Arti Ang Ang Ang yang Lagi Viral di TikTok, Ternyata Lucu

Terdengar lucu

Arti Ang Ang Ang yang Lagi Viral di TikTok, Ternyata Lucu

Istilah viral di media sosial memang selalu ada yang baru. Terbaru, ada "ang ang ang" yang banyak digunakan sebagai sound  TikTok maupun ditemukan di jajaran kolom komentar. 

Kebanyakan, kata ini dipakai untuk membuat konten berisi aktivitas yang membuat tertawa. Sebenarnya, apa arti ang ang ang? Simak ulasannya berikut ini.

1. Arti ang ang ang

Arti Ang Ang Ang yang Lagi Viral di TikTok, Ternyata Lucu

Arti ang ang ang sebenarnya tidak ada dalam Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI). Namun, istilah ini muncul di media sosial sebagai ungkapan tawa, seperti halnya "wkwkwk" atau "hahaha" sebelumnya. Kata ini juga tergolong dalam onomatope atau tiruan bunyi. 

Biasanya, kata ang ang ang muncul sebagai latar video TikTok ataupun komentar dalam sebuah postingan. Namun, video atau postingan tersebut biasanya berisi sesuatu yang lucu. 

2. Pertama kali viral di TikTok

Banyaknya orang yang penasaran dengan arti ang ang ang ini bermula dari media sosial TikTok. Istilah ini dipopulerkan oleh akun @clapaucius dengan konten "POV punya teman ketawanya aneh".

Ia mengabadikan suara tawa temannya yang berbunyi "ang ang ang". Video itu kini sudah ditonton sampai 62,2 juta kali dan disukai oleh 5,2 juta orang

Dikarenakan suara itu bukan suara tawa pada umumnya, warganet pun merespons dengan tawa pula. Ang ang ang juga akhir-akhir ini banyak digunakan di kolom komentar untuk merespons konten yang lucu.  . 

3. Istirah viral selain ang ang ang

Selain ang ang ang, sebenarnya ada banyak istilah lainnya yang populer karena konten TikTok maupun media sosial lainnya. Berikut beberapa di antaranya:

  • Demure: Berperilaku sopan, kalem, dan tenang 
  • Mindful: Melakukan sesuatu dengan hati-hati
  • POV: Point of view atau sudut pandang 
  • Kalcer: Sekelompok orang dengan gaya atau kebiasaan khusus
  • Cegil: Cewek gila, merujuk pada perempuan yang bertindak agresif.

Arti ang ang ang yang merupakan suara tawa ternyata bermula dari bunyi ketawa yang aneh. Selain ang ang ang, istilah apa lagi yang bikin kamu penasaran, Bela? 

  • Share Artikel

TOPIC

trending

Trending

This week's horoscope

horoscopes

... read more

See more horoscopes here

























© 2024 Popbela.com by IDN | All Rights Reserved

Follow Us :

© 2024 Popbela.com by IDN | All Rights Reserved