia yang akan dimanjakan, namun juga generasi baru akan menikmati harmoni musik yang tak lekang oleh waktu.

Deretan musisi di panggung "The Greatest Melly Goeslaw - Everlasting Harmony"

Melly Goeslaw, The Queen of Soundtrack, tidak akan tampil sendiri. Ia akan berkolaborasi dengan sederet musisi papan atas tanah air seperti Rossa, Ariel Noah, Ello, Mahalini, Putri Ariani, Dinda Ghania, dan Alex Teh. Kolaborasi ini siap menghadirkan pertunjukan musik yang epik, disertai dengan visual dan kejutan-kejutan yang telah dipersiapkan khusus untuk konser ini.

Menurut Budi Mulianto, Founder ALOKA, "Kami sangat senang dapat mempersembahkan konser ini untuk para penggemar Melly Goeslaw dan penikmat konser musik Tanah Air. Ini akan menjadi pengalaman musik yang luar biasa, membawa kenangan indah serta harmonisasi yang memukau."

Sang Ratu Soundtrack selama tiga dekade

  • Share Artikel

TOPIC

trending

Trending

This week's horoscope

horoscopes

... read more

See more horoscopes here

























© 2024 Popbela.com by IDN | All Rights Reserved

Follow Us :

© 2024 Popbela.com by IDN | All Rights Reserved