Cara Menstabilkan Video di CapCut Supaya Nggak Goyang

Video lebih mulus

Cara Menstabilkan Video di CapCut Supaya Nggak Goyang

CapCut menjadi aplikasi editing video yang kini banyak digunakan. Kamu bukan hanya bisa menggabungkan beberapa video saja, tetapi juga bisa membuat video jadi lebih stabil dan tidak goyang. 

Dengan cara menstabilkan video di CapCut, video yang akan diunggah menjadi lebih bagus. Caranya pun sederhana dan mudah diikuti langkah-langkahnya. Simak selengkapnya berikut ini. 

Cara menstabilkan video di CapCut PC

Cara Menstabilkan Video di CapCut Supaya Nggak Goyang

Cara menstabilkan video di CapCut yang pertama bisa kamu praktikkan jika ingin mengedit di PC. Berikut adalah langkah yang bisa kamu ikuti.

  1. Download CapCut untuk Windows 11/10 di PC, kemudian selesaikan proses install-nya dan luncurkan program. 
  2. Setelah itu, masuk dengan akun Google, TikTok, atau Facebook milikmu. Jika sudah, klik tombol (+New Project) di bagian atas untuk masuk ke interface aplikasi.
  3. Setelah masuk, klik tombol (+Import) untuk membuka 'File Explorer' dan mencari video yang akan diedit. Pilih video yang ada di perangkatmu, kemudian klik 'Open' untuk mengimpornya ke CapCut dan seret ke Timeline. 
  4. Highlight klip yang ada di timeline, kemudian buka 'Pengaturan Dasar' di sudut kanan atas bawah tab Video. Gulir ke bawah kemudian centang opsi 'Stabilize' untuk mengaktifkan fitur stabilisasi video. 
  5. Klik simbol panah tarik-turun di sebelahnya untuk menyesuaikan level stabilitas yang kamu inginkan. Untuk hasil yang terbaik terutama untuk video yang tidak stabil, pilih opsi 'Most Stable'. 
  6. Terakhir, jangan lupa untuk melihat pratinjau videonya. Jika sudah sesuai, klik tombol 'Export' di pojok kanan atas dan konfigurasikan pengaturan untuk mengekspor video. 

Cara menstabilkan video di CapCut HP

Meski tak jauh berbeda, kamu bisa melihat lebih detail cara menstabilkan video di CapCut HP, baik Android maupun iOS dengan mengikuti langkah-langkah di bawah ini. 

  1. Buka aplikasi CapCut di HP, install di App Store atau Google Play jika belum mengunduhnya. 
  2. Klik tombol (+New Project) untuk mengedit video yang kamu inginkan dan mengimpor video yang goyang dari galeri. 
  3. Pilih klip video, kemudian gulir ke bawah bagian kanan dan pilih opsi 'Stabilize'. 
  4. Geser layar untuk memilih tingkat stabilitas dan pemangkasan video. Ada piilihan pemangkasan minimal sampai yang paling stabil. 
  5. Simpan pengaturan dan export video yang sudah distabilkan. 

Cara menstabilkan video di CapCut di atas bisa kamu terapkan supaya video yang akan diunggah jadi lebih bagus dan nggak goyang. Semoga membantu ya, Bela!

  • Share Artikel

TOPIC

trending

Trending

This week's horoscope

horoscopes

... read more

See more horoscopes here

‌
‌
‌
‌
‌
‌
‌
‌
‌
‌
‌
‌
‌
‌
‌
‌
‌
‌
‌
‌
‌
‌
‌
‌

© 2024 Popbela.com by IDN | All Rights Reserved

Follow Us :

© 2024 Popbela.com by IDN | All Rights Reserved