Cucu Raja Kapal Indonesia, Ini Fakta Suami Lulu Tobing

Bukan orang sembarangan!

Cucu Raja Kapal Indonesia, Ini Fakta Suami Lulu Tobing

Akhir minggu lalu berita pernikahan Lulu Tobing dan Bani M. Mulia menghiasi media sosial. Lulu menikah kembali setelah perceraiannya dengan Danny Bimo Hendro Rukman pada tahun 2016 lalu. Kini setelah menemukan kembali tambatan hatinya, banyak warganet penasaran siapa pria yang berhasil menaklukan hati Lulu.

Cucu Raja Kapal Indonesia, Ini Fakta Suami Lulu Tobing

Ternyata pria yang menikahi Lulu, bukan orang sembarangan, Bela. Bani M. Mulia merupakan cucu raja kapal Indonesia, lho! Penasaran dengan fakta Bani M. Mulia, suami dari Lulu Tobing? Simak penjelasannya berikut ini ya.

1. Bani saat ini menjabat sebagai Managing Director PT Samudera Indonesia, Tbk, perusahaan yang bergerak di bidang perkapalan Indonesia

2. Bidang perkapalan bukan hal baru bagi Bani, sebab Bani merupakan anak dari Chandraleika Mulia. Chandraleika Mulia sendiri adalah putri ketiga dari Soedarpo Sastrosatomo, pendiri perusahaan PT Samudera Indonesia, Tbk

3. Menjadi managing director tentu sebuah tanggung jawab besar bagi Bani. Sebab, ia membawahi 10 anak perusahaan dan memegang 60 jabatan sekaligus. Wow!

4. Kalau kamu pikir meneruskan perusahaan keluarga adalah hal yang mudah, hal ini nggak berlaku bagi Bani. Karena sebelum memegang jabatannya saat ini, Bani harus memulainya dari bawah dan bekerja sebagai staf biasa di perusahaan milik keluarganya tersebut. Meski keluarga, nggak ada keistimewaan apapun ya

5. Dari segi pendidikan, Bani merupakan alumni Universitas Indonesia jurusan ekonomi di tahun 1998. Setelah lulus dari UI, ia melanjutkan pendidikannya di jurusan keuangan Deakin University, Australia

Ternyata suami dari Lulu Tobing ini bukan orang sembarangan ya. Latar belakang keluarga dan pekerjaannya menandakan kalau ia adalah salah satu sosok penting di bidang perkapalan Indonesia.

  • Share Artikel

TOPIC

trending

Trending

This week's horoscope

horoscopes

... read more

See more horoscopes here

























© 2024 Popbela.com by IDN | All Rights Reserved

Follow Us :

© 2024 Popbela.com by IDN | All Rights Reserved