Raksasa teknologi Apple pada pertengahan tahun lalu mengeluarkanah perangkat mixed reality yang berbentuk menyerupai kacamata ski. Penggunaannya bisa untuk berbagai hal, mulai dari menonton, bekerja, sampai dengan bermain game.
Dibandingkan dengan perangkat teknologi lainnya, Apple Vision Pro memang belum lazim digunakan. Sebab, perintah yang digunakan adalah dengan gerakan tubuh, mulai dari suara, sensor mata, dan juga gerakan tangan.
Kalau kamu penasaran dengan teknologi baru ini, baca ulasan tentang Apple Vision Pro berikut, ya!
1. Apa itu Apple Vision Pro?
Apple Vision Pro merupakan spatial computer yang menggabungkan antara konten digital dengan dunia fisik. Teknologi dalam perangkat ini menggunakan mixed reality yang memadukan antara virtual reality (VR) dan augmented reality (AR).
Saat menggunakannya, mereka tidak perlu menggunakan perangkat handphone maupun laptop. Cukup memakai perangkat mixed reality tersebut, maka Apple Vision Pro bisa menangkap perintah pengguna dengan gestur badan. Pengguna bisa mengakses berbagai aplikasi secara bersamaan di depan mata mereka langsung.
Sebelumnya, teknologi ini mungkin aneh dan hanya ditemui dalam film. Para pengguna akan tampak melakukan gerakan dan gestur yang mungkin terkesan aneh. Namun dengan kecanggihan teknologi, perangkat tersebut kini benar-benar ada.
2. Fitur Apple Vision Pro
Keunggulan dari Apple Vision Pro yang paling tampak adalah desainnya yang transparan. Penguna akan merasakan fitur EyeSight yang tampak dari kacamata transparan yang digunakannya.
Berbeda dengan perangkat virtual reality, wajah pengguna yang menggunakan perangkat canggih ini masih dapat terlihat oleh orang lain. Jadi, mereka masih bisa memandang dan bersosialisasi dengan lingkungan sekitarnya.
Selain itu, Apple Vision Pro juga menggunakan tiga elemen kamera dengan layar micro OLED 4K yang menampilkan sampai 23 juta piksel. Spesifikasi tersebut bisa memungkinkannya menampilkan resolusi gambar yang sangat jernih.
Bagian dalamnya menggunakan kamera illuminator LED. Sementara itu, luarnya menggunakan sensor kamera light detection and ranging. Hal itu memungkinkannya menangkap objek dengan baik meski dengan pencahayaan yang minim.
Para pengguna perangkat iOS juga akan dimudahkan karena perangkat Apple Vision Pro terintegrasi dengan ekosistem aplikasi Apple. Jadi, mereka bisa menggunakan aplikasi bawaan sambil tetap berinteraksi di dunia nyata.
Namun untuk aplikasi panggilan video, teknologi ini tidak disediakan layanan seperti panggilan video biasanya. Pengguna akan diwakili oleh avatar yang diciptakan melalui sensor dan algoritma di dalamnya.
Keunggulan lainnya yang paling tampak dari teknologi mixed reality Apple ini adalah kemampuannya mendukung pekerjaan yang berat. Hal itu memungkinkan pengguna memasang fitur magic keyboard dan trackpad transparan sebagai pendukung aktivitas bekerja.
3. Harga Apple Vision Pro
Dilansir laman official Apple, harga perangkat Apple Vision Pro berbeda sesuai dengan kapasitas penyimpanannya. Harganya dibanderol mulai dari $3499 atau sekitar Rp52,6 juta untuk kapasitas 256GB.
Dengan harga tersebut, pembeli akan mendapatkan Apple Vision Pro dengan light seal, light seal cushion, dan solo knit band. Selain itu, ada pula dual loop band, cover, baterai, polishing cloth, dan juga kabel 30W USB-C power adapter dan USB‑C charge.
4. Pendapat pengguna Apple Vision Pro
Menurut para pengguna yang sudah mencoba Apple Vision Pro, mereka menemukan mixed reality di dalamnya. Pengguna tidak akan merasa terlalu berat saat memakainya meski ada baterai yang terpasang di sampingnya.
Setelah perangkat aktif, pengguna akan melihat ruangan sekitar melalui kamera yang terpasang dalam Apple Vision Pro. Mereka hanya perlu menekan satu tombol di sisi kanan layar, lalu muncul ikon aplikasi yang familier untuk pengguna iPhone.
Namun, penting untuk mengontrol gerakan saat memakai perangkat canggih ini. Sebab saat melihat suatu aplikasi dan menjepit antara ibu jari dan telunjuk, maka aplikasi itu akan terbuka.
Pengguna juga bisa mengatur tampilan layar dalam Apple Vision Pro, seperti layar TV maupun pengaturan lainnya. Jangan khawatir saat memakainya, sebab pengguna masih bisa melihat seseorang berjalan di sekitarnya saat memakai perangkat ini.
Demikian penjelasan tentang Apple Vision Pro yang sangat canggih dan keren. Meski belum tersebar di Indonesia, tetapi keberadaannya membuat siapa saja antusias, ya?