“Dikit aja nggak usah banyak-banyak,” ungkap kreator yang kerap kali memborong banyak barang, Willie Salim. Yap, Willie Salim memang dikenal sebagai kreator TikTok dengan kontennya yang suka memborong barang dagangan orang hingga konten prank.
Profil Willie Salim mendadak ramai diperbincangkan karena kreator yang satu ini berhasil tercatat sebagai salah satu tokoh yang namanya banyak dicari di mesin peluncur Google Indonesia 2023.
Nama Willie Salim bertengger di daftar pencarian tertinggi Google bersama Nadia Omara, Molen Kasetra, Putri Ariani, dan Tessa Mariska. Lantas seperti apa profil Willie Salim? Simak terus, ya Bela!
1. Biodata singkat Willie Salim
Nama Lengkap: Willie Salim
Tempat Lahir: Kecamatan Toboali, Kabupaten Bangka Selatan, Provinsi Kepulauan Bangka Belitung
Tanggal Lahir: 27 Mei 2002
Agama: Kristen
Zodiak: Gemini
Tinggi Badan: 173 cm
Instagram: @willie27_
YouTube: Willie Salim
2. Pendidikan Willie Salim
Sempat tinggal di tempat kelahirannya sampai SMP, keluarga Willie akhirnya memutuskan pindah SMP ke Jakarta karena orang tuanya menginginkan pendidikan yang lebih baik. Lantas, kreator dengan 46,9 juta pengikut di TikTok ini diperkirakan melanjutkan pendidikannya di SMA Kristen BPK Penabur Tanjung Duren, Bela.
3. Awal karier sebagai konten kreator
Willie Salim memulai langkahnya dalam dunia konten sejak awal pandemi pada tahun 2020. Dalam waktu singkat, yakni hanya 10 bulan setelah memulai kontennya, ia berhasil mengumpulkan impresif 10 juta pelanggan di platform YouTube.
Perjalanan karirnya semakin bersinar ketika Willie Salim menjadi bintang tamu dalam podcast milik Denny Sumargo. Selain itu, ia juga aktif berkolaborasi dengan berbagai artis dan YouTubers terkenal seperti Baim Wong, Ria Ricis, Cik Mehong, Natasha Wilona dan bahkan Atta Halilintar.
Dengan semangat berkolaborasi yang tinggi, Willie Salim tidak hanya meraih popularitas di kalangan penggemarnya sendiri, tetapi juga memperkaya dunia konten digital dengan berbagai kerjasama kreatif.
Melalui saluran YouTube bernama 'Willie Salim', hingga bulan Desember 2023, Willie telah berhasil menghadirkan sebanyak 954 video dengan jumlah subscriber mencapai 24, 9 juta. Willie menunjukkan konsistensinya dalam berkarya dan memberikan hiburan kepada jutaan penontonnya.
4. Benarkah anak seorang konglomerat?
Kerap membuat konten “Mari Kita Borong” produk franchise, maupun dagangan seseorang, benarkah Willie merupakan anak dari seorang konglomerat?
Dalam wawancara di podcast Denny Sumargo, Willie dengan tegas menolak label sebagai anak konglomerat, ia menyatakan bahwa ayahnya hanyalah seorang pengusaha biasa tanpa merinci nama atau jenis usaha yang dijalankan.
Kekasih Vilmei ini bahkan menyampaikan keinginannya untuk memberikan bantuan kepada banyak orang. Tak hanya sekadar bicara, Willie terus berusaha mewujudkan misinya dengan membuat konten memborong barang dagangan orang-orang yang dijumpainya. Bukan hanya itu, ia juga tidak ragu memberikan sumbangan uang atau hadiah kepada mereka yang membutuhkan.
5. Kekayaan Willie Salim
Dengan segudang konten memborong yang dihasilkan, banyak yang kepoin nih, seberapa kaya si lelaki 21 tahun ini?
Kekayaan Willie Salim bisa menyentuh angka US$ 1.540–3.500 atau kira-kira 23–57 juta rupiah per video. Kalau dikalikan dengan jumlah video yang sudah lebih dari 1000 itu, Willie diperkirakan bisa meraup 68 miliar rupiah hanya dari TikTok, loh. Nggak main-main, kan?
Belum lagi untuk kanal YouTube-nya. Willie yang punya hampir 25 juta subscriber ini setidaknya bisa bawa pulang sekitar 11 miliar rupiah per bulan. Angka yang cukup fantastis, ya untuk laki-laki seusianya.
Pendapatnya pun tentu dapat bertambah dari berbagai endorsement yang dia dapatkan. Makanya nggak heran, deh kalau Willie bisa membeli rumah mewah seharga Rp20 miliar.
Nah, itulah profil dari Willie Salim, konten kreator yang namanya masuk ke dalam daftar tokoh paling dicari Google tahun 2023. Apakah kamu salah satu yang mencari namanya di mesin telusur Google, Bela?