9 Maret Jadi Hari Musik Nasional, Ini Sejarahnya!

Dilatarbelakangi W.R Soepratman hingga disahkan SBY

9 Maret Jadi Hari Musik Nasional, Ini Sejarahnya!

Setiap 9 Maret, Indonesia memperingati Hari Musik Nasional. Bertepatan dengan itu, kita juga memperingati hari ulang tahun salah satu pahlawan nasional yang berjasa dalam membuat lagu kebangsaan Indonesia, ia adalah Wage Rudolf Soepratman atau disingkat W.R. Supratman.

Peringatan ini, kali pertama dilakukan pada 9 Maret 2013 melalui Keputusan Presiden (Keppres) Nomor 10 Tahun 2013 tentang Hari Musik Nasional. Penetapan Hari Musik Nasional ditujukan untuk mengupayakan peningkatan apresiasi terhadap musik Indonesia.

Namun, bagaimana latar belakang dan sejarah terciptanya Hari Musik Nasional ini? Simak penjelasannya berikut ini!

Disusun sejak tahun 2003

9 Maret Jadi Hari Musik Nasional, Ini Sejarahnya!

Penetapan Hari Musik Nasional sudah digaungkan dari tahun 2003 di era kepemimpinan presiden Megawati Soekarno Putri. Usulan tersebut diajukan oleh organisasi Persatuan Artis Pencipta Lagu dan Penata Musik Rekaman Indonesia (PAPPRI). Organisasi PAPPRI sendiri berdiri pada 18 Juni 1986. Mereka mengusulkan penetapan Hari Musik Nasional pada kongres ketiga tahun 1998 dan kongres keempat tahun 2002.

Di tahun 2003, situs resmi Persatuan Artis, Penyanyi, Pencipta Lagu, dan Penata Musik Rekaman Indonesia (PAPPRI) dirilis oleh presiden Megawati di Istana Negara, Jakarta Pusat, 10 Maret 2003. Setelah proses panjang, akhirnya rancangan penetapan tersebut pun terlaksana satu dasawarsa kemudian, dengan lahirnya Keppres Nomor 10 Tahun 2013 di era kepemimpinan presiden Susilo Bambang Yudhoyono.

Dilatarbelakangi oleh W.R Soepratman dan polemiknya

Penetapan Hari Musik Nasional dilatarbelakangi oleh W.R Soepratman yang menjadi inspirasi bagi dunia musik Indonesia. W.R. Soepratman dikenang sebagai salah satu Pahlawan Nasional yang berjasa menciptakan lagu kebangsaan Indonesia Raya.

Penetapan Hari Musik Nasional pada tanggal 9 Maret diambil dari hari ulang tahun W.R. Soepratman. Namun hal tersebut menjadi polemik, beberapa sumber literasi mengatakan bahwa W.R. Soepratman bukan lahir pada 9 Maret melainkan 19 Maret 1903. Hal tersebut pun menjadi perdebatan di kalangan pemerintah maupun sejarawan.

Bermakna peningkatan apresiasi musik Indonesia

Menurut Keppres Nomor 10 Tahun 2013, musik merupakan ekspresi budaya universal yang merepresentasikan nilai luhur dan kemanusiaan yang memiliki peran strategis untuk memajukan pembangunan nasional.

Makna dan tujuan penetapan Hari Musik Nasional adalah untuk meningkatkan apresiasi masyarakat terhadap musik nasional, meningkatkan kepercayaan diri dan motivasi pegiat musik Indonesia, serta meningkatkan prestasi pada tingkat nasional, regional dan internasional.

Diharapkan dalam peringatan Hari Musik Nasional ini, masyarakat Indonesia akan lebih menyukai karya yang dihasilkan oleh musikus Indonesia serta instrumen dan warisan musik khas bangsa.

Konferensi musik pertama dan penghargaan NBMI

Lima tahun setelah ditetapkannya hari musik nasional, sejumlah musikus menggelar Konferensi Musik Indonesia (KAMI) di Kota Ambon, Maluku, pada 7 hingga 9 Maret 2018. Para pelaku dan pemerhati musik beserta pemerintah dan pengusaha membahas berbagai topik tentang industri musik tanah air mulai dari persoalan hingga solusinya. Momen tersebut juga menjadi perayaan dari hari musik nasional.

Tak hanya itu, dalam setiap peringatan Hari Musik Nasional, PAPPRI juga menganugerahkan penghargaan Nugraha Bhakti Musik Indonesia (NBMI) kepada insan musik atas karya dan dedikasinya. Penghargaan tersebut, diberikan kepada insan musik baik yang masih hidup maupun yang sudah meninggal.

Program Big Bang di peringatan hari musik nasional 2021

Peringatan Hari Musik Nasional tahun ini pun tak luput dari perhatian para musisi Indonesia. Ternyatakan bahwa tiga musisi yaitu Fadhil Indra, Iwang Noorsaid, dan Denny Djatnika beserta komunitas Silverian 86, menyiapkan program bertajuk “Big Bang Indonesia” untuk memperingati Hari Musik Nasional 2021.

“Big Bang Indonesia” merupakan kepanjangan dari "Bikin Gede Bangsa Indonesia". Program tersebut diharapkan mendorong musisi di Tanah Air, menghasilkan karya yang berasal dari kultur Indonesia.  Pertunjukkan Big Bang Indonesia untuk merayakan Hari Musik Nasional itu nantinya dapat disaksikan masyarakat di kanal YouTube BIGBANG INA, pada 9 Maret 2021.

Program tersebut juga mendapat dukungan serta apresiasi dari Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenkraf). Sandiaga Uno sebagai menteri Kemenkraf memberikan dukungannya pada program Big Bang Indonesia dan berharap program tersebut dapat menjadikan inspirasi bagi para musisi tanah air, untuk berkarya semakin kreatif dan berkebangsaan untuk Indonesia maju.

Itulah perjalanan sejarah penetapan Hari Musik Nasional yang kita peringati hari ini. Selamat Hari Musik Nasional, maju terus dunia musik Indonesia!

  • Share Artikel

TOPIC

trending

Trending

This week's horoscope

horoscopes

... read more

See more horoscopes here

























© 2024 Popbela.com by IDN | All Rights Reserved

Follow Us :

© 2024 Popbela.com by IDN | All Rights Reserved