5 Hal yang Menyita Perhatian dalam Trailer Film ‘Wonder Woman 1984’

Baru dirilis hari ini

5 Hal yang Menyita Perhatian dalam Trailer Film ‘Wonder Woman 1984’

Setelah minggu lalu Marvel merilis trailer untuk film Black Widow, kini giliran DC merilis trailer untuk superwoman andalannya, Wonder Woman. Melalui YouTube, Warner Bros. Pictures baru saja merilis trailer berdurasi 2:24 untuk film Wonder Woman 1984. Pahlawan super yang diperankan oleh Gal Gadot ini kembali beraksi dan akan tayang di bioskop pada 5 Juni 2020 mendatang. Lalu, apa saja yang menyita perhatian Popbela saat menonton trailer tersebut?

1. Latar belakang 1980an

5 Hal yang Menyita Perhatian dalam Trailer Film ‘Wonder Woman 1984’

Seperti judul filmnya, penonton akan dibawa ke era 1980an. Hal itu bisa dirasakan mulai dari pemilihan musik disko yang diputar hampir di sepanjang trailer hingga outfit yang dikenakan orang-orang dalam video tersebut. Permainan warna juga ambil andil, di mana hal ini sepintas mengingatkan saya pada film La La Land yang juga menggunakan seting di era yang sama.

2. Kembalinya Steve Trevor

Diana Prince kehilangan cinta sejatinya di Wonder Woman  tahun 2017 setelah Steve Trevor mengorbankan dirinya dalam kecelakaan pesawat demi menyelamatkan dunia. Namun di trailer ini, Steve yang diperankan oleh Chris Pine kembali dan membuat Diana begitu terharu. Kembalinya Steve juga sudah diketahui publik setelah foto-foto Wonder Woman 2 ini tersebar di internet tahun 2018 lalu.

3. Muncul ‘teman’ baru

Di awal trailer, kita akan melihat Diana tengah berbincang dengan seorang perempuan berambut pirang. Menilik dari situs IMDB, perempuan tersebut bernama Barbara Minerva yang diperankan oleh Kristen Wiig. Aktris yang kerap bermain dalam film komedi ini berperan sebagai Cheetah, musuh dari Wonder Woman. Namun saat itu Diana belum mengetahui jati diri Barbara sebenarnya.

4. Dua musuh sekaligus

Selain Cheetah, Diana juga harus berhadapan dengan Max Lord yang diperankan oleh Pedro Pascal. Bahkan sepanjang trailer, Max Lord merupakan karakter antagonis yang terus muncul. Melansir dari Comic Vine, Max Lord pebisnis kaya yang memiliki kekuatan bisa mengontrol pikiran seseorang. Sebaliknya, sosok Cheetah sepertinya masih disembunyikan dari trailer ini.

5. Kostum baru Wonder Woman

Di penghujung trailer, kita akan melihat kostum Wonder Woman yang berbeda dengan biasanya. Kostum berwarna emas dengan sayap yang disebut dengan Golden Eagle ini mengingatkan saya dengan kostum para prajurit Amazon. Kostum emas ini berfungsi layaknya kostum perang yang melindungi pemakainya dan membuat Diana bisa terbang.

Melansir dari Refinery29, Charles Roven selaku produser Wonder Woman 1984 mengatakan bahwa film ini bukanlah sebuah sekuel. Hmm.. jadi nggak sabar nonton filmnya ya, Bela. Kita tunggu sama-sama!

  • Share Artikel

TOPIC

trending

Trending

This week's horoscope

horoscopes

... read more

See more horoscopes here

























© 2024 Popbela.com by IDN | All Rights Reserved

Follow Us :

© 2024 Popbela.com by IDN | All Rights Reserved