Siapa yang pernah dengar lagu Kemarin dari band asal Indonesia Seventeen? Lagu bertajuk Kemarin Seventeen dirilis pada akhir tahun 2016 lagu Kemarin memang tidak sepopuler Slalu Mengalah dan merupakan bagian dari album Pantang Menyerah.
Namun, 2 tahun setelah perilisannya lagu tersebut mendadak viral dan menjadi perbincangan banyak orang. Pasalnya, lagu tersebut seperti menggambarkan kondisi memilukan yang menimpa Ifan sang vokalis Seventeen setelah melalui peristiwa tsunami di Tanjung Lesung, Banten, Sabtu (22/12/2018).
Tsunami Banten pada tahun 2018, yang menyebabkan kehilangan 3 orang personel juga istri dari Ifan. Sang pencipta lagu Kemarin, Herman Sikumbang, gitaris Seventeen harus kehilangan nyawa akibat peristiwa itu. Selain Herman Sikumbang, personel lain seperti M. Awal Purbani alias Bani, dan Andi pun turut kehilangan nyawa.
Berkisah tentang kehilangan
Lagu berlirik melankolis dengan aransemen musik yang sangat menyentuh pendengarnya ini sebenarnya merupakan curahan hati sang penulis Herman Sikumbang yang kehilangan seseorang yang sangat berarti baginya. Sama seperti curahan hatinya, lagu ini juga mengisahkan tentang kehilangan seseorang paling berarti.
Sosok dalam lirik tersebut tetap mencari kekasihnya, dan menyadari bahwa mereka sudah berada di alam yang berbeda. Dan akhirnya orang tersebut hanya akan selalu ingat dan akan selalu mendoakan agar kekasihnya bisa tenang di alam sana. Sedih, ya Bela?
Lirik Lagu Kemarin - Seventeen
Kemarin, engkau masih ada di sini.
Bersamaku menikmati rasa ini.
Berharap semua tak'kan pernah berakhir.
Bersamamu, bersamamu...
Kemarin, dunia terlihat sangat indah.
Dan denganmu merasakan ini semua.
Melewati hitam putih hidup ini.
Bersamamu, bersamamu...
Kini sendiri di sini,
Mencarimu tak tahu di mana.
Semoga tenang kau di sana
Selamanya...
Aku selalu mengingatmu,
Doakan mu setiap malamku.
Semoga tenang kau di sana
Selamanya...
Kini sendiri di sini
Mencarimu tak tahu di mana
Semoga tenang kau disana
Selamanya...
Aku selalu mengingatmu
Doakan mu setiap malamku
Semoga tenang kau disana
Selamanya...