Sabtu, 9 April 2022 kemarin, Brooklyn Beckham telah melangsungkan pernikahannya dengan Nicola Peltz di Palm Beach, Florida. Pernikahan mewah ini dilangsungkan dengan beberapa prosesi. Mulai dari penyambutan tamu di hari Jumat, 8 April 2022, hingga upacara pernikahan tradisional Yahudi.
Keinginan Brooklyn untuk menikah muda memang sudah diungkapkannya sejak lama. Ia pun mempersiapkan diri untuk itu. Termasuk, membeli rumah yang kelak akan ditempatinya berdua bersama Nicola.
Pada Juni 2021 lalu, Brooklyn diketahui telah membeli sebuah mansion di Beverly Hills, California dengan harga mencapai US$10,5 juta atau setara dengan Rp150 miliar. Rumah tiga lantai tersebut begitu eksklusif dan mewah. Penasaran dengan isinya? Simak potretnya berikut ini.
1. Foto udara rumah Brooklyn Beckham
Seperti inilah tampilan rumah Brooklyn Beckham yang baru saja ia beli pada Juni 2022 lalu di Beverly Hills. Rumah yang didominasi putih pada temboknya tersebut dikelilingi oleh pepohonan yang menjaga privasi sang pemiliknya.
2. Tampak atas rumah Brooklyn
Jika dilihat dari atas, begini tampilan rumah anak sulung dari pasangan David dan Victoria Beckham tersebut. Terdapat labirin di salah satu sisinya. Labirin tersebut merupakan taman minimalis yang terbuat dari bebatuan.
3. Bagian belakang rumah yang didominasi dengan kaca
Kalau ini adalah bagian belakang rumah. Terdapat banyak kursi untuk bersantai, termasuk di bagian halaman, teras belakang, balkon lantai dua, dan rooftop. Terdapat pula kolam renang yang masih berkonsep minimalis-putih.
4. Ruang tamu berkonsep open space yang luas dan homey
Masuk ke dalam rumah, satu hal yang membuat hunian ini menjadi begitu unik adalah lokasi ruang tamunya yang berada di lantai dua. Berkonsep open space, ruangan di lantai ini tidak memiliki sekat. Ruangan satu dengan lainnya hanya dibatasi dengan karpet dan sofa set.
5. Ruang tamu sekaligus ruang televisi dengan perapian yang unik
Sedikit bergeser, masih di ruang tamu, ternyata ruangan ini juga dimanfaatkan sebagai ruang menonton televisi. Di bawah bagian televisi yang menempel pada dinding abu-abu itu, terdapat perapian berbentuk memanjang yang cukup menarik perhatian meski ruangan tersebut minim dekorasi.
6. Dapur bersih dengan rak kaca khusus koleksi wine
Masih di lantai dua, terdapat ruang makan yang bersebelahan langsung dengan dapur bersih. Ini akan menjadi ruang favorit mereka berdua, karena keduanya memang suka memasak.
Meski tidak terdapat banyak perabotan di sini, lampu gantung berwarna putih-perak yang berpendar. Selain itu, terdapat pula rak kaca khusus untuk koleksi botol wine dan anggur.
7. Kamar utama yang begitu luas, lengkap dengan balkon dan walk-in closet
Masih bertema putih, berikut ini kamar utama di rumah milik Brooklyn. Kamar ini terkesan begitu nyaman dan homey karena dilengkapi dengan lantai kayu, serta karpet bulu yang lembut.
8. Balkon di kamar utama yang luas
Tepat di depan tempat tidur, terdapat balkon yang cukup luas. Bahkan muat untuk meletakan dua unit sofa dengan tiga dudukan. Balkon ini bisa dimanfaatkan sebagai tempat bersantai sambil menikmati matahari terbenam.
9. Masih di kamar tidur utama, terdapat ruang menonton televisi sekaligus ruang kerja
Kamar tidur utama Brooklyn memang begitu besar. Sampai-sampai di dalamnya terdapat pula ruang menonton televisi dengan salah satu sudut yang dimanfaatkan sebagai ruang kerja. Ruang televisi ini mengadopsi desain ruang televisi di bagian bawah. Yakni, terdapat perapian berbentuk memanjang yang built in pada tembok yang dihiasi dengan aksen berbatu.
10. Walk-in closet yang luas dengan dominasi material kayu
Melihat walk-in closet ini begitu luas, cocok untuk menyimpan koleksi baju milik Brooklyn dan Nicola. Ruangan ini didominasi dengan material kayu yang menghadirkan nuansa hangat dan kaca yang besar. Saat memilih baju, bisa betah berlama-lama, nih.
11. Kamar mandi dengan dua bathtub
Satu hal lagi yang menjadi istimewa dari kamar utama ini adalah kamar mandi yang begitu luas dengan dua bathtub. Yakni, bathtub yang berada di indoor dan bathtub semi outdoor dengan pemandangan yang langsung menghadap ke kebun yang memiliki banyak pohon nan asri.
12. Rooftop dengan taman meditasi yang bisa digunakan untuk olahraga
Mengintip ke lantai paling atas, alias roof top terdapat taman meditasi yang sangat luas. Taman ini dilengkapi dengan taman labirin yang unik, serta beberapa set sofa untuk bersantai. Penghuni rumah bisa melakukan meditasi dan yoga di sini.
13. Mini bioskop yang nyaman
Sepertinya mini bioskop menjadi ruangan yang wajib ada di rumah para selebriti Hollywood. Termasuk di rumah Brooklyn. Terdapat satu ruangan bertema modern dan dinding kedap suara, yang dimanfaatkan sebagai ruang menonton film.
14. Ruang olahraga melengkapi rumah mewah ini
Tepat di samping mini bioskop terdapat ruang olahraga. Memang, sih, penghuni rumah bisa melakukan yoga atau meditasi di rooftop. Tapi, jika sedang hujan dan enggan keluar rumah, mereka bisa melakukannya di ruangan ini.
15. Ruang relaksasi yang dihiasi marmer dan batu
Lelah setelah bekerja seharian, paling nikmat jika menghabiskan waktu dengan relaksasi. Rumah Brooklyn dilengkapi pula dengan ruang relaksasi yang dihiasi dengan lantai marmer, bathtub, serta dinding yang dilapisi material batu putih.
16. Halaman belakang yang luas
Halaman belakang yang luas ini bisa dimanfaatkan untuk bersantai sambil menikmati matahari atau pun menjamu tamu dalam pesta kebun yang privat. Di salah satu sudutnya, halaman belakang ini sudah dilengkapi pula dengan pemanggang yang bisa digunakan untuk membuat barbecue.
17. Infinity pool yang cantik
Terakhir, di halaman belakang, terdapat pula infinity pool yang cantik. Kala malam, kolam renang ini memancarkan sinar dari lampu. Jika siang hari, kamu bisa berenang sambil menikmati pemandangan dan matahari terbenam.
Itulah tadi potret rumah Brooklyn yang akan ditempati bersama dengan sang istri, Nicola Peltz. Super mewah dengan fasilitas yang lengkap, ya!